Ini 7 Fakta Zara Anak Ridwan Kamil: Mahasiswa Arsitektur dan Putuskan Lepas Hijab

Ini Camillia Laetitia Azzahra putri Ridwan Kamil yang jarang tersorot

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Zara anak Ridwan Kamil, atau bernama lengkap Camillia Laetitia Azzahra, beberapa waktu lalu sempat menjadi topik berita hangat saat memutuskan melepaskan hijab.

Siapa Zara, dan mengapa dia mengambil keputusan tersebut? Ini profil dan fakta seputar Zara, anak Ridwan Kamil.

1. Lolos SNMPTN 2022 di ITB

Instagram/ataliapr

Baru lulus sekolah menengah atas tahun ini, Camillia Laetitia Azzahra dinyatakan lolos SNMPTN 2022 di salah satu universitas terbaik tanah air yaitu Institut Teknologi Bandung.

Menariknya, Zara mengambil jurusan yang sama dengan sang Ayah yaitu Teknik Artitektur. 

Kabar membahagiakan ini dibagikan langsung oleh sang Ayah yang bangga akan pencapaian putri semata wayangnya ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Bahagia bertambah karena ia akan bersekolah di almamater terbaik sama dengan neneknya, kakeknya, ayahnya dan kakaknya,” tulis Ridwan Kamil.

2. Meninggalkan ITB dan Kuliah di Newcastle University

Satu tahun berkuliah di ITB, Zara memutuskan pindah ke Newcastle University dan mengambil program S1 jurusan Arsitektur.

Aku sudah pengin banget kuliah di luar negeri, sudah dari SMP dan rezeki datang tahun ini,” tulis Zara, di akun Instagram-nya, @camilliazr, pada Jumat, 22 September 2023.

Zara mengaku sudah menyiapkan diri dan kepindahannya ke Newcastle University selama kurang lebih satu tahun.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Lebih lanjut, dalam sebuah video, Zara mengatakan bahwa ia memilih kuliah di Inggris karena ingin mengambil jurusan arsitektur, yang memang passion-nya.

3. Menyukai Dunia Tarik Suara dan Ikut Audisi The Voice

Tidak hanya unggul dalam bidang akademik, Zara ternyata juga menyukai dunia tarik suara dan mempunyai suara yang merdu. Buktinya Ia pernah ikut audisi The Voice Kids.

Ia pun sempat merahasiakan hal itu sampai akhirnya ia harus ke Jakarta karena lolos audisi.

Ia pun akhirnya bernyanyi di depan para juri papan atas Agnez Monica, Marcell Siahaan, dan Kaka Slank.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Namun, karena hal itu merupakan pertama kali ia bernyanyi di atas panggung, ia kemudian menjadi gugup sehingga juri menilai ada keraguan dalam suaranya.

Juri akhirnya memutuskan memilih Zara untuk ikut ke tahap selanjutnya.

4. Gemar Berbisnis Jualan Minuman Kekinian

Putri kedua Ridwan Kamil ini juga diketahui gemar berbisnis. Ia tak gengsi berjualan minuman kekinian yaitu Thai Tea.

Hal ini diungkapkan oleh Sang Ibu yaitu Atalia Praratya Kamil yang sempat mengatakan kalau Zara tak gengsi jualan Thai Tea di sekolahnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bahkan dari usahanya itu, disebut sebut Zara beli membeli handphone favoritnya sendiri yaitu iPhone versi terbaru.

“Zara itu bikin Thai Tea, jadi dulu sampai Kepala Sekolah itu bilang sama saya menyebutkan di seluruh para orang tua dan guru. Saya bangga sekali ada anak baru begitu kelas satu ternyata dia jualan Thai Tea, saya pun beli. Saya pikir ‘siapa ya?’ oh ternyata anak saya! Jadi dia setiap hari bawa cooler box ke sekolah,” ungkap Atalia dengan bangga.

Artikel Terkait: Minta Doa untuk Eril, Ridwan Kamil Ganti Foto Profil Instagram

5. Bercita-cita Ingin Jadi Arsitek

Instagram/ataliapr

Menekuni jurusan yang sama dengan sang Ayah, Zara ternyata memang bercita cita menjadi seorang arsitek seperti sang Ayah. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Hal ini terungkap dari pengakuan sang ibu pada acara televisi Good Friend yang menyebutkan gadis  kelahiran 17 Agustus 2004 ingin ingin menjadi arsitek.

6. Diselamatkan oleh Almarhum Kakaknya, Emmeril Khan Mumtadz

Putra sulung Ridwan Kamil dan kakak Zara,  Emmeril Khan Mumtadz, meninggal di bendungan Engehalde di Bern, Swiss pada Rabu, 8 Juni 2022. 

Sebelumnya, Eril (22 tahun), dinyatakan hilang terbawa arus Sungai Aare, Swiss saat berenang bersama Zara dan seorang temannya, pada Kamis, 26 Mei 2022.

Disebutkan sebelum terbawa arus, Eril sempat menyelamatkan adiknya yang akrab disapa Zara.

Ia memilih untuk naik ke sungai paling akhir setelah memastikan Zara dan satu orang temannya sudah naik ke daratan.

“Beliau mengambil posisi paling belakang, karena ingin memastikan semua pada posisi safety. Beliau ingin menjaga safety yang lain. Eril memastikan yang lain bisa sampai ke daratan, setelah itu ada arus yang tidak bisa dikendalikan,” ungkap Elpi Nazmuzaman, adik Ridwan Kamil.

Setelah memastikan keduanya berada di tempat aman, ternyata ada arus deras yang lebih deras.

Eril pun sempat teriak meminta tolong kepada teman dan adiknya kalau ia dalam posisi bahaya,”help, help.” 

Disebut, teriakan Eril itu menjadi kata-kata terakhir yang didengar Zara sebelum sang kakak terbawa arus air.

Pasca kejadian itu, Camillia Laetitia Azzahra dinilai jadi sosok yang paling mengalami trauma pada insiden tersebut. Apalagi dirinya sempat menutup akun Instagram miliknya.

7. Memutuskan Melepaskan Hijab 

Melalui unggahannya di Instagram, Zara menyampaikan bahwa dirinya memutuskan untuk melepaskan hijab pada April 2024.

Keputusan tersebut diambilnya setelah berdiskusi dengan kedua orang tuanya.

“Hai semuanya, setelah banyak pertimbangan dan diskusi yang sangat amat panjang dengan keluarga aku. Aku memutuskan untuk melepas kerudungku,” ungkap Zara, di akun Instagram @camilliazr.

Meski menuai pro dan kontra, Zara sepertinya sudah bulat dengan keputusannya. Dia tidak membatasi kolom komentar dan memberikan kebebasan warganet untuk mengungkapkan pendapat mereka.

Namun, Zara telah menghapus unggahan tersebut dari akun Instagram pribadinya. 

Baca Juga: 

Menghilang Sejak Kamis, KBRI Bern Sampaikan Kabar Terkini Pencarian Eril

Penulis

Yesica Tria