X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Plesiran Ramah Anak
    • Pilihan Parents
    • Kisah Keluarga
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Event
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

9 Rekomendasi Wisata Murah di Bandung untuk Dikunjungi selama Libur Lebaran

Bacaan 6 menit
9 Rekomendasi Wisata Murah di Bandung untuk Dikunjungi selama Libur Lebaran

Tak perlu merogoh kantong sangat dalam, berikut ini rekomendasi beberapa tempat wisata di Bandung murah meriah yang bisa dikunjungi saat libur lebaran.

Kota Bandung memang menjadi destinasi wisata yang menarik, mulai dari wisata kuliner hingga wisata sejarah. Tidak melulu menghabiskan biaya  banyak, ada beberapa tempat wisata di Bandung yang cukup murah meriah. Berikut ini kami rekomendasikan beberapa tempat wisata di Bandung murah meriah yang bisa dikunjungi selama libur lebaran.

Artikel terkait: 10 Tempat Wisata Glamping di Alam Terbuka yang Menyajikan Pengalaman Berbeda

1. Museum Konferensi Asia-Afrika

Wisata Bandung

Bagi Parents yang ingin berlibur sekaligus belajar sejarah, Museum Konferensi Asia-Afrika ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Museum yang berkaitan erat dengan Gedung Merdeka ini menjadi saksi sejarah konferensi Asia-Afrika. Gedung Merdeka adalah sebuah gedung art-deco di Jalan Asia-Afrika, Bandung.

Gedung ini berfungsi sebagai museum yang memajang koleksi dan foto-foto Konferensi Asia-Afrika, acara Gerakan Non-Blok pertama yang diadakan di sana pada tahun 1955.

Bangunan tersebut dirancang pada tahun 1926 dengangaya art deco oleh Van Galen dan CP Wolff Schoemaker, keduanya profesor di Technische Hogeschool (sekarang ITB) dan arsitek terkenal pada waktu itu. Parents tidak perlu dipungut biaya apa pun jika masuk di museum ini.

2. Floating Market Lembang

Wisata belanja tidak selalu membuat kantong jebol, lo, Parents. Cukup dengan biaya masuk 15 ribu hingga 20 ribu rupiah, Parents bisa membeli berbagai kuliner di sana. Selain itu, pasar terapung ini juga menyediakan penyewaan baju adat dari negara tertentu yang bisa digunakan untuk berfoto ria bersama keluarga.

Floating Market Lembang juga menyajikan wahana air yang bisa menjadi wahana bermain bersama keluarga. Pemandangan di sana pun cukup memesona sehingga bisa memanjakan mata.

Artikel terkait: 10 Tempat Wisata di Jabodetabek dengan Harga Terjangkau dan Cocok untuk Keluarga

3. Puncak Ciumbuleuit

Wisata Bandung

Jika Parents dan keluarga ingin menyaksikan gemerlap Kota Bandung saat malah hari, Puncak Ciumbuleuit bisa menjadi pilihan. Di puncak ini, Parents bisa menyaksikan hamparan Kota Kembang dari ketinggian yang bermandikan cahaya lampu. Parents pun bisa bersantai dan menikmati dengan takzim.

Jika lapar, Parents bisa membeli beraneka makanan dan minuman yang dijajakan di Puncak Ciumbuleuit. Masalah harga, Parents tidak perlu khawatir. Makanan dan minuman yang dijual di sana dijual cukup murah.

4. Farm House Lembang

Farm House Lembang merupakan tempat wisata di Bandung murah meriah selanjutnya. Tempat ini dibuka pada tahun 2015 dan memiliki pamor yang terus meningkat. Berlokasi tak jauh dari pusat Lembang, Farm House Lembang memiliki konsep yang cukup unik dan membedakannya dengan tempat wisata lainnya.

Parents akan merasakan atmosfer ketika berada di Eropa karena beberapa desain yang diusung memang berkiblat pada suasana negara yang ada di Eropa. Dengan demikian, sangat cocok untuk Parents yang hobi berfoto ria. Ada pula tempat penyewaan kostum yang bisa menunjang sesi foto-foto. Biaya masuknya pun cukup murah, yakni hanya 25 ribu rupiah.

Artikel terkait: 10 Rekomendasi Destinasi Wisata di Malang untuk Keluarga

5. Dusun Bambu Leisure Park

Wisata Bandung

Tempat wisata di Bandung murah meriah lainnya adalah Dusun Leisure Park. Cukup dengan mmebayar tiket masuk sebesar 25 ribu rupiah, Parents dapat menikmati keindahan berbagai pohon berwarna hijau, danau, dan rumah bambu yang cukup apik. Parents bisa bersantai, bahkan staycation di penginapan yang disediakan.

Selain penginapan, Parents juga bisa berkemah di lahan yang telah disediakan. Jika ingin menikmati berbagai fasilitas ini, Anda dapat mengunjungi Dusun Bambu Leisure Park yang berlokasi di Jalan Kolonel Masturi Km 11 Kartawangi Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

6. Orchid Forest Cikole

Alternatif wisata di Bandung murah meriah selanjutnya adalah Orchid Forest Cikole. Di tempat ini, Parents bisa menikmati pemandangan alam yang cukup eksotis sekaligus menghirup udara sejuk. Berlokasi di Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, akses untuk menuju ke lokasi pun bisa dikatakan tidaklah sulit.

Parents bisa menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat. Di tempat ini, Parents bisa menikmati asyiknya berkemah dengan buah hati sembari menikmati indahnya ratusan jenis bunga anggrek. Selain itu, ada berbagai wahana permainan yang bisa menguji adrenalin, seperti flying fox. Tiket masuk ke lokasi ini adalah 50 ribu rupiah per orang.

Artikel terkait: 12 Rekomendasi Wisata Belanja di Jogja Murah Meriah, Awas Kalap!

7. Jalan Braga

Wisata Bandung

Jalan Braga merupakan sebuah jalan di pusat kota Bandung yang terkenal sejak tahun 1920-an kolonial Indonesia sebagai jalan pejalan kaki. Suasana Eropa dari kafe, butik, dan restoran yang apik di sepanjang jalan ini menjadikan Bandung dijuluki sebagai Parijs van Java. Jalan Braga dimulai pada pertigaan dengan Jalan Asia-Afrika (sebelumnya De Groote Postweg), ke utara sampai dewan kota (balaikota).

Pada tahun 1900-an, seiring dengan rencana pemerintah Hindia Belanda untuk memindahkan ibu kota dari Batavia ke Bandung, pemerintah memasukkan Jalan Braga ke dalam tata kota. 

Pada tahun 1906, dewan kota mulai mengganti batu dengan aspal dan menerapkan aturan baru dalam merancang bangunan baru di sepanjang jalan tersebut. Bangunan Art Deco mulai menghiasi jalanan dan sekitar 50 persen di antaranya masih bisa dinikmati hingga kini. Selain menikmati banyak bangunan bersejarah, di jalan ini, Parents juga bisa nongkrong di salah satu kafe yang berderet.

8. Sanghyang Heuleut

Ingin wisata alam berbau air? Sanghyang Heuleut bisa masuk dalam wishlist Parents. Tempat ini merupakan suatu danau alami yang memiliki warna air biru atau hijau. Di sekeliling danau dibentengi oleh batu-batu yang besar dan tinggi. Warga setempat percaya bahwa tempat ini digunakan untuk mandi para bidadari yang turun dari langit.

Sanghyang dalam bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai tempat suci, sedangkan Heuleut dapat diartikan sebagai selang atau waktu. Parents dan keluarga bisa berfoto dengan latar belakang yang sangat indah. Selain itu, Parents juga dapat berenang atau sekadar mandi. 

Berlokasi di Rajamandala Kulon, Cipatat, Kabupaten Bandung Bara, Parents hanya akan dikenakan tarif 10 ribu rupiah per orang untuk biaya masuknya.

Artikel terkait: 15 Rekomendasi Tempat Wisata di Samarinda yang bisa Dikunjungi bersama Keluarga

9. Gedung Sate

Wisata Bandung

Cerita mitra kami
Penting! Ini Faktor yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Mobil Keluarga
Penting! Ini Faktor yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Mobil Keluarga
Tips Liburan ke Bandung Bersama Anak, Anti Repot dan Nyaman di Jalan
Tips Liburan ke Bandung Bersama Anak, Anti Repot dan Nyaman di Jalan
Si Kecil Bebas Rewel Saat Perjalanan Mudik, Ini Tipsnya!
Si Kecil Bebas Rewel Saat Perjalanan Mudik, Ini Tipsnya!
Bepergian Jauh Bersama Bayi? Ini Tips Agar Bayi Nyaman di Perjalanan
Bepergian Jauh Bersama Bayi? Ini Tips Agar Bayi Nyaman di Perjalanan

Ke Bandung rasanya tidak afdal apabila tidak berkunjung ke salah satu landmark kota kembang ini, Gedung Sate. 

Gedung Sate adalah sebuah bangunan publik di Bandung, Jawa Barat. Bangunan ini dirancang dengan desain neoklasik yang digabungkan dengan unsur-unsur asli Indonesia (seperti unsur Hindu-Budha).

Gedung rancangan arsitek Belanda J. Gerber ini awalnya menjadi gedung departemen Badan Usaha Milik Negara Hindia Belanda (Departemen van Gouvernmentsbedrijven). Selesai dibangun pada tahun 1920, gedung sate saat ini berfungsi sebagai tempat kedudukan gubernur provinsi Jawa Barat dan museum.

Gedung ini disebut Gedung Sate karena bentuk puncak pusat bangunan yang menyerupai bentuk salah satu hidangan tradisional Indonesia, sate. Puncak pusat terdiri dari enam bidang yang mewakili enam juta gulden yang didanai untuk pembangunan gedung. Di tempat ini, Parents bisa berfoto sekaligus menikmati suasana Kota Bandung.

Demikian beberapa rekomendasi tempat wisata di Bandung yang murah meriah. Intinya, berlibur di Bandung ternyata tidak harus merogoh kocek dalam. Ada tempat-tempat asyik dan murah meriah yang bisa menjadi pilihan. Selamat berlibur.

Baca juga:

id.theasianparent.com/tempat-wisata-di-kamboja

id.theasianparent.com/wisata-mojokerto

id.theasianparent.com/wisata-semarang

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Galih Pangestu Jati

  • Halaman Depan
  • /
  • Travel
  • /
  • 9 Rekomendasi Wisata Murah di Bandung untuk Dikunjungi selama Libur Lebaran
Bagikan:
  • 8 Tempat Wisata Tahun Baru di Bandung dengan Pemandangan Luar Biasa!

    8 Tempat Wisata Tahun Baru di Bandung dengan Pemandangan Luar Biasa!

  • 7 Tempat Wisata Tahun Baru di Jogja Paling Memorable

    7 Tempat Wisata Tahun Baru di Jogja Paling Memorable

  • 8 Tempat Wisata Tahun Baru di Jakarta Paling Ikonik

    8 Tempat Wisata Tahun Baru di Jakarta Paling Ikonik

  • 8 Tempat Wisata Tahun Baru di Bandung dengan Pemandangan Luar Biasa!

    8 Tempat Wisata Tahun Baru di Bandung dengan Pemandangan Luar Biasa!

  • 7 Tempat Wisata Tahun Baru di Jogja Paling Memorable

    7 Tempat Wisata Tahun Baru di Jogja Paling Memorable

  • 8 Tempat Wisata Tahun Baru di Jakarta Paling Ikonik

    8 Tempat Wisata Tahun Baru di Jakarta Paling Ikonik

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.