Wisata Bromo tengah menjadi perbincangan hangat. Pasalnya, tempat ini menjadi destinasi pilihan pasangan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah menikmati liburan baru-baru ini. Merupakan gunung berapi aktif di Jawa Timur, situs wisata satu ini cocok untuk honeymoon wishlist Anda.
Setelah merasakan pahitnya keguguran, Atta dan Aurel menghabiskan banyak waktu untuk beristirahat di rumah. Namun, tak butuh waktu lama untuk pasangan ini kembali mengumpulkan energi.
Setelah dinyatakan sehat, Atta dan Aurel kembali menapakkan kaki untuk menjelajah keindahan Nusantara. Kali ini, Malang menjadi pijakan pasangan ini. Malang merupakan kampung halaman Aurel sehingga ia sangat bersemangat mengunjungi kota tersebut.
Terlebih, Atta ternyata belum pernah menginjakkan kaki di Bromo. Ia pun tak ingin menyia-nyiakan kesempatan. Atta berinisiatif mengemudikan mobil untuk menyusuri kawasan Bromo yang menawan.
Keindahan Wisata Bromo
Bukan Indonesia namanya jika tidak memberikan kejutan. Terbentang dari Sabang sampai Merauke, Indonesia memang sangat kaya akan keindahannya. Salah satunya gunung berapi aktif yang ada di penjuru Indonesia.
Gunung Bromo merupakan segelintir guratan indah tangan Tuhan yang terletak di Jawa Timur. Gunung ini sendiri berada dalam empat wilayah kabupaten yaitu Probolinggo, Pasuruan, Lumajang, dan Malang. Sosok yang gagah membuat gunung ini tidak pernah sepi pengunjung.
Bagaimana tidak, gunung dengan tinggi 2.392 meter di atas permukaan laut ini luasnya mencapai 5.300 hektar dengan lembah dan ngarai yang dikelilingi hamparan pasir. Pada musim penghujan, padang savana Bromo akan mengeluarkan warna hijau yang memanjakan mata. Simak destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat tengah bertandang ke Bromo!
1. Objek Wisata Penanjakan 1
Sumber: Royal Tour
Penanjakan 1 berada di ketinggian 2.770 Mdpl menjadi tempat jagoan di kawasan Gunung Bromo untuk menyaksikan matahari terbit. Tak heran, kawasan ini dijuluki Bromo Golden Sunrise. Untuk mencapai view point Penanjakan 1, kendaraan Jeep adalah satu-satunya kendaraan yang dapat mengantarkan pelancong.
Mengingat lokasinya sangat tinggi, jangan kaget jika udaranya sangat dingin. Bagi Anda yang akan berkunjung, dianjurkan untuk mengenakan jaket berbahan cukup tebal untuk menangkal udara dingin yang menusuk.
2. Gunung Widodaren
Sumber: Travel Agent Surabaya
Berada tidak begitu jauh dari Bromo, Gunung Widodaren bersebelahan lokasinya dengan Gunung Batok yang masih satu kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Objek Wisata Widodaren memiliki puncak ketinggian 2.614 meter diatas permukaan laut.
Masyarakat lokal percaya bahwa situs inilah tempat pertapaan penduduk asli suku Tengger untuk mencapai tingkatan Moksa (kesempurnaan). Kisah turun temurun berpadu pesona alam membuat lokasi satu ini sulit ditolak.
3. Kawah Gunung Bromo
Sumber: Explore Bromo
Bagi yang belum tahu, nama Bromo diambil dari bahasa Sansekerta/bahasa Jawa Brahma, salah satu Dewa yang ada dalam ajaran Hindu. Jangan salah, statusnya masih sangat aktif hingga saat ini.
Gunung Bromo memiliki kawah dengan ukuran garis tengah sepanjang ± 800 meter (dari utara ke selatan) dan ± 600 meter (dari Timur ke Barat). Terdapat sebuah lingkaran raksasa dengan panjang jari-jari lingkaran sepanjang 4 km dari pusat kawah Bromo yang disebut sebagai kawah utama. Menariknya, wisatawan dapat menyaksikan fenomena menakjubkan ini dari jarak yang sangat dekat.
4. Bukit Cinta
Sumber: Setapak Langkah
Adapun Bukit Cinta juga menjadi objek yang tak boleh dilewatkan nih bagi pasangan pengantin baru! Objek ini memang masih tergolong baru. Walaupun begitu, wisatawan beranggapan Bukit Cinta adalah View Point Golden Sunrise Gunung Bromo yang tidak kalah bagusnya dengan spot sunrise yang lain.
Di samping menyaksikan sunrise yang mistik, dari sini wisatawan mendapat bonus lain: menyaksikan kemegahan 3 buah gunung yang berdiri kokoh berdampingan yaitu Gunung Bromo, Gunung Batok, dan Gunung Semeru secara bersamaan.
Spot Bukit Cinta juga bisa menjadi pilihan bagi Anda yang ingin menikmati puncak tertinggi pulau Jawa yaitu puncak Mahameru. Tempat ini menjadi spot penghelatan upacara adat masyarakat Suku Tengger.
5. Pasir Berbisik
Sumber: Royal Tour Promo
Ingin merasakan fenomena berbeda, Anda wajib juga mengunjungi Pasir Berbisik Bromo. Lautan hamparan pasir membentang luas dan tidak bisa didapatkan di pegunungan lain. Bahkan, Taman Nasional Tengger Semeru dinobatkan sebagai satu-satunya kawasan pegunungan yang memiliki lautan pasir yang luas di Nusantara.
Berdasarkan sejarah, lautan pasir terbentuk karena adanya letusan kecil dua gunung yang saling berhimpitan, material vulkanik yang terlempar ke tenggara membentuk sebuah lembah besar dan kaldera lalu membentuk lautan pasir seperti sekarang ini.
Uniknya, hembusan angin kencang yang meniup pasir-pasir di lokasi ini menyebabkan butiran-butiran pasir beterbangan ke udara. Gesekan antar butiran pasir menimbulkan suara desis layaknya manusia yang sedang mengeluarkan suara bisikan, sehingga membuatnya dinamai pasir berbisik.
6. Savana Teletubbies
Sumber: Huni Raya
Mendengar namanya, Anda mungkin akan teringat film anak Teletubbies dengan empat boneka lucu. Dalam film tersebut, keempatnya bermukim di sebuah bukit indah dibalut tumbuhan hijau yang menyegarkan mata.
Siapa sangka, adegan di film tersebut bisa didapati di Gunung Bromo! Indahnya pemandangan serta savana yang ada di kaki bukit menjadi alasan spot ini diburu pencinta fotografi. Tak jarang, Bukit Teletubbies menjadi incaran calon pengantin untuk foto pre-wedding, lho!
7. Pura Luhur Poten
Bukan hanya gunung, di Bromo wisatawan juga bisa meneui lokasi beribadahyaitu Pura Luhur Poten. Pura di sini masih digunakan sebagai tempat ibadah warga sekitar yang memeluk agama Hindu.
Tidak heran saat perayaan Nyepi tiba, kawasan ini selalu diramaikan dengan kunjungan warga lokal yang ingin melakukan ibadah di sana. Biasanya kawasan Taman Nasional Bromo Tengger pun juga ikut ditutup demi kenyamanan warga yang akan beribadah.
8. B 29 Argosari
B 29 Argosari merupakan salah satu spot camping favorit di Bromo. Destinasi wisata yang satu ini merupakan puncak yang paling tinggi di kawasan wisata Gunung Bromo, bahkan lebih tinggi dari penanjakan 1.
Jangan heran kalau udara di sini dingin, namun semuanya akan terbayar dengan visual alam nan indah. Spot wisata ini berada di daerah desa Argosari, kec. Senduro kira – kira 40 Km dari kota Lumajang. Untuk menuju ke B 29 ini akses termudah adalah melalui Senduro Lumajang, jalur selatan.
Dengan keindahan wisata Bromo yang memukau ini, tertarikkah Anda menjadikannya tujuan liburan berikutnya?
Baca juga:
10 Wisata Malang yang Cocok untuk Liburan Bersama Keluarga
12 Tempat Wisata di Dieng yang Indah, Tempat Bersemayam Para Dewa
35 Tempat Wisata di Bandung Terbaru, Cocok untuk Liburan Keluarga
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.