Beberapa waktu lalu, Momo ex Geisha kembali jadi sorotan publik lantaran mengungkapkan alasannya keluar dari band Geisha. Kini, diketahui kehidupan momo Geisha terlihat mewah bahkan sampai dijuluki sultan Malang. Banyak yang penasaran dari mana sumber kekayaan Momo setelah keluar dari band yang melambungkan namanya tersebut.
Momo diketahui memulai karir musisinya lewat band Geisha, momo dikenal sebagai salah satu musisi wanita Indonesia yang karyanya banyak dinikmati masyarakat sejak mulai populer pada 2017 lalu.
Saat ini Momo Geisha diketahui menetap di kota Malang semenjak menikahi seorang pengusaha kaya raya yang bernama Nicola Reza Samudra. Momo sekarang memilih fokus mengurus keluarga kecilnya dan mengelola bisnis serta sejumlah usaha bersama suami.
Sumber Kekayaan Momo ex Vokalis Geisha
Sejumlah kekayaan musisi bernama lengkap Narova Morina Sinaga ini pernah terungkap saat rumahnya disambangi beberapa Youtuber. Dari sana terlihat, betapa luas dan mewah rumah milik ibu dua anak ini.
Tak hanya itu, yang membuat decak kagum netizen tak berhenti adalah rumah mewah tersebut dilengkapi dengan danau buatan, garasi mobil yang super luas muat hingga 10 mobil, tempat gym pribadi, dapur mewah lengkap dengan chef pribadi hingga kamar tamu yang mewah bak hotel. Ia juga disebut memiliki jet sky sendiri.
Nah, dari berbagai kekayaan Momo yang terlihat tersebut, berikut disajikan beberapa sumber kekayaan Momo ex Geisha yang berhasil dirangkum. Yuk simak
1. Channel YouTube
Seperti selbriti kebanyakan, Momo rupanya juga memiliki kanal Youtube yang memiliki lebih dari 356 ribu subscribers dengan jumlah tontonan video sebanyak 35.849.052 viewers.
Lewat akunnya tersebut, Momo kerap mengunggaj konten seputar kegiatan sehari-harinya. Dari unggahan tersebut terlihat kehidupan mewah yang dijalani ibu dua anak ini.
2. Model Produk
Lama tak terlihat di layar kaca bukan berarti Momo berhenti dari dunia hiburan. Rupanya selain sesekali tampil sebagai musisi, Momo juga diketahui cukup aktif menjadi model berbagai sesi foto produk dari merk ternama.
Bahkan penampilannya kini terlihat bertambah cantik dan menawan. Hal itu terlihat dari unggahannya di beberapa akun sosial media yang di milikinya.
Artikel Terkait: 8 Potret Rumah Momo Geisha yang Mewah, Ada Lapangan Golf Pribadi!
3. Beragam Tawaran Endorsement
Selain mengelola akun Youtubenya, Momo juga terlihat banyak mendapatkan tawaran Endorsment di akun sosial medianya seperti di akun instagram @therealmomogeisha.
Akun instagramnya itu bahkan sudah memiliki 2 juta pengikut setianya. Tak heran tawaran endorsment Momo cukup banyak datang kepadanya.
4. Bisnis Garment dan Punya Brand Produk Sendiri
Tak hanya mendapatkan keuntungan dari sosial medianya, ternyata Momo juga mempunyai beberapa bisnis yang dikelola langsung salah satunya, dalam sektor garment.
Bahkan ia memiliki nama brand sendiri untuk bisnis pakaian yang dikelolanya itu. Brand tersebut memakai embel embel namanya yaitu Momosays. Brand ini sudah menjual berbagai produk pakaian hingga kini sudah memasuki edisi volume 8.
Di sisi lain, Momo juga memiliki sebuah pabrik garment lainnya bernama Debay Screen Factory. Pabrik ini fokus menyediakan jasa pembuatan, desain, serta percetakan produk-produk pakaian sesuai pesanan.
5. Bisnis Furniture Bersama Suami
Terakhir, Momo juga mempunyai bisnis furniture yang dikelolanya bersama sang suami, Nicola Reza. Tak hanya itu, suami dari Momo ini juga memiliki sebuah usaha dibawah naungan CV Unggul Putra Samudra yang memang bergerak dalam sektor jual-beli furniture.
Itulah sumber kekayaan Momo ex vokalis Geisha yang kerap dijuluki Sultan Malang hingga membuat netizen penasaran.
Baca Juga: