Sudah jadi wanita mandiri sejak menikah, ibu tiga anak ini tak perlu khawatir soal ekonomi meski bercerai dengan Desta. Desta juga bersedia memberikan nafkah kepada Natasha Rizky jika gugatan cerainya dikabulkan.
Kemelut rumah tangga Desta dan Natasha Rizky mengejutkan banyak orang, pasalnya pasangan ini selalu terlihat kompak. Sudah 10 tahun membangun biduk rumah tangga, Desta mengajukan permohonan cerai kepada Natasha Rizky pada 11 Mei 2023 lalu. Namun bukan hanya Desta, sumber kekayaan Natasha Rizky juga tidak boleh dianggap remeh.
Desta memiliki banyak pundi rupiah dari profesinya sebagai presenter dan publik figur. Walau sudah tidak terlalu aktif, Natasha juga punya penghasilannya sendiri.
1. Bisnis Fashion
Mantap berhijrah setelah menikah, penampilan Natasha berubah drastis. Terinspirasi dari perjalanan hijrahnya, perempuan yang kerap disapa Caca ini merintis bisnis fashion sendiri.
Menamai brandnya dengan Alur Cerita, artis bernama lengkap Natasha Rizky Pradita ini juga sering menjadi model bisnis fashion muslimahnya sendiri.
Artikel terkait: Desta Resmi Gugat Cerai Istri, Asmara Sempat Tidak Direstui Orang Tua
2. Jadi Penulis Buku
Bidang lain yang dilakoni Natasha adalah menjadi seorang penulis. Ya, Caca merajut kata di Buku Catatan Kronik yang dirilis tahun 2022 lalu. Sementara buku kedua Natasha Rizky berjudul Katanya Nikah Muda menyusul pada 2018.
Selain keluarga, kerabat dekat Natasha Rizky salah satunya Citra Kirana sangat mengapresiasi dan bangga atas pencapaian Caca sebagai penulis. Jangan heran jika jebolan ajang pemilihan Gadis Sampul ini piawai menuliskan caption romantis di Instagramnya.
3. Endorsement
Endorsement menjadi sumber kekayaan Natasha Rizky berikutnya. Natasha sering sekali menerima aneka macam endorsement.
Di antaranya produk hijab, baju muslimah, kosmetik sampai diendorse oleh klinik kecantikan. Melalui laman Instagramnya baik di story ataupun feed, Natasha sering memperkenalkan barang endorsementnya ini.
Artikel terkait: 7 Sumber Kekayaan Inara Rusli, Endorse Hingga Menjabat Komisaris
4. Mendirikan Kafe
Sadar akan perkembangan zaman, Natasha membuka kafe barunya pada 29 Februari 2020 lalu. Kafe itu dinamai Mineral Café.
Hobi nongkrong di kafe-kafe unik dan mengabadikannya di Instagram latar belakang ide Caca untuk membuka bisnis kafe sendiri.
Dengan nama tidak biasa, Natasha mengusung konsep industrial yang ramah generasi milennial. Tidak ketinggalan, Caca menyediakan spot foto unik yang akan memanjakan pengunjung.
5. Presenter
Bukan hanya sang suami, Natasha rupanya juga aktif menjadi presenter dalam acara Islam Itu Indah di salah satu stasiun televisi swasta. Bukan kali pertama, Caca juga sudah pernah jadi presenter dalam sebuah acara sahur tahun 2021.
6. Bermain Film
Sejak menikah dengan Desta, Natasha Rizky masih aktif membintangi film meski tidak banyak tawaran yang diambilnya. Tahun 2021 lalu, Natasha Rizky beradu akting di film Layla Majnun bersama Acha Septriasa dan Reza Rahadian.
Namun, Natasha memutuskan stop bermain sinetron. Alasannya karena ia ingin lebih fokus mengurus keluarga.
Itu dia aneka sumber kekayaan Natasha Rizky yang ternyata tidak kalah ya dengan Deddy Mahendra Desta. Semoga bisa menginspirasi Anda agar berani berkarya ya.
Baca juga:
6 Potret dan Fakta Gege Elisa, Diduga Penyebab Keretakan Rumah Tangga Desta
6 Sumber Kekayaan Artis Rina Nose di Dunia Hiburan
4 Fakta Virgoun Ketahuan Selingkuh, Istri Pernah Dapat Firasat Lewat Mimpi