Kabar gembira untuk semua penggemar kebudayaan Korea yang ingin mengunjungi Negeri Gingseng. Pasalnya, border dan visa kunjungan ke Korea kini kembali dibuka! Selain berkunjung ke Seoul, Hongdae, Gangnam, dan lainnya, Anda juga wajib mengunjungi wisata pulau Jeju yang tak kalah seru dan menyenangkan.
Selain keindahan pulau Jeju yang banyak dijadikan tempat syuting drakor ternama, pulau satu ini juga menjadi satu-satunya destinasi Korea yang membebaskan visa untuk masyarakat Indonesia. Jadi, Anda bisa langsung mengunjunginya tanpa perlu melalui daratan utama Korea Selatan, Seoul.
Penasaran ada wisata apa yang bisa Anda kunjungi saat di Jeju? Yuk, simak beberapa pilihan destinasinya dalam artikel berikut ini.
15 Wisata Pulau Jeju yang Wajib Dikunjungi
1. Air Terjun Cheonjeyeon
Sudah bukan rahasia lagi jika wisata pulau Jeju akan sangat disukai mereka si pencinta alam. Pasalnya, ada banyak kegiatan air mulai dari pantai, hingga air terjun yang dapat dikunjungi di pulau ini. Salah satunya air terjun Cheonjeyeon. Air terjun ini berasal dari atap gua dan terdiri dari tiga bagian.
Tak hanya kesejukan dan ketenangan yang akan didapat, di tempat ini Anda juga akan dimanjakan dengan banyaknya flora yang langka. Keunikan lainnya yang selalu ada di saat Festival Chilseonyeo. Pengunjung dibolehkan membawa baju renang untuk berendam ke dalam kolam di air terjun tersebut. Seru banget, kan?
2. Air Terjun Jeongbang
Tahukah Anda, Jeongbang Falls atau air terjun Jeongbang adalah wahana air terjun di Asia yang langsung masuk ke dalam laut, lo! Sehingga tempat ini menjadi salah satu wisata pulau Jeju yang wajib Anda kunjungi. Air terjun ini turun dari tebing tinggi pinggir laut dan menawarkan pemandangan yang sangat Indah khas pulau tersebut.
Tak hanya menikmati keindahan air terjun, Anda juga bisa menghabiskan waktu bersantai dengan berjalan di pinggir pantai bebatuan di sekitar air terjun.
Berbeda dengan air terjun Cheonjeyeon, di air terjun Jeongbang Anda bisa kapan saja berendam ke dalam kolam.
Baca juga: 8 Lokasi Syuting Drama Korea yang Bisa Dikunjungi Saat Liburan ke Korea Selatan
3. Goa Manjanggul
Menjadi salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO, Goa Manjanggul ini juga wajib Anda masukkan ke dalam daftar destinasi saat di pulau Jeju. Goa yang dibentuk lebih dari bertahun-tahun silam ini mempunyai tunnel lahar terpanjang di dunia, dengan lampu warna-warni yang menerangi bagian dalamnya.
Goa ini memiliki panjang mencapai 13 kilometer, namun untuk kunjungan umum, pihak setempat hanya membuat sampai 1 kilometer saja. Selain itu, Anda juga diwajibkan membawa jaket jika tidak tahan dengan cuaca dingin. Pasalnya suhu di sekitar goa adalah antara 11 hingga 21 derajat.
4. Gunung Hallasan
Selain Goa Manjanggul, gunung Hallasan juga jadi terdaftar di Situs Warisan Dunia UNESCO, lo. Gunung ini berada di tengah-tengah pulau Jeju dan menjadi gunung tertinggi di Korea. Kendati begitu, untuk mendakinya terbilang cukup mudah dan banyak orang yang berhasil menyelesaikan pendakian dalam satu hari saja.
Rasa lelah selama pendakian akan terbayarkan dengan pemandangan indah pulau Jeju dari atas gunung Hallasan.
Di gunung ini juga diketahui terdapat kurang lebih 6000 spesies flora dan fauna yang bisa Anda lihat. Sangat cocok untuk Anda yang gemar dengan nuansa alami, nih. Namun, pastikan menggunakan pakaian hangat saat ingin mendaki gunung ini, ya!
5. Jeju Waterworld
Jeju Waterworld menjadi destinasi wisata pulau Jeju lainnya. Tempat wisata ini cocok dijadikan tempat beristirahat sekaligus bersantai setelah mendaki gunung Hallasan. Pasalnya, tempat ini menyediakan fasilitas seperti ruang sauna herbal dan jjimjilbang yang bisa meredakan pegal-pegal pada otot.
Tempat wisata ini tak hanya bisa dikunjungi oleh orang dewasa, anak-anak pun bisa menghabiskan waktunya dengan bermain di waterpark dalam arena yang sama. Bagi Anda yang berencana mengunjungi tempat ini pada bulan Juli dan Agustus, Anda bisa merasakan keseruan festival rempah dan lumpur!
Baca juga: 7 Potret Ikonik Lokasi Syuting Hometown Cha-Cha-Cha, Jadi Tempat Wisata Dadakan
6. Jembatan Seonimgyo
Saat mengunjungi air terjun Cheonjeyeon, Anda juga bisa melewati jembatan Seonimgyo yang berada tepat di atas goa air terjun tersebut berasal. Memiliki desain yang indah dengan dekorasi tujuh peri yang di ukir di kedua sisi jembatan, tempat ini menjadi tempat legendaris sekaligus indah yang turun dari langit di malam hari.
Masih dengan Festival Chilseonyeo yang kerap berlangsung setiap bulan Mei, Anda bisa menikmati festival ini yang diadakan sebagai perayaan kedatangan peri-peri yang digambarkan di sepanjang jembatan tersebut. Bisa jadi spot foto yang Instagramable, lo!
7. Loveland
Sesuai dengan namanya, Loveland merupakan tempat wisata di Jeju yang hanya terbuka untuk pasangan yang sudah berusia 18 tahun ke atas. Tempat ini bertemakan erotisme dengan 140 patung laki-laki dan perempuan dalam berbagai posisi beragam.
Hal unik sekaligus bikin pengunjung tertawa adalah pada bagian pegangan pintu toilet. Di mana toilet khusus pria didesain dengan pegangan berbentuk seperti payudara, sementara pegangan toilet perempuan didesain menyerupai bentuk penis. Bikin geleng kepala, bukan?
Tak heran jika tempat ini banyak dijadikan tempat berkunjung bagi pasangan yang tengah menikmati liburan bulan madu mereka.
8. Museum Jeju Folk Village
Bagi Anda penikmat kebudayaan Korea, mengunjungi museum satu ini bisa jadi pembelajaran seru untuk mempelajari kehidupan orang Korea di abad ke-19. Dalam museum Jeju Folk Village, Anda akan disuguhkan dengan lebih dari 100 rumah tradisional dan 8000 artefak yang edukatif sekaligus menyenangkan.
Selain itu, Anda juga bisa mempelajari cara kuno para petani dan peternak tempo dulu. Anda juga bisa menyaksikan pertunjukan musik tradisional, hingga mendapatkan ramalan masa depan dari orang-orang profesional yang ada di sana.
Tak hanya itu saja, ada pula berbagai kegiatan seru lainnya yang bisa Anda ikuti selama berada di dalam museum tersebut. Bisa menambah ilmu baru tentang budaya Korea, nih!
9. Museum O’Sulloc
Masih dengan wisata museum, berikutnya adalah museum O’Sulloc yang merupakan tempat untuk Anda penikmat minumah teh.
Kata ‘O’ dalam O’Sulloc sendiri diketahui memiliki arti untuk mengapresiasi dan menikmati, sedangkan kata ‘Sulloc’ merupakan gambar sebuah tipe teh hijau.
Di museum ini, nantinya Anda bisa mempelajari berbagai bentuk gelas teh yang ada di Korea dan negara-negara lainnya. Selain itu, Anda juga bisa mempelajari sejarah tentang teh hijau, serta bagaimana mengkategorisasikan daun teh yang ada. Hal yang tak kalah penting, Anda juga dapat mengunjungi langsung kebun teh yang terhampar luas, lo!
10. Museum Teddy Bear
Museum yang menjadi salah satu wisata pulau Jeju selanjutnya adalah museum Teddy Bear. Sangat cocok dikunjungi bagi Anda pencinta boneka beruang! Di museum ini, Anda bisa menikmati ribuan boneka beruang yang ada di seluruh dunia.
Dari banyaknya boneka beruang yang ada, beberapa di antaranya ada yang dibuat langsung dengan tangan, hingga didandani bak ikon terkenal Mona Lisa.
Bisa jadi salah satu list destinasi keluarga saat berkunjung ke pulau Jeju, museum dengan beragam boneka beruang ini dijamin akan membuat anak-anak Parents menikmatinya. Seru dan menyenangkan banget!
11. Pantai Jungmun
Tak hanya wisata air terjun, wisata pantai di pulau Jeju juga tak bisa Anda lewatkan begitu saja. Salah satunya adalah pantai Jungmun. Pantai ini menjadi salah satu pantai di Jeju yang banyak dikunjungi masyarakat Korea, maupun mancanegara.
Pantai ini memiliki ombak yang cukup besar untuk dijadikan tempat surfing favorit warga lokal. Bahkan, setiap setahun sekali mereka akan mengadakan kompetisi internasional surfing Jeju di pantai ini. Jika Anda beruntung, Anda mungkin bisa ikut merasakan festival tersebut dan menyaksikan keseruannya.
12. Seongsan Ilchulbong
Seongsan Ilchulbong juga masuk dalam Situs Warisan Dunia UNESCO lainnya selain goa Manjanggul dan gunung Hallasan. Tempat ini menjadi salah satu tempat favorit banyak orang untuk melihat keindahan matahari saat terbit di pagi hari. Tak heran jika tempat ini juga lebih dikenal sebagai Sunrise Peak.
Sebagai informasi, Seongsan Ilchulbong sendiri sebenarnya gunung berapi yang sudah tidak aktif dengan kawah yang sangat besar di puncaknya seperti Gunung Hallasan. Ketika Anda datang mengunjungi tempat ini pada musim semi, Anda bisa menikmati padang bunga kuning rapeseed yang begitu indah dan memanjakan mata.
13. Tebing Jusangjeolli
Tebing Jusangjeolli merupakan pilar bebatuan hitam yang berasal dari letusan gunung Hallasan yang laharnya mengalir ke laut Jungmun. Kemudian laharnya mendingin dan membeku menjadi sebuah tebing. Ada pun tebing ini sudah terbentuk sejak ratusan ribu tahun lalu dan saat ini menjadi salah satu situs warisan di Jeju yang wajib Anda kunjungi saat berkunjung ke pulau Jeju.
Baca juga: 14 Masjid yang Ada di Korea Selatan, Panduan untuk Wisatawan Muslim!
14. Kuil Gwaneumsa
Salah satu tempat wisata sekaligus ibadah yang dilakukan masyarakat setempat adalah kuil Gwaneumsa. Tempat ini menjadi salah satu destinasi di pulau Jeju yang bisa Anda kunjungi. Berisikan beberapa kuil sakral untuk berdoa, Anda bisa menjadikannya sebagai tempat untuk ikut beribadah bersama masyarakat setempat. Sekaligus tempat yang mengedukasi untuk seluruh anggota keluarga,
15. Jejumok Gwana
Jejumok Gwana merupakan salah satu destinasi lainnya yang menyediakan sebuah bangunan bekas rumah pemerintah yang memerintah dari periode Joseon. Tempat ini selain menjadi tempat bersejarah, juga sangat mengedukasi bagi para pengunjung untuk mempelajari masa pemerintahan Joseon tempo dulu.
Jika Anda berkunjung di bulan Oktober mendatang, Anda bisa mengambil beberapa spot foto jeruk keprok khas Jeju yang terkenal dan tumbuh di Jejumok Gwana.
Demikianlah beberapa destinasi wisata pulau Jeju yang bisa Anda dan keluarga kunjungi. Sudah kembali dibuka untuk turis mancanegara, apakah Anda sudah berencana untuk mengunjungi Korea?
Baca juga:
Unik! 8 Tempat Wisata Indonesia Ini Mirip Lokasi Syuting Drama Korea
5 Lokasi Syuting A Business Proposal yang Bisa Jadi Destinasi Wisata