Ketahui Ucapan Minal Aidin Wal Faizin Yang Benar dan Penjelasan Artinya

Bagaimana ucapan minal aidin wal faizin yang benar? Berikut adalah contoh ucapan idulfitri yang dapat Anda bagikan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri, salah satu tradisi utama yang dilakukan adalah berbagi doa dan permohonan maaf. Terkait ucapan lebaran ini, sebenarnya bagaimana ucapan minal aidin wal faizin yang benar?

Hal yang kerap tidak disadari adalah, ternyata ungkapan minal ‘aaidiin wal faaiziin sama sekali bukan bermakna mohon maaf lahir batin, lho! Berikut penjelasan selengkapnya.

Artikel Terkait: Mohon maaf hingga minta ketupat, ini 50 ide ucapan lebaran unik untuk kerabat Anda

Ucapan Minal Aidin Wal Faizin Yang Benar

Ucapan Idulfitri yang kerap dibagikan adalah Eid mubarak, sugeng riyadi, Minal Aidin Wal Faizin, hingga ungkapan mohon maaf lahir dan batin.

Dari banyak ucapan lebaran tersebut, Anda mungkin kerap mengucapkan ungkapan “Minal Aidin Wal Faizin, mohon maaf lahir dan batin”. Namun secara bahasa yang benar, Minal Aidin Wal Faizin bukan ungkapan memohon maaf.

Arti Minal Aidin Wal Faizin

Sebagaimana dikutip dari laman  NU Online, terdapat salah kaprah ucapan minal ‘aaidiin wal faaiziin.

 Arti minal ‘aaidiin wal faaiziin adalah “orang-orang yang kembali dan orang-orang yang menang”. Jadi ketika Anda mengucapkan “minal ‘aaidin wal faizin” untuk ucapan Idulfitri bisa diartikan sebagai “(semoga kita) termasuk orang-orang yang kembali dan orang-orang yang menang.”

Kalimat Minal Aidin Wal Faizin Versi Panjang

Mengacu keterangan di atas, jadi ucapan minal aidin fal faizin ini hanya sebuah frasa yang termasuk ke dalam sebuah kalimat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Minal aidin wal faizin merupakan kependekan dari “ja’alanallahu minal aidin wal faizin”  yang artinya: Semoga Allah menjadikan kita termasuk orang yang kembali (fitrah) dan orang yang mendapat kemenangan.

Lantas, apa saja jawaban untuk ucapan Minal Aidin Wal Faizin yang benar?

Jawaban untuk Ucapan Minal Aidin Wal Faizin yang Benar

Apa jawaban yang tepat ketika ada saudara atau teman mengucapkan minal aidin wal faidzin? Sebagaimana dijelaskan di dalam surat An-Nisa ayat 86 ketika seseorang memberi kita doa atau salam penghormatan, sebaiknya kita membalas atau menjawabnya dengan doa dan penghormatan yang sama.

Berikut surat An-Nisa ayat 86 dan artinya

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

وَإِذَا حُيِّيتُم بِتَحِيَّةٍ فَحَيُّوا۟ بِأَحْسَنَ مِنْهَآ أَوْ رُدُّوهَآ ۗ إِنَّ ٱللَّهَ كَانَ عَلَىٰ كُلِّ شَىْءٍ حَسِيبًا

 Wa iza huyyitum bitahiyyatin fa hayyu bi ‘ahsana min-ha au rudduha, innallaha kana ‘ala kulli sya’in hasiba
 
Artinya: Apabila kamu diberi penghormatan dengan sesuatu penghormatan, maka balaslah penghormatan itu dengan yang lebih baik dari padanya, atau balaslah penghormatan itu (dengan yang serupa). Seungguhnya Allah memperhitungkan segala sesuatu.(QS An Nisa ayat 86).

Lantas, apa yang tepat untuk menjawab kalimat minal aidin wal faizin?

1. Menjawab dengan Kalimat Doa yang Sama

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Karena ucapan tersebut adalah doa, Anda bisa mengucapkan hal yang serupa, yaitu menjawab dengan kalimat yang sama: minal aidin wal faiziin” atau ucapan yang lebih baik

2. Mengaminkan Doa Baik Tersebut

Ucapan minal aidin wal faiziin adalah doa, sehingga Anda bisa menjawabnya dengan aamiin, aamiin ya Rabb, atau aamiin ya Rabbal ‘aalamiin.

3. Menambahkan Doa Baik yang Lain

Selain itu, Anda juga dapat menjawab minalaidin wal faizin dengan ucapan doa lainnya, misalnya:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kullu ‘aamin wa antum bi khair. kullu ‘aamin wa antum bi khair

Artinya: Semoga Anda berada dalam kebaikan sepanjang tahun.

Artikel terkait: 11 Tradisi Lebaran yang Masih Tetap Terjaga Kelestariannya

Ucapan Mohon Maaf Lahir dan Batin dalam Bahasa Arab

Jika Anda bermaksud memohon maaf lahir dan batin dalam bahasa Arab, terutama dalam rangka lebaran atau Idulfitri, berikut adalah beberapa ucapan yang bisa Anda bagi atau ucapkan:

Ucapan Selamat Hari Raya: Eid Mubarak

Kita kerap mengucapkan Eid Mubarak sebagai ucapan lebaran. Apa sebenarnya artinya?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Eid Mubarak berarti hari raya yang diberkahi. Dalam bahasa sehari-hari, Eid Mubarak dimaknai “Selamat (merayakan hari raya) Id”.

Penggunaan ucapan Eid Mubarak ini dapat dilakukan untuk 2 hari raya Islam, yaitu Idulfitri (1 Syawal) dan Iduladha (10 Zulhijah), tentu dengan menyesuaikan konteksnya.

Ucapan Permintaan Maaf

Ada tiga bacaan yang digunakan. Terdapat versi singkat hingga panjang, yaitu:

“Taqabbalallaahu minnaa wa minkum”.

Artinya, ““Semoga Allah menerima (amal ibadah Ramadlan) kami dan kamu.”

 “Taqabbalallaahu minnaa wa minkum. Taqabbal yaa kariim, wa ja’alanaallaahu wa iyyaakum minal ‘aaidiin wal faaiziin”.

Artinya, “Semoga Allah menerima (amal ibadah Ramadan) kami dan kamu. Wahai Allah Yang Maha Mulia, terimalah! Dan semoga Allah menjadikan kami dan kamu termasuk orang-orang yang kembali dan orang-orang yang menang.”

“Taqabbalallaahu minnaa wa minkum taqabbal yaa kariim, wa ja’alanaallaahu wa iyyaakum minal ‘aaidin wal faaiziin wal maqbuulin kullu ‘ammin wa antum bi khair”.

Artinya, “Semoga Allah menerima (amal ibadah Ramadan) kami dan kamu. Wahai Allah Yang Maha Mulia, terimalah! Dan semoga Allah menjadikan kami dan kamu termasuk orang-orang yang kembali dan orang-orang yang menang serta diterima (amal ibadah). Setiap tahun semoga kamu senantiasa dalam kebaikan.”

Ragam Ucapan Idulfitri yang Bisa Anda Kirim Ke Keluarga dan Kolega

Contoh Ucapan IdulFitri dalam Bahasa Jawa

Ngaturaken sugeng riyadi. Sedoyo lepat nyuwun pangapunten, mugo mugo dosaku lan dosaku dilebur ing dino riyoyo iki.

Arti: Mengucapkan selamat Idul Fitri. Segala kesalahan mohon dimaafkan, semoga dosaku dan dosamu dilebur di hari yang Fitri ini.

Contoh Ucapan Lebaran dengan Bahasa Inggris

After fasting for a month, may Allah give us blessings and accept all the good deeds we did. Wishing you all the best thing in Eid 2022. Happy Eid Mubarak, may Allah accept all of your good deeds

Artinya: “Setelah berpuasa selama satu bulan, semoga Allah memberikan kita rezeki dan menerima semua pahala kebaikan yang kita lakukan. Berdoa untuk semua hal yang terbaik untukmu pada Idulfitri 2022. Selamat Idulfitri, semoga Allah menerima semua pahala kebajikanmu.”

Artikel terkait: Tak Ingin Berat Badan Naik Saat Lebaran? Ini Tips Mengatasinya

Contoh Ucapan Hari Raya Idulfitri Bahasa Indonesia

Waktu mengalir deras bagaikan air. Ramadan yang suci akan segera berakhir. Untuk salah yang pernah kubuat, khilaf yang pernah terucap, pintu maaf selalu kuharap. Selamat Hari Raya Idul Fitri. 

Dalam kerendahan hati, ada ketinggian budi. Dalam kemiskinan harta, ada kekayaan jiwa. Hidup ini terasa indah jika ada maaf. Selamat hari raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin. 

Berbuat khilaf adalah sifat. Meminta maaf adalah kewajiban. Dan kembalinya fitrah adalah tujuan. Di hari yang fitri ini, izinkan aku memohon maaf lahir dan batin. Semoga amal ibadah puasa kita diterima oleh Allah SWT.

Selamat hari raya Idul Fitri. Mari kita lupakan kesalahan di masa lalu dengan saling maaf memaafkan. Semoga Allah memberikan kita kebahagiaan dan kemakmuran yang melimpah ke depannya.

**

Demikian hal-hal terkait ucapan minal aidin wal faizin yang benar lengkap dengan penjelasan arti kalimat, jawaban doa, sampai dengan jenis ucapan selamat lebaran yang lain. Semoga bermanfaat dan Eid Mubarak!

 

Baca Juga:

Mohon maaf hingga minta ketupat, ini 50 ide ucapan lebaran unik untuk kerabat Anda

15 Ucapan Lebaran Bahasa Inggris Beserta Artinya untuk Keluarga dan Kerabat

20 Inspirasi Ucapan Lebaran Idulfitri 2024 untuk Keluarga dan Kerabat, Cek Yuk!