Suami Jenita Janet Digoda Perempuan Lain, Dapat DM di Instagram

Pesan menggoda di media sosial kerap didapatkan sang suami.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baru-baru ini, penyanyi dangdut Jenita Janet mengakui bahwa suaminya, Danu Sofwan kerap mendapat godaan dari banyak perempuan. Dirinya mengatakan biasanya godaan itu biasanya datang melalui pesan Instagram. Namun menurut Jenita, sang suami hanya tertawa ketika mendapat godaan itu. Berikut kisah suami Jenita Janet digoda dan kiat menghadapinya.

Suami Jenita Janet Digoda Perempuan Lain

Meski suaminya digoda oleh perempuan lain, penyanyi berusia 35 tahun itu tak lantas merasa khawatir. Sebab, sang suami tak merespons perempuan-perempuan yang menggodanya. 

"Suami cuek banget. Kalau ada cewek cewek menggadaikan harga dirinya, tuh, dia ketawa, lucu aja gitu," ujar Jenita Janet mengutip laman Kompas.

Setelah itu, Jenita Janet mengaku miris melihat adanya perempuan-perempuan yang menggoda suami orang lain. 

"Sebagai perempuan, miris, ya. Banyak cewek yang pendek akalnya. Kalian diberikan kemampuan berpikir, dikasih tenaga, dan lain-lain, ya, masa menggadaikan harga diri cuma untuk dihargai. Enggak worth it banget. Karma is real," tuturnya.

"Lucu aja. Saking lucunya, saya suka ngobrol sama suami, 'Kamu yakin, mau sama cewek seperti ini?' Ya, suami enggak kegoda, sih," lanjut Jenita.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Dapat Hadiah Peternakan dari Suami, Ini Cerita Jenita Janet Jadi Juragan Sapi

Kiat Lebih Harmonis dengan Suami

Jenita mengatakan sebisa mungkin harus saling terbuka dengan hal apapun dengan suaminya. "Janet dan suami bisa tergoda... namanya manusia, cuma ya kita harus bisa menjaga kepercayaan satu sama lain ya dengan berbagai cara," tutur penyanyi 35 tahun ini. 

Ada kiat tertentu yang dilakukan Jenita agar punya rumah tangga yang harmonis dengan sang suami, Danu Sofwan. Ia sendiri tak memungkiri dibutuhkan perjuangan untuk mendapatkan pernikahan yang romantis serta harmonis. 

"Jujur banyak yang bilang Jenita Janet enak banget diperlakukan spesial itu. Halo para perempuan hebat, kita tidak akan bisa dapat yang spesial jika kita tidak bisa menspesialkan orang lain, itu intinya. Pinternya kita aja," ungkap Jenita.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Jadi Sorotan Netizen, Ini 6 Fakta Suami Kedua Jenita Janet

6 Cara Membangun dan Menjaga Kepercayaan Suami Istri Agar Harmonis

Melansir dari berbagai sumber, berikut tips agar lebih harmonis dan intim dengan pasangan untuk membangun kepercayaan antar satu sama lain.

1. Percaya Pada Nilai Diri Sendiri

Anda harus percaya bahwa Anda cukup baik untuk orang yang Anda cintai, bahwa Anda sepadan dengan waktu dan perhatian pasangan karena di sinilah Anda mengembangkan kepercayaan diri untuk memercayai komitmen mereka. Dengan kata lain, langkah pertama yang harus diambil adalah memercayai diri sendiri dan percaya pada nilai Anda sendiri.

2. Percaya Pada Cinta Pasangan Untuk Diri Anda

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Anda harus percaya bahwa Anda layak untuk dicintai. Percayalah pada cinta pasangan Anda untuk diri Anda karena di sinilah kepercayaan yang tulus berada. Membangun kepercayaan dalam hubungan melibatkan menciptakan cinta yang kuat dan tulus satu sama lain.

3. Hargai Kejujuran dan Luangkan Waktu Bersama

Sering berkomunikasi dan coba untuk melakukan sesuatu untuk terlibat dalam percakapan dengan menjadi pembicara yang jujur ​​dan pendengar yang baik. Sebagian besar hubungan yang paling kuat dibangun di atas dasar kejujuran dan kebenaran, jadi pastikan kamu melakukannya dengan benar.

4. Saling Menghormati Satu Sama Lain

Cobalah untuk saling menghormati satu sama lain sebagai pasangan, misalnya menghormati privasi istri ketika sedang mengalami masalah dengan keluarganya dan kita tidak memperkeruh suasana atau hal lainnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Take and Give

Jangan perhitungan dengan pasangan. Berilah apa yang dia suka dan menerima apapun yang ia beri menjadi hal manis dalam bumbu berumah tangga.

Begitu juga kado manis apabila pasangan mendapatkan suatu pencapaian tersendiri. Namun, ketika pasangan sedang dilanda kesusahan perlu dibantu semaksimal mungkin.

Itu dia beberapa tips dan cara yang dapat membantu Anda untuk menjaga kepercayaan dari pasangan dan hubungan.

Baca juga:

id.theasianparent.com/ramadhan-pertama-pasangan-selebriti

id.theasianparent.com/tidur-bersama-pasangan

id.theasianparent.com/doa-agar-istri-setia

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan