Tahukah Parents kalau ada beberapa sifat orang yang bikin kaya? Menurut sebuah penelitian, orang yang paling mungkin membangun kekayaan memiliki sifat-sifat seperti stabil, fleksibel, mampu membuat keputusan mandiri hingga cenderung lebih mementingkan diri sendiri.
Sangat menarik memang untuk mempelajari sifat-sifat dasar ini. Tetapi yang jadi pertanyaannya, jika kita bisa menerapkan sifat dasar orang kaya ini dalam kehidupan sehari-hari, apakah kita juga bisa menjadi seperti mereka?
Sebuah penelitian lain mengatakan jawabannya tidak hanya terletak pada apa yang Anda lakukan, tetapi juga pada siapa Anda sebenarnya. Berdasarkan studi pada tahun 2017 yang diterbitkan dalam British Journal of Psychology, orang kaya pasti berbeda dengan orang biasa.
Di sini, kami akan menyajikan kepada Anda tentang sifat paling umum yang dimiliki pada semua orang kaya. Terlepas dari status siapa pun saat ini, mereka dapat secara drastis meningkatkan status keuangan orang tersebut.
10 Sifat Seseorang yang Bikin Kaya
1. Berani Ambil Lebih Banyak Risiko
Sebagian besar orang biasa lebih suka bermain aman dalam hidup. Mereka sering mengambil rute yang diketahui dan mudah diprediksi.
Tetapi, orang-orang yang kaya justru kebalikannya. Mereka menganggap mengambil risiko menjadi lebih penting ketika ingin mencapai tujuan keuangan yang lebih sulit. Sebut saja, Bill Gates, Warren Buffet dan Mark Zuckerberg.
Mereka semuanya adalah pebisnis yang berani mengambil lebih banyak risiko dibandingkan orang lain. Dengan kata lain, untuk menjadi kaya, ide inovatif, ketajaman bisnis, dan manajemen risiko menjadi sifat penting yang bisa Anda tiru.
2. Sifat yang Bikin Kaya, Berpikir Mandiri
Jutawan berpikir secara berbeda baik itu tentang uang maupun segalanya. Waktu dan energi yang dihabiskan semua orang untuk mencoba menyesuaikan diri, para jutawan justru menghabiskan waktu untuk menciptakan jalan mereka sendiri.
Karena pikiran mempengaruhi tindakan, orang yang ingin menjadi kaya harus berpikir dengan cara yang akan membawa mereka ke tujuan tersebut. Berpikir mandiri tidak berarti melakukan kebalikan dari apa yang dilakukan seluruh dunia. Tetapi itu berarti memiliki keberanian untuk mengikuti apa yang penting bagi Anda.
Artikel Terkait: 10 Orang Terkaya Indonesia Tahun 2022, Kekayaannya Mencapai Ratusan Triliun!
3. Sifat yang Positif Bisa Bikin Kaya
Miliarder adalah visioner kreatif dengan sikap positif. Dengan kata lain, orang kaya memiliki mimpi besar dan mereka percaya bahwa mimpi itu akan menjadi kenyataan.
Dengan demikian, bagi Parents yang ingin mengumpulkan kekayaan juga harus menetapkan tujuan yang tinggi dan tidak takut dengan wilayah yang belum dipetakan. Seperti misalnya Bill Gates, orang terkaya kedua di dunia pada tahun 2021 dengan kekayaan bersih 124 miliar dolar US atau sekitar 1.900 triliun Rupiah lebih.
Salah satu pendiri Microsoft itu membawa komputer pribadi ke masyarakat. Kemudian, terjun ke bisnis komputer pribadi pada tahun 1975 dan bertahan dengan ketat sampai akhirnya berhasil menciptakan Microsoft Windows pada tahun 1985.
Pelajaran yang bisa diambil dari kisah Bill Gates ini adalah dia percaya pada mimpinya dan siap untuk mengambil keuntungan serta risiko dari zaman serba teknologi ini.
4. Orang Kaya Fokus pada Bidang Keunggulan Mereka
Penulis Dennis Kimbro dan Napoleon Hill mewawancarai orang-orang sukses untuk menentukan kesamaan sifat yang mereka miliki untuk buku mereka yang berjudul Think and Grow Rich: A Black Choice (1992).
Para penulis menemukan bahwa orang-orang sukses fokus pada bidang keunggulan mereka. Miliarder juga cenderung bekerja sama dengan orang lain untuk melengkapi keterampilan mereka yang lebih lemah.
5. Tidak Mudah Menyerah
Pengusaha ternama Warren Buffett pernah mengatakan uang merupakan produk sampingan dari sesuatu yang sangat ia sukai. Menikmati pekerjaan Anda memungkinkan Anda memiliki disiplin untuk bekerja keras setiap hari.
Namun, menemukan pekerjaan impian Anda mungkin membutuhkan waktu. Menurut pengakuan jutawan terkaya tersebut, ia membutuhkan rata-rata delapan tahun untuk mendapatkan satu juta pertamanya.
Tak hanya itu, banyak juga kegagalan yang harus dihadapinya sepanjang jalan. Berkat sifat yang tidak mudah menyerah, usaha Warren Buffett pun kini membuahkan hasil yang sangat manis.
Jadi, jika Anda ingin kaya, berhentilah melakukan hal-hal yang tidak Anda sukai dan lakukan apa yang disukai. Jika tidak tahu apa yang disukai, cobalah beberapa hal dan teruslah mencoba sampai menemukan yang benar.
6. Mengikuti Tujuan dengan Penuh Semangat
Kebanyakan orang di dunia ini menjalani kehidupan tanpa tujuan. Sementara itu, orang kaya selalu terpaku pada tujuannya. Jika kami bertanya kepada orang biasa, mengapa Anda bekerja? Jawaban yang mungkin didapatkan adalah untuk menghasilkan uang.
Namun, jika kita menanyakan pertanyaan yang sama kepada orang kaya, jawabannya akan sangat berbeda. Orang kaya bekerja untuk membangun kekayaan. Bagi mereka, menghasilkan uang adalah prioritas yang lebih rendah.
Jadi, yang penting adalah mengikuti tujuan. Tujuannya bisa apa saja, tetapi jika idenya madalah menjadi kaya, maka tujuan yang terfokus secara finansial akan lebih membantu.
Artikel Terkait: Komunikasi Kunci Kesuksesan 3 Orang Terkaya Dunia, Ini Rahasianya
7. Optimis dan Oportunistik
Hampir seluruh orang kaya di penjuru dunia akan cenderung lebih optimis ketika bicara tentang potensi hasil investasi dalam beberapa tahun ke depan. Hal itu lantaran mereka sudah siap untuk berinvestasi, terutama saat melihat sebuah peluang.
Satu dari lima orang yang disurvei mengatakan, mereka menyimpan lebih dari 25 persen aset mereka dalam bentuk tunai dan sebagian besar untuk melakukan investasi.
8. Sifat yang Bikin Kaya, Salesmanship
Jutawan terus menerus mempresentasikan ide-ide mereka dan membujuk orang lain untuk membeli ke dalamnya. Penjual yang baik tidak menyadari kritik dan juga penentang. Dengan kata lain, mereka tidak menerima jawaban tidak.
Selain itu, para miliarder juga memiliki keterampilan sosial yang baik. Mengingat, kemampuan untuk berkomunikasi dengan orang-orang sangat penting untuk menjual ide mereka. Mereka percaya kejujuran sebagai faktor penting dalam kesuksesannya.
9. Memiliki Kegigihan
Setiap orang yang memulai dari bawah harus memiliki keuletan dan ketabahan untuk bertahan, belajar, tumbuh, dan bergerak maju. Mereka harus tahu bahwa pekerjaan tingkat pemula tidak selamanya. Jadi, lakukanlah dengan baik dan terus naik ke tingkat atas.
Mengingat, kehidupan sehari-hari penuh dengan berbagai gangguan, maka fokus Anda juga perlu ditingkatkan. Tetap fokus pada tujuan Anda dan jangan sampai waktu, energi, dan modal yang dikeluarkan menghilang begitu saja.
Artikel Terkait: 13 Cara Berpikir Orang Kaya yang Membedakannya dari Orang Biasa
10. Cenderung Lebih Egois
Sebuah riset mengatakan bahwa orang kaya atau yang ingin kaya pasti mengalami emosi lebih positif terutama saat fokus pada diri mereka sendiri. Dengan kata lain, menjadi kaya dapat membuat seseorang memikirkan diri sendiri atau cenderung lebih egois dibandingkan yang lain.
DI samping itu, orang kaya juga menemukan kebahagiaan mereka pada aspek nilai tertentu seperti harga diri. Sementara itu terdengar yans seperti hal buruk, penulis buku asal Amerika Adam Grant mengatakan narsisis yang rendah hati memiliki harapan yang sangat tinggi untuk kesuksesan mereka sendiri.
Meski begitu, mereka juga memahami bahwa pencapain besar hampir selalu merupakan hasil dari upaya kolektif. Oleh karena itu, percayalah bahwa Anda dapat mencapai hal-hal besar dan membutuhkan orang lain untuk mewujudkannya.
Demikianlah sejumlah sifat orang yang bikin kaya. Dengan meneladani sifat-sifat yang umum dimiliki oleh orang kaya ini, Parents diharapkan bisa menjalani kehidupan dengan lebih baik.
***
BACA JUGA:
15 Film Berlatar Tragedi 9/11, Alur Cerita Tegang dan Mencekam
7 Sarung Tangan Bayi Rekomendasi di 2022, Menghangatkan dan Hindari Luka Pada Wajah
10 Menu Makanan Resepsi Pernikahan yang Favorit dan Banyak Diincar Tamu Undangan