Tutorial Membuat Baju Menyusui dari Kaus Lama

Daripada membuang uang untuk membeli baju menyusui, curahkan kreativitas dan buat sendiri baju menyusui dari kaus lama Anda!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tidak semua baju ramah untuk ibu menyusui. Sementara membeli baju menyusui tentu membutuhkan biaya lagi.

Daripada membuang uang, yuk kreatif dengan membuat sendiri baju menyusui Anda dari kaus lama yang sudah tidak terpakai.

Caranya cukup mudah kok, simak video ini ya!

 

Baca juga: 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Busui, Begini Tips Memilih Baju Menyusui yang Tepat!

Penting bagi bunda untuk memberikan ASI secara eksklusif sehingga anak bisa tumbuh dan berkembang dengan baik. Seringkali para bunda akan bingung untuk menyusui anak yang sedang rewel di tempat umum. Terlebih jika tidak ada ruang menyusui khusus yang disediakan di tempat umuum. Nah untuk itu Anda bisa menyimak ulasan membuat baju menyusui yang mudah dan gampang berikut agar anak tidak rewel lagi.

Cara Membuat Baju Untuk Menyusui Mudah dan Simpel

Langkah awal untuk membuat baju khusus menyusui adalah dengan menyiapkan dua model baju yang memiliki ukuran dan motif yang sama. Penting bagi bunda untuk memilih ukuran kaus dan motif yang sama agar baju khusus menyusui terlihat bagus saat dikenakan. Namun apabila bunda tidak memilikinya, Anda bisa menggunakan kaos yang memiliki ukuran yang sama saja.

Setelah Anda menentukan kaos lama yang memiliki ukuran dan motif yang sama, langkah selanjutnya adalah memotong melintang secara sejajar dengan lipatan kerung lengan atau ketiak. Sementara baju kedua dipotong tepat di bawah payudara untuk bagian bawahnya. Anda harus memperhitungkan dengan matang dan tepat untuk pemotongan ini agar sesuai dengan bentuk dan pas saat digunakan untuk menyusui anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Gunakan bagian atas baju potongan pertama yang dipotong di bawah dada dan gunakan bagian bawah baju pertama yang dipotong melintang sejajar dengan kerung lengan. Setelah itu Anda bisa menjahitnya dengan pola zigzag untuk menyatukan keduanya. Jahitlah dengan posisi jahit sisi kanan potongan bawah dengan menghadap sisi yang berlawanan pada potongan atas pada bagian bawah lengan baju. Kemudian sejajaran tepi jahitan yang ada untuk merapikannya.

Cara terakhir untuk membuat baju menyusui adalah dengan memperkuatnya dengan menjahit kedua bagian jahitan. Selalu pastikan jika bagian depan terjahit agar dapat dibuka saat Anda akan menyusui. Sebenarnya cara ini terbilang mudah dan bisa Anda lakukan dirumah. Tentunya dengan membuat baju khusus menyusui Anda akan bisa memberikan nutrisi si kecil tanpa biingung saat berada di tempat umum.

Beragam Model Baju Khusus Ibu Menyusui

Sebenarnya ada beragam sekali jenis baju khusus menyusui si kecil yang ada di pasaran. Anda akan menemukan baju baju tersebut dengan mudah di toko toko parenting. Namun ada baiknya Anda tahu macam macam jenis baju yang biasa digunakan untu menyususi si buah hati. Selain baju yang simpel diatas, Anda akan menemukan jenis baju middle parting. Model baju khusus menyusui ini memiliki akses yang terdapat di bagian tengan dan longgar.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sementara ada juga model baju khusus menyusui side zipper. Model baju khusus menyusui ini lebih tertutup dan tidak begitu ketara meski cara mengaksesnya sama mudahnya. Anda akan menemukan resleting tersembunyi yang juga dilengkapi dengan lapisan tambahan di dalam atau luar baju. Anda tidak perlu khawatir branya kelihatan melalui lubang akses menyusui.

Uniknya ada juga jenis baju khusus menyusui yang menyerupai kantung doraemon. Model baju ini adalah gaya empire yang memiliki akses tersembunyi di bagian tengah melintang. Baju model ini memang dirancang untuk memiliki akses menyusui yang tersembunyi dan terletak pada bagian dada. Karena letak menyusui yang pas pada bagian dada, baju ini sangat cocok untuk Anda yang ingin menyamarkan bentuk dada yang terlalu besar.

Model baju khusus menyusui selanjutnya adalah pull aside atau model side opening yang sering menjadi idola ibu menyusui. Pasalnya baju model ini akan berada di tempat yang tersembunyi dan bisa langsung diakses dengan menyibakkan lapisan baju paling luar. Sehingga lapisan bagian dalam akan terbuka dan mudah untuk menyusui sang anak. Banyak ibu yang menyukai menggunakan model ini karena praktis dan aksesnya yang cepat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Itulah tadi beberapa model baju khusus menyusui yang mungkin saja cocok untuk bunda. Dengan menggunakan baju yang mudah dan praktis, Anda tidak perlu khawatir saat anak akan kelaparan dan minta diberikan ASI. Anda bisa memilih untuk menggunakan model baju khusus menyusui yang cocok dan tepat untuk Anda. Tentunya Anda juga bisa membuat sendiri di rumah dengan bahan dari kaus lama yang sudah tidak terpakai sehingga lebih hemat biaya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Febby