TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Bacaan 6 menit
10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Udara sejuk khas pegunungan, Berastagi cocok untuk opsi liburan. Hanya Anda dan alam.

Sedang berkunjung ke Sumatera Utara, coba luangkan hari mampir ke Berastagi. Kota yang berada pada ketinggian 1.300 meter di atas permukaan laut ini memiliki destinasi wisata yang akan memukau pancaindera pengunjung. Simak yuk tempat wisata di Berastagi yang sayang untuk dilewatkan!

Udara yang sejuk membuat Berastagi sangat cocok untuk melepas penat. Ia kaya akan keindahan alamnya mulai dari danau, sumber air panas, perbukitan, hingga air terjun dua warna yang sangat unik.

Daftar Tempat Wisata di Berastagi

1. Bukit Gundaling

Daftar Tempat Wisata di Berastagi

List wisata alam pertama yang wajib dikunjungi adalah Bukit Gundaling, utamanya untuk Anda yang senang alam tetapi enggan mendaki gunung.

Bukit ini memiliki jalur daki yang sangat mengesankan karena di sebelah kanan dan kirinya  ada keindahan alam yang akan membuat betah berlama-lama. Bukit yang memiliki ketinggian sekitar 1.575 mdpl ini hanya berjarak sekitar 3 kilometer dari pusat Kota Berastagi.

Setibanya di puncak, kamu akan melihat magisnya Gunung Sinabung dari kejauhan. Berkeliling sambil menunggangi kuda bisa kamu pilih untuk menikmati seluruh keindahan alam di sini.

2. Penatapan Berastagi

Daftar Tempat Wisata di Berastagi

Penatapan Berastagi merupakan tempat wisata yang cocok dikunjungi untuk melepas penat. Di tempat ini Anda bisa duduk-duduk santai sembari menikmati pemandangan alam dan sajian kuliner sederhana seperti mi rebus dan jagung bakar.

Kondisi alam di sekitar Penatapan ini benar-benar masih sangat asri. Kondisi udaranya sangat segar dengan pepohonan besar yang tumbuh di seluruh penjuru.

Ketika berkunjung saat malam hari, kamu akan menyaksikan kelap-kelip lampu kota yang indah ditemani kuliner yang nikmat seperti jagung bakar, mi instan, susu, jahe, dan menu lainnya.

Artikel terkait: 10 Tempat Wisata Purwakarta yang Hits, Bukan Hanya Waduk Jatiluhur

3. Desa Peceren

Daftar Tempat Wisata di Berastagi

Ingin mendalami kearifan lokal masyarakat, maka wajib berkunjung ke Desa Peceran. Desa ini adalah desa wisata yang terkenal karena masih memegang teguh tradisi dan adat budaya Suku Karo.

Di sana Anda bisa melihat berbagai rumah adat dan aktivitas masyarakat setempat. Sampai saat ini, Desa Peceren hanya dihuni sekitar 700 orang saja.

Salah satu spot menarik di Desa Peceren adalah rumah adat yang usianya sudah lebih dari 100 tahun. Rumah adat tersebut merupakan bukti bahwa masyarakat Karo memang sudah lama tinggal di sana.

4. Museum Pusaka Karo

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Berlibur sambil belajar tentang sejarah bisa didapat dengan mengunjungi Museum Pusaka Karo. Di sini terdapat banyak benda pusaka yang dulunya digunakan oleh masyarakat lokal Suku Karo. Semua koleksinya sangat terjaga dan dikelola dengan baik.

Beberapa senjata yang disimpan di Museum Pusaka Karo adalah pisau tumbuk khas Karo yang digunakan untuk menumbuk lada, tutu tutu, dan untai untai yang digunakan untuk melakukan pekerjaan rumah tangga. Ada juga labu kering berusia tua yang sudah diawetkan di museum ini.

5. Pemandian Air Panas Lau Sidebuk

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Ingin melepas lelah setelah seminggu penuh bekerja? Maka pemandian air panas yang terletak di Lau Sidebuk bisa menjadi pilihan berwisata.

Sesuai namanya, tempat ini merupakan pemandian air panas yang mengandung belerang. Selain membuat tubuh rileks, mandi air panas di sana memberikan manfaat yang besar untuk kesehatan.

Dulunya tempat ini merupakan cagar alam yang kemudian diubah menjadi taman wisata tahun 1980. Selain mandi air panas, Anda juga bisa menikmati berbagai keindahan alam khas pegunungan.

Artikel terkait: 10 Tempat Wisata Garut Favorit, Jiwa Adem Dekat dengan Alam

6. Desa Lingga

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Selain Desa Peceren, ada desa wisata lain yang bisa Anda kunjungi yaitu Desa Lingga. Desa ini memiliki kebudayaan Karo yang kental untuk mempelajari kebudayaan setempat. Ada juga museum mini yang bisa Anda kunjungi ketika mampir di Desa Lingga berisi peninggalan sejarah Kerajaan Karo seabad sebelumnya.

Seluruh bangunan tradisional yang didirikan menggunakan arsitektur bangunan tradisonal suku Karo, yaitu berbentuk memanjang dengan satu ruangan besar di dalamnya tanpa kamar mandi. Uniknya lagi, satu bangunan rumah adat bisa menampung 8 hingga 10 keluarga karena rumah adat ini tidak memiliki kamar.

Kendati jaraknya jauh dari pusat kota, namun Anda tidak akan menyesal berwisata disana. Selain bisa mempelajari budaya dan adat Karo langsung dari dekat, Anda juga bisa menikmati pemandangan alam yang indah dan menawan sepanjang perjalanan.

Cerita mitra kami
5 Restoran di Hong Kong ini Ramah Muslim & Wajib Banget Dicoba!
5 Restoran di Hong Kong ini Ramah Muslim & Wajib Banget Dicoba!
5 Alasan Wisata Royal Caribbean Cruise Terbaik untuk Keluarga Indonesia
5 Alasan Wisata Royal Caribbean Cruise Terbaik untuk Keluarga Indonesia
Meriahkan Nataru Bersama Keluarga, Ini Kegiatan Seru di Kota Kasablanka yang Wajib Dicoba!
Meriahkan Nataru Bersama Keluarga, Ini Kegiatan Seru di Kota Kasablanka yang Wajib Dicoba!
Penting! Ini Faktor yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Mobil Keluarga
Penting! Ini Faktor yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Mobil Keluarga

7. Air Terjun Dua Warna

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Air Terjun Dua Warna merupakan tempat wisata di Berastagi yang wajib dikunjungi berikutnya. Air terjun ini terletak di Kawasan Perkemahan Sibolangit yang memiliki ketinggian sekitar 75 meter dengan debit air yang cukup deras.

Sesuai namanya, air terjun ini sangat unik karena memiliki dua warna yaitu biru dan hijau. Aliran airnya berasal dari arus sungai yang terbentuk berkat letusan Gunung Sibayak. Menariknya walaupun mengandung belerang, air di tempat ini cenderung tidak lengket dan tidak beraroma belerang sama sekali.

Biaya masuk ke areal lokasi wisata ini adalah Rp 25.000., yang digunakan sebagai biaya perawatan dan perlindungan Hutan Sibolangit.

Ketika Anda berkunjung ke sini sangat disarankan untuk menggunakan jasa tour guide agar tidak tersasar karena rute tempuh yang membelah hutan sangat lebat. Bagi para peinta alam, Anda juga bisa mendirikan tenda di lokasi ini.

8. Air Terjun Sipiso Piso

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Untuk anda yang berkunjung ke Berastagi, pastikan anda menyempatkan diri datang ke Air Terjun Sipiso Piso. Air terjun ini adalah salah satu air terjun terindah di dunia.

Tempat ini jaraknya hanya sekitar 45 meter dari Berastagi. Anda juga bisa mengunjungi tempat ini dengan menggunakan  angkutan kota atau angkot.

Destinasi ini sangat populer karena ia merupakan air terjun tertinggi di Asia Tenggara! Selain memberikan pemandangan indah berupa air terjun yang menarik, pemandangan sekitar dari Air Terjun Sipiso Piso ini juga tidak kalah membuat anda terus bersyukur dengan ciptaan Tuhan.

9. Funland Mikie Holiday

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Berikutnya yaitu Funland Mikie Holiday yang mengusung konsep taman bermain sehingga sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga.

Di dalam Funland Mikie Holiday terdapat kurang lebih 40 wahana yang bisa dcoba seperti Flying Fish, Bumper Bee, Bon Voyage, Dino Tracker serta masih banyak lagi.

Wahana tersebut menantang adrenalin kamu, jadi sudah bisa dipastikan sangat seru. Tiket masuk Mikie Holiday dibanderol mulai dari Rp105.000. Tempat wisata di Beratagi ini hanya buka di akhir pekan saja yaitu Sabtu dan Minggu, mulai 10.00-17.00 WIB.

10. Danau Lau Kawar

10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati

Ingin menghabiskan waktu mendekat dengan alam, kunjungilah Danau Lau Kawar. Danau yang terletak di bawah kaki Gunung Sinabung ini memiliki luas kurang lebih 200 hektare.

Pemandangan hijau sekitar danau serta airnya yang tenang dan bening menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang datang. Suhu di danau ini juga terbilang dingin karena letaknya berada di bawah kaki gunung, jadi jangan lupa membawa pakaian hangat.

Terdapat aktivitas yang bisa dilakukan oleh wisatawan di danau ini seperti memancing, naik kapal boat, menyewa perahu, hingga panjat tebing.

Di pinggiran danau juga terdapat lahan luas yang bisa digunakan pengunjung untuk mendirikan tenda jika ingin bermalam di Danau Lau Kawar. Pengunjung yang datang tidak dikenakan biaya retribusi, hanya perlu membayar biaya parkir saja motor Rp 5.000 dan mobil Rp 10.000.

Bagaimana, berminat memasukkan Berastagi di wishlist perjalanan berikutnya?

Baca juga: 

26 Tempat Wisata Alam Majalengka yang Menyejukkan Mata dan Jiwa

 10 Tempat Wisata di Dieng yang Indah dan Memesona

22 Tempat Wisata di Bukittinggi yang Wajib Dikunjungi

 

 

 

 

 

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Erinintyani Shabrina Ramadhini

  • Halaman Depan
  • /
  • Travel
  • /
  • 10 Tempat Wisata di Berastagi, Udara Sejuk Bikin Jatuh Hati
Bagikan:
  • 15 Tempat Wisata di Jakarta yang Lagi Hits, Wajib Dikunjungi!

    15 Tempat Wisata di Jakarta yang Lagi Hits, Wajib Dikunjungi!

  • 30 Oleh-oleh Khas Jakarta yang Legendaris dan Kekinian

    30 Oleh-oleh Khas Jakarta yang Legendaris dan Kekinian

  • 35 Tempat Wisata Anak di Bandung Murah dan Populer

    35 Tempat Wisata Anak di Bandung Murah dan Populer

  • 15 Tempat Wisata di Jakarta yang Lagi Hits, Wajib Dikunjungi!

    15 Tempat Wisata di Jakarta yang Lagi Hits, Wajib Dikunjungi!

  • 30 Oleh-oleh Khas Jakarta yang Legendaris dan Kekinian

    30 Oleh-oleh Khas Jakarta yang Legendaris dan Kekinian

  • 35 Tempat Wisata Anak di Bandung Murah dan Populer

    35 Tempat Wisata Anak di Bandung Murah dan Populer

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti