Kerja saat Ultah, Ini Potret Kemeriahan Ulang Tahun Varun Dhawan Ke-35

Syuting projek film terbaru, aktor Bollywood Varun Dhawan merayakan hari jadinya yang ke-35 di lokasi syuting. Intip kemeriahannya berikut ini.

lead image

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Momen ulang tahun memang selalu dilewati dengan penuh keceriaan oleh setiap orang, tak terkecuali artis Bollywood yang satu ini. Aktor Bollywood ternama Varun Dhawan baru saja genap berusia 35 tahun dan merayakan ulang tahun nya pada 24 April yang lalu. Momen ulang tahun Varun Dhawan dilakukan di tempat kerja. 

Menariknya, kali ini Varun Dhawan harus merayakan ulang tahun di lokasi syuting dan tidak bersama istri maupun keluarganya. Diketahui saat ini pria kelahiran tahun 1987 itu merayakan ulang tahunnya di Lucknow di lokasi syuting film terbarunya, Bawaal

Seperti apa kemeriahaan perayaan ulang tahun salah satu artis Bollywood dengan bayaran termahal itu? Melansir dari berbagai sumber, yuk simak ulasan selengkapnya berikut ini.

1. Perayaan Ulang Tahun Ke-35 Varun Dhawan di Lokasi Syuting

Ulang Tahun Varun Dhawan

Melansir dari indiatoday, tak seperti tahun-tahun sebelumnya, Varun Dhawan tahun ini merayakan ulang tahunnya di lokasi syuting projek terbarunya, Bawaal bersama para pemain dan kru.

Rekan mainnya di Bawaal, Jhanvi Kapoor, produser Sajid Nadiadwala, sutradara Nitesh Tiwari dan Ravi Udyawar bergabung dengannya dalam acara khusus itu. Setelah Bawaal, suami dari Natasha Dalal itu akan mulai syuting film Sanki karya Ravi Udyawar.

Di Instagram, cucu Nadiadwala berbagi foto dari lokasi syuting di mana Varun terlihat merayakan acara tersebut. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Ulang tahun #Bawaal untuk @varundvn sebagai Produser #SajidNadiadwala bersama dengan Direksinya @niteshtiwari22 dan #RaviUdyawar bergabung dalam perayaan di Lucknow! @janhvikapoor @wardakhannadiadwala #HappyBirthdayVarunDhawan.” tulisnya.

Sebuah video juga muncul secara online dimana Varun terlihat memberikan kue kepada timnya.

Artikel terkait: 7 Potret Momen Perayaan Tahun Baru Artis Bollywood, Seru!

2. Kemeriahan Ulang Tahunnya dari Potong Kue hingga Menu Spesial

Mengutip dari Hindustantimes, melalui Instagram Stories-nya, Varun membagikan foto menu spesial yang dirancang untuk ulang tahunnya. Hidangan merupakan makanan khas India diantaranya Dahi vada, paneer achari tikka, nilofer kebab, galawat ke kabab dan murgh zafrani tikka.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Menu yang dibuat khusus untuk perayaan ulang tahun Tuan Varun Dhawan.” unggah Varun dalam insta storiesnya.

Dalam klip unggahan lainnya yang dibagikan Varun, Janhvi terlihat bertepuk tangan penuh semangat saat dia duduk di sebuah meja di sebuah restoran bersama anggota tim Bawaal.

“@janhvikapoor senang.” tulis Varun.

Di Instagram Stories-nya, Janhvi membagikan klip singkat Varun berpose dengan kue. Aktor itu terlihat tertawa dan membuat wajah lucu saat berpose di depan kamera. Ia menambahkan lagu Happy Birthday To You milik Mohd Rafi, Asha Bhosle, dan Manna Dey dalam video tersebut. Janhvi juga menambahkan ‘selamat ulang tahun’ dan stiker pesta. Seru banget!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: 8 Potret Pernikahan Artis India Varun Dhawan, Mewah dan Meriah!

3. Varun Dhawan Senang Bekerja pada Ulang Tahunnya

Momen ulang tahunnya ini ia bagikan juga di laman instagram pribadinya. Varun tampak berada di ruangan tempat istirahatnya di lokasi syuting yang dihiasi berbagai balon berwarna biru dan emas. Tak ketinggalan, Varun juga berpose di tengah balon tersebut dengan memakai kemeja putih yang dipadukan dengan celana chino berwarna khaki.

“Ini bukan usia 16 tahun saya yang manis, tetapi sangat senang menghabiskan hari ini dengan bekerja,” tulis Varun, dikutip dari celebrities.id.

Varun juga curhat kalau dua tahun belakangan, dia merayakan ulang tahun dengan menghabiskan waktu bersama di rumah. Meski begitu, Varun mengaku kalau dia tetap senang dengan momen ulang tahun kali ini.

“2 ulang tahun terakhir dihabiskan di rumah. Tetapi, terasa menyenangkan juga berada di sini, di lokasi syuting bangun jam 5.30 pagi dan melapor ke @niteshtiwari22atur #bawaal . 2022 spesial untukku dengan #jugjuggjeyo dan #bhediya???? siap dirilis,” tulis Varun Dhawan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: 13 Film Varun Dhawan yang Terbaik dan Sukses jadi Box-Office

Demikian informasi mengenai perayaan ulang tahun Varun Dhawan ke-35 yang harus dirayakan di lokasi syuting. Walaupun harus jauh dari keluarga, namun yang terpenting adalah ia masih bisa menikmati pertambahan usianya dengan gembira. Sekali lagi, selamat ulang tahun, Varun!

***

Baca juga:

https://id.theasianparent.com/rumah-varun-dhawan

https://id.theasianparent.com/aktor-bollywood-tertampan

https://id.theasianparent.com/film-alia-bhatt 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan