10 Sunscreen untuk Ibu Hamil Terbaik di 2024, Aman dan Nyaman!

Kulit tetap terlindungi dan aktif keluar rumah selama hamil, siapa takut? Cek berbagai rekomendasi merk dan harganya berikut ini.

Saat hamil, kulit lebih sering bermasalah karena perubahan hormon sehingga bisa lebih rentan terhadap paparan sinar UV. Jika sudah begini, sunscreen sangat dibutuhkan agar kulit terlindungi. Namun, Anda tentunya harus tahu rekomendasi sunscreen untuk ibu hamil yang tak hanya bagus tetapi juga aman bagi kehamilan.

Sunscreen yang Aman untuk Ibu Hamil

Banyaknya sunscreen yang beredar di pasaran kerap membuat bingung untuk memilih. Mengingat ada janin dalam kandungan, Anda harus lebih selektif memilih produk untuk digunakan sehari-hari. Lantas, seperti apa kriteria sunscreen yang aman untuk ibu hamil?

  • Periksa komposisi. Hal utama yang perlu diperhatikan saat memilih sunscreen untuk ibu hamil adalah jenis kandungan tabir surya yang digunakan. Untuk ibu hamil, sunscreen jenis physical yang rendah iritasi lebih direkomendasikan. Meski memiliki tingkat perlindungan yang lebih rendah, jenis ini tidak membebani kulit. Pastikan Anda memeriksa tabel komposisi dengan seksama dan pilih produk dengan bahan kimia seminim mungkin.
  • Hindari produk jenis spray. Mobilitas tinggi membuat banyak produsen mengeluarkan produk berjenis spray, termasuk juga sunscreen. Walaupun lebih praktis, sebaiknya hindari karena berisiko partikelnya terhirup dan masuk dalam tubuh. Gunakanlah jenis cair, krim, dan losion karena lebih aman.
  • Pilih produk dengan SPF sesuai kebutuhan. Memilih SPF dan PA yang sesuai dengan kebutuhan juga penting untuk dilakukan. Untuk penggunaan sehari-hari, produk yang memiliki SPF 20–30 dengan PA++ sudah cukup melindungi kulit Anda.

Artikel Terkait: 7 Moisturizer untuk Ibu Hamil Pilihan, Wajah Tetap Sehat dan Glowing

10 Produk Sunscreen untuk Ibu Hamil yang Aman

Bunda, berikut beberapa rekomendasi sunscreen yang aman digunakan oleh ibu hamil dari beragam merek. Produk dipilih berdasarkan kandungannya yang aman, penjual yang terpercaya, dan ulasan positif.

Sunscreen Aman untuk Ibu Hamil
Mama's Choice Protection Face Moisturizer
Secara intensif menghidrasi dan melembabkan, membuat kulit cerah dan glowing
Beli di Shopee
CeraVe Hydrating Sunscreen
Membantu menenangkan kulit yang terbakar sinar matahari
Beli di Shopee
Neutrogena Ultra Sheer Dry-Touch Sunscreen
Memiliki tekstur yang ringan, namun tahan air dan keringat
Buy now
Babyganics Sunscreen Lotion SPF 50 Water Resistant
Mencegah kulit terbakar di area wajah & tubuh.
Beli di SHOPEE
Earth Mama Mineral Sunscreen Lotion
Mengandung minyak argan organik yang melembapkan dan membantu memperbaiki kerusakan kulit
Beli di Tokopedia
Kiehl's Ultra Light Daily UV Defense Mineral Sunscreen
Memberi hasil akhir berupa tampilan matte bebas kilap
Beli di Shopee
Sensatia Botanicals Surf Naked Sunscreen Lotion
Memberikan perlindungan tinggi dari sinar UVA dan UVB
Beli di Lazada
Wardah UV Shield Airy Smooth Sunscreen Serum SPF 50 PA++++
Melindungi dan memperbaiki kulit dengan SkinboostDNA
Beli di Lazada
NPURE Sunscreen Cica Beat The Sun
Chemical sunscreen dewy finish
Beli di Lazada
BASE Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50 PA+++
Berbahan alami tersertifikasi dan finishing matte
Buy now

1. Mama's Choice Daily Protection Face Moisturizer

Secara intensif menghidrasi dan melembabkan, membuat kulit cerah dan glowing

 

Mama's Choice Daily Protection Face Moisturizer merupakan salah satu rekomendasi sunscreen untuk ibu hamil yang perlu Bunda pertimbangkan. kelebihannya, pelembab ini multifungsi dalam satu formulasi! Tak hanya sebagai pelembab dan penangkal sinar UV, produk ini juga mampu melembutkan dan mencerahkan kulit wajah yang kering dan kusam.

Perlindungan terhadap UVA dan UVB-nya juga cukup tinggi, hingga SPF 20 PA++, sehingga mencegah kulit tampak kusam akibat paparan sinar matahari yang berlebih. Hal yang terpenting, Mama's Choice Daily Protection Face Moisturizer mengandung bahan-bahan natural yang pasti aman untuk ibu hamil maupun ibu menyusui.

Detail produk:

  • Secara intensif menghidrasi dan melembabkan, membuat kulit cerah dan glowing serta mencegah tanda awal penuaan dini dengan bahan alami pilihan.
  • Dengan SPF 20 PA++ serta perlindungan UVA / UVB, melindungi kulit dari sinar matahari.
  • Aman karena bebas Chemical Sunscreen, Hydroquinone, Paraben, Pewangi Buatan, dan alkohol.
  • Cara Pemakaian: Oleskan krim pada wajah dan leher secara merata. Gunakan pada wajah yang telah dibersihkan, hindari kontak dengan mata.

Artikel Terkait: 7 Krim Malam yang Bagus, Bikin Kulit Wajah Sehat dan Glowing

2. CeraVe Hydrating Sunscreen

Mengandung titanium dioksida dan seng oksida yang membentuk barrier

CeraVe Hydrating Sunscreen merupakan salah satu mineral sunscreen untuk ibu hamil yang memiliki SPF 50. Mengandung titanium dioksida dan seng oksida yang membentuk barrier pada permukaan kulit untuk membantu memantulkan sinar UVA dan UVB matahari tanpa mengiritasi kulit sensitif.

Tak hanya itu, sunscreen ini juga memberikan hidrasi yang tahan lama, serta bersifat menenangkan kulit yang terbakar sinar matahari berkat kandungan Niacinamide. Teruji alergi, bebas minyak, non-komedogenik, bebas pewangi dan bebas paraben sehingga terasa lembut saat diaplikasikan di kulit.

Detail produk:

  • Jika kulit Anda tergolong rewel, Anda tidak perlu cemas karena produk ini mengandung niacinamide yang akan menenangkan kulit.
  • Telah dianugerahi National Eczema Association Seal of Acceptance dan Skin Cancer Foundation Daily Use Seal of Approval! Kemanan dan kualitas tak perlu diragukan lagi.
  • Teksturnya krim yang aman untuk kulit sensitif, selain itu mudah dibersihkan.
  • SPF 50 nya efektif melindungi kulit.
  • Bebas pewangi, paraben, dan bahan kimia berbahaya lainnya.

3. Neutrogena Ultra Sheer Dry-Touch Sunscreen

Teknologi Dry-Touch menjaga kulit dari kilau minyak berlebih

NEUTROGENA Ultra Sheer Dry Touch Sunscreen memiliki teknologi Helioplex™ yang memberikan perlindungan spektrum luas dari UVA dan UVB. Sedangkan teknologi Dry-Touch menjaga kulit dari kilau minyak berlebih dan tidak menyumbat pori-pori, sehingga cocok sebagai pilihan sunscreen untuk ibu hamil berjerawat.

Sunscreen ini memiliki tekstur yang ringan, namun tahan air dan keringat, sehingga bisa digunakan untuk berenang atau aktivitas lain di bawah sinar matahari.

Detail produk:

  • Teksturnya sangat ringan serta memberikan perlindungan broad-spectrum terhadap sinar UVA (pemicu penuaan dini) maupun sinar UVB (penyebab kulit terbakar).
  • Teknologi Helioplex™ melindungi dari risiko paparan sinar matahari (sinar UVA dan UVB) yang merusak kulit, sementara teknologi Dry-Touch menjaga kulit dari kilau minyak berlebih dan tidak menyumbat pori-pori.
  • Formulasinya Non-comedogenic, selain itu tahan terhadap air dan keringat.

4. Babyganics Sunscreen Lotion

Exclusive 100% NeoNourish seed oil blend

Babyganics SPF 50+ Sunscreen tidak akan membuat kulit kemerahan karena tidak mengandung bahan penyebab alergi dan iritasi. Tidak hanya di wajah, salah satu rekomendasi sunscreen untuk ibu hamil ini juga bisa digunakan di bagian tubuh lainnya.

Sunscreen ini telah diuji oleh dokter anak dan dokter kulit terbebas dari PABA, parabens, sulfat, dan phthalates. Kandungannya 100 persen alami, merupakan kombinasi minyak dari biji Black Cumin, Tomato, Sunflower, Cranberry, dan Red Raspberry yang diekstrak secara cold-pressed.

Detail produk:

  • Manfaat produk: mencegah kulit terbakar, selain itu mengurangi risiko kulit rusak akibat sinar matahari.
  • Perlindungan UVA + UVB dengan SPF 50.
  • Aman & hypoallergenic.
  • Tahan air (80 menit).
  • BEBAS: PABA, parabens, sulfat, phthalates
  • Telah teruji klinis oleh dokter anak dan spesialis dokter kulit.
  • Mengandung kombinasi minyak dari biji black cumin, tomato, sunflower, cranberry, dan red raspberry yang diekstrak secara cold-pressed yang 100% alami, sehingga aman untuk kulit sensitif sekalipun.
  • Exclusive 100% NeoNourish seed oil blend, yaitu bahan yang digunakan untuk membuat produk berhubungan dengan kulit bayi.
  • Cara Pakai: Oleskan 15 menit sebelum beraktivitas. Jika berenang, berkeringat, atau setelah dikeringkan dengan handuk, oleskan ulang setelah 80 menit. Jika hanya berjemur/bermain, oleskan ulang setiap 2 jam. Harap konsultasikan dengan dokter untuk penggunaan produk bagi anak-anak di bawah usia 6 bulan.
  • Peringatan: Hanya untuk pemakaian luar dan jauhkan dari jangkauan anak-anak. Untuk membersihkan, bilas sunscreen dengan air. Hentikan jika terjadi iritasi.

5. Earth Mama Mineral Sunscreen Lotion

Mengandung minyak argan organik yang melembapkan dan membantu memperbaiki kerusakan kulit

Earth Mama Mineral Sunscreen Lotion merupakan salah satu mineral sunscreen untuk ibu hamil dengan Broad Spectrum SPF 25. Mengandung minyak argan organik yang melembapkan dan membantu memperbaiki kerusakan kulit akibat sinar matahari.

Sunscreen ini bebas bahan kimia, karena bekerja dengan cara melapisi permukaan kulit, sehingga sinar matahari dapat dipantulkan dan tidak menyerap ke dalam kulit. Earth Mama Mineral Sunscreen Lotion sangat aman digunakan oleh ibu hamil, menyusui, dan bahkan bayi sekalipun.

Detil produk:

  • Mengandung SPF 40 untuk melindungi kulit.
  • Perlindungan UVA dan UVB.
  • Bebas paraben dan pewangi.

Artikel Terkait: 7 Nipple Cream Terbaik untuk Atasi Puting Lecet Saat Menyusui, Cek Bun!

6. Kiehl's Ultra Light Daily UV Defense Mineral Sunscreen

Tekstur sunscreen ringan, nyaman untuk kulit sensitif

Mineral sunscreen untuk ibu hamil yang 100% tanpa bahan kimia, sehingga aman digunakan untuk sehari-hari. Memiliki kandungan SPF50 PA+++, sehingga cocok untuk digunakan saat beraktivitas di bawah sinar matahari, seperti berenang ataupun olahraga.

Tekstur sunscreen ini ringan, bahkan terasa nyaman untuk kulit sensitif. Dengan formula acne-prone, sehingga cocok sebagai sunscreen untuk ibu hamil berjerawat.

Gunakan Kiehl's Ultra Light Daily UV Defense Mineral Sunscreen setiap hari untuk melindungi kerusakan kulit akibat sinar UVA dan UVB. Hal yang unik, sunscreen ini memberikan hasil akhir berupa tampilan matte bebas kilap.

Detail produk:

  • Mengandung titanium dioxide (yang membuat produk berwarna kecoklatan) yang menjaga kulit dari sinar matahari, namun tetap transparan ketika dipakai.
  • Kandungan antioksidan vitamin E, yang menjaga kulit dari penuaan dini akibat sinar matahari.
  • Formulanya ringan, tidak lengket tidak menyebabkan komedo dan mudah meresap.
  • Keunggulan: memiliki sedikit efek tone-up dan sedikit berwarna untuk meningkatkan warna kulit alami.
  • Kemasan: full size 50 ml, travel size 5 ml.
  • Penggunaan: Kocok sebelum digunakan, gunakan 15 menit sebelum terpapar sinar matahari, boleh digunakan sebagai step terakhir skincare anda, setelah menggunakan pelembab. Bisa diaplikasikan ulang dalam rentang waktu 3-4 jam sekali.

7. Sensatia Botanicals Surf Naked Sunscreen Lotion

Produk lokal, terbuat dari 100% bahan alami

Sensatia Botanicals Surf Naked Sunscreen Lotion terbuat dari 100% bahan alami, termasuk non-nano zinc oxide, minyak bunga matahari, dan beeswax. Cocok untuk ibu hamil yang suka berenang, karena tabir surya ini tahan air.

Mineral sunscreen untuk ibu hamil ini memberikan perlindungan tinggi dari sinar UVA dan UVB. Produk ini juga lembut bagi kulit, serta aman di lingkungan apapun, termasuk ketika Bunda berenang di laut. Jadi, jangan lupa membawa produk ini ketika Bunda beraktivitas di luar ruangan, ya.

Detail produk:

  • Terbuat dari 100 persen bahan alami termasuk non-nano zinc oxide, minyak bunga matahari dan beeswax, tabir surya yang tahan air ini memberikan perlindungan tinggi dari sinar UVA dan UVB. Lembut bagi kulit dan aman di lingkungan apapun, bahkan ketika digunakan di laut.
  • Keamanannya terjamin karena bebas dari paraben, phthalate, sulfat, dan silikon.
  • Penggunaan: Usapkan secara merata pada tangan dan badan 15 menit sebelum terpapar sinar matahari. Ulangi pemakaian setiap 2 jam dan setelah berkeringat, berenang atau mengeringkan badan.

8. Wardah UV Shield Airy Smooth Sunscreen Serum SPF 50 PA++++

Melindungi dan memperbaiki kulit dengan SkinboostDNA

Rekomendasi lainnya ada dari Wardah UV Shield Airy Smooth Sunscreen Serum SPF 50 PA++++. Sunscreen ini cocok bagi Bunda yang mencari tipe dengan hasil akhir matte tetapi nyaman diaplikasikan.

Sunscreen diformulasikan dengan SkinboostDNA untuk memperbaiki skin barrier hingga level DNA, Bun. Jadi, bisa mengatasi kerusakan akibat paparan matahari hingga tingat DNA.

Sunscreen juga mengandung Centella Asiatica dan Bera Mineral supaya kulit tetap lembap, cerah, dan halus. Dengan tekstur yang ringan, sunscreen cepat meresap!

Detail Produk:

  • Isi 25 mL
  • Ringan dan mudah menyerap, hasil matte
  • Rekomendasi penggunaan sebanyak 2 jari dan diaplikasikan setiap 2 jam.

9. NPURE Sunscreen Cica Beat The Sun

Chemical sunscreen dewy finish, cocok untuk kulit sensitif dan berjerawat

Tak hanya aman untuk ibu hamil, NPURE Sunscreen Cica Beat The Sun juga bisa diaplikasikan pada anak mulai usia 3 tahun, lo. Tipe sunscreen ini merupakan chemical sunscreen dengan kandungan Centella Asiatica Leaf Water dan 5x UV Protection.

Sunscreen bisa digunakan oleh semua jenis kulit, termasuk pemilik kulit sensitif hingga kulit berjerawat. Hasil akhirnya berupan natural dewy finish, cocok untuk Bunda yang kurang suka sunscreen dengan finishing matte.

Detail Produk:

  • Isi 35 ml
  • SPF 50+ teruji secara in vivo
  • PA++++ teruji secara in vitro
  • Double-tested formula, Hypoallergenic, dan Dermatologically tested
  • Diformulasikan sesuai dengan pH kulit.

10. BASE Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50 PA+++

Berbahan alami tersertifikasi dan finishing matte

Bunda tak perlu khawatir karena semua produk BASE aman untuk ibu hamil, ibu menyusui, hingga remaja. Tersertifikasi organik oleh Ecocert, tabir surta ini tidak meninggalkan white cast. Hasilnya yang matte cocok untuk kulit berminyak maupun jenis kulit lainnya di iklim yang tropis.

Mengandung minyak biji dan akar wortel untuk melindungi kulit dari cahaya biru, ada juga asam amino untuk mencegah penuaan kulit, Ekstrak Daun Blackcurrant & Raspberry yang menghasilkan seboxyl untuk mengontrol sebum, serta ekstrak bunga chamomile sebagai anti iritasi.

Detail Produk:

  • Isi 45 gram
  • Tekstur ringan, tidak lengket, dan tidak meninggalkan whitecast
  • Produk ramah lingkungan dan tidak melakukan uji coba pada hewan.

Perbandingan Harga

Nama Produk Ukuran Harga
Mama's Choice Daily Protection Face Moisturizer 30 ml Rp99.000
CeraVe Hydrating Sunscreen 75 ml Rp340.000
NEUTROGENA Ultra Sheer Dry Touch Sunscreen 88 ml Rp148.700
Babyganics Sunscreen Lotion 59 ml Rp214.000
Earth Mama Mineral Sunscreen Lotion 84 gr Rp552.000
Kiehl's Ultra Light Daily UV Defense Mineral Sunscreen 50 ml Rp771.000
Sensatia Botanicals Surf Naked Sunscreen Lotion 100 ml Rp150.000
Wardah UV Shield Airy Smooth Sunscreen Serum SPF 50 PA++++ 25 ml dan 40 ml Rp37.500 - Rp59.000
NPURE Sunscreen Cica Beat The Sun 35 ml Rp79.000

BASE Ultra Matte Natural Sunscreen SPF 50 PA+++

45 gram Rp169.000

*Harga bisa berubah sewaktu-waktu

Demikian sederet rekomendasi hingga perbandingan harga sunscreen untuk ibu hamil. Bumil, tidak perlu takut lagi beraktivitas di luar rumah dan tetap aktif berkat sunscreen aman ibu hamil pilihan. Siap berbelanja?

****

Baca Juga:

id.theasianparent.com/skincare-untuk-ibu-hamil

id.theasianparent.com/jamu-bersalin

id.theasianparent.com/test-pack-terbaik