Terkadang ungkapan kasih sayang orang tua tidak dapat mereka ucapkan, namun goresan kata-kata dalam surat cinta ini mengungkapkan betapa besar kasih sayang mereka kepada kita.
Lihat juga video menarik lainnya:
Bayi Prematur Lahir 3,5 Bulan Lebih Awal dan Berhasil Hidup
Pengorbanan orang tua kepada anak memang tidak akan pernah bisa terbalaskan meskipun dibayar dengan harga mahal sekalipun. Orang tua akan memberikan yang terbaik untuk anak baik untuk masa depan hingga penghidupan yang layak. Meskipun demikian, bisanya anak akan merasa tidak mau merawat orang tua saat sudah berusia tua. Mari simak surat mengharukan yang diberikan orang tua kepada anak berikut.
Surat Mengharukan Orang Tua Kepada Anak
Semakin bertambahnya umur, orang tua akan terlihat keriput dan tidak memiliki energi yang sama saat anak berusia anak anak. Mereka akan tumbuh menjadi keriput dan memiliki fungsi tubuh yang menurun setiap tahunya. Sehingga banyak sekali tempat penitipan orang tua atau biasa disebut dengan panti jompo untuk menampung dan merawat orang tua tersebut.
Saat merawat orang tua, tentu Anda akan merasa direpotkan dan enggan untuk merawatnya. Namun hal ini jelaslah bukan hal yang benar, karena sebagai bentuk balas budi anak kepada orang tua sudah menjadi kewajiban anak untuk merawat orang tua hingga akhir usianya. Video yang berdurasi 4 menit ini menjelaskan betapa orang tua sangat menginginkan untuk dirawat anak menjelang masa tuanya.
Dalam surat cinta tersebut dituliskan oleh ayah dan ibu untuk sang anak, Anda akan merasa haru saat membacanya. Dalam awal surat, kedua orang tua mengatakan untuk selalu pengertian dan bersabar untuk menghadapi kedua orang tua saat tumbuh dewasa. Sangat mungkin terjadi, jika nanti sudah tua mereka akan menjatuhkan piring dari meja atau mungkin menumpahkan sup yang disebabkan karena penglihatan yang semakin berkurang.
Ayah dan ibu juga sangat berharap jika anak tidak akan memarahinya karena orang tua sangat sensitif dan selalu merasa minder ketika anak marah. Ketika sang ibu dan ayah sudah tidak memiliki pendengaran yang cukup baik, janganlah Anda mengucapkan kata kata kasar dan memanggilnya tuli. Cobalah untuk mengulang perkataan Anda dua kali dengan sabar dan tidak berteriak langsung kepada orang tua.
Ketika kedua kaki ayah dan ibu sudah lemah dan tidak bisa berdiri, sebagai anak yang berbakti Anda harus sabar untuk membantunya bangun dan berdiri. Ingatlah jika saat Anda masih kecil, Anda dibantu oleh kedua orang tua untuk bisa berjalan hingga akhirnya bisa berdiri seimbang. Teruslah sabar untuk merawat para ibu dan ayah yang mungkin sudah seperti rekaman yang terus mengucap hal yang sama berulang ulang.
Selalu ingat saat anak masih berusia dini, Anda pasti akan meminta untuk dibelikan balon berkali kali. Permintaan membeli balon ini Anda lakukan berkali kali hingga Anda mendapatkan balon yang Anda inginkan. Sehingga sudah tidak sepatutnya Anda menyepelekan apa yang orang tua katakan meskipun telah diucapkan secara berulang ulang. Surat cinta orang tua ini sangat menyentuh hati para anak yang menyaksikan videonya.
Selalu Berbakti Orang Tua Sebelum Anda Menyesal Kemudian Hari
Jangan juga menghina bau yang ada di diri orang tua Anda. Meskipun berbau seperti orang tua dan uzur, jangan memaksakan mereka untuk mandi karena tubuhnya yang lemah. Seorang yang sudah tua akan mudah sekali terkena sakit saat badanya kedinginan. Ingatlah saat seorang anak masih kecil dan tidak mau mandi. Orang tua pasti akan melakukan apapun untuk bisa mamandikan anak. Jadi selalu sabarlah untuk menghadapi kedua orang tua saat tua nanti.
Jika Anda memiliki waktu yang lenggang, bicaralah dengan orang tua meskipun hanya beberapa menit saja. Seorang ayah dan ibu akan sangat senang ketika diajak berbicara oleh sang anak. Orang tua tahu jika Anda pasti sibuk dengan pekerjaan sehari hari. Meskipun Anda tidak tertarik dengan apa yang ayah dan ibu katakan tetap dengarkan saja untuk melegakan hatinya. Ingatlah jika Anda pasti selalu ingin didengarkan oleh kedua orang tua tentang hari yang Anda jalani.
Surat romantis yang diberikan oleh orang tua ini adalah tamparan bagi seorang anak untuk bisa menemani mereka hingga menutup usia. Meskipun sebagian dari kita merasa malas untuk mengurusi orang tua yang renta, namun jangan sia siakan kesempatan berbakti terakhir kalinya. Anda akan menyesal saat orang tua ssudah menutup usia, sementara Anda tidak memiliki kesempatan untuk berbakti kepada mereka.