Sesi Foto Dua Pasang Kakak Beradik Kembar dengan Dua Ibu ini Mengundang Perhatian Netizen

Dua pasang kakak beradik kembar ini juga punya dua ibu. Kehadiran dua pasang kembar tersebut juga bukan dengan metode yang biasa. Simak kisahnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Seorang ibu rumah tangga sekaligus fotografer profesional Juliet Cannici (35) membuat sesi foto anaknya yang merupakan dua pasang kakak beradik kembar. Foto tersebut ia bagi lewat halaman Facebook West on Jade Photography.

Tak disangka, foto tersebut menarik perhatian internasional. Beberapa media mengontaknya untuk bertanya tentang cerita di balik dua pasang kakak beradik kembar asal Massachusetts ini.

Juliet bercerita, ia dan istrinya Nikki Cannici (34) mengusahakan kehamilan lewat metode IVF (in vitro fertilization) dengan menggunakan sperma donor dan dua embrio.

Dua embrio tersebut berasal dari pasangan Nikki dan Juliet karena keduanya adalah pasangan lesbian. Pernikahan yang sudah berlangsung selama 10 tahun dan usaha punya anak tersebut tak disangka membuahkan hasil berupa anak kembar Nico dan Siena yang lahir pada tahun 2014.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Keterkejutan soal lahirnya anak kembar dari proses IVF ini belum selesai. Saat Nikki hamil anak kedua dari proses yang sama, ia dan Juliet kaget bahwa mereka akan punya anak kembar lagi.

 

Anak kembar identik bernama Gia dan Gemma tersebut lahir pada 26 Januari 2017 dengan hanya menggunakan satu embrio. Pasangan tersebut juga berbagi foto Nikki saat hamil.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Cerita di balik Sesi foto dua pasang kakak beradik kembar

Membuat sesi foto seperti ini tidak mudah. Dalam berita yang diturunkan oleh Today, awalnya Nico dan Sienna sangat sulit diajak berfoto. Sekalipun Nikki dan Juliet sudah menyewa baju yang bagus untuk mereka, pasangan kembar ini tampak bosan dan malas untuk berpose di studio.

“Akhirnya aku memintaanak-anak untuk bermain. Setelah mereka bermain, mereka mau duduk manis sambil memegang adik-adik kembarnya. Kemudian, terciptalah foto ini. Sebagian difoto candid saat mereka tak sadar bahwa aku sudah memotretnya,” tutur Juliet.

Sekalipun mereka ada pasangan lesbian, mereka ingin berpesan bahwa mereka juga bisa membentuk keluarga bahagia dengan anak-anak yang lucu.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Penting bagi kami berdua untuk memperlihatkan perjuangan kami berdua untuk membentuk sebuah keluarga. Kini kami bisa melihat hasilnya,” terang Juliet kepada People.

Mereka tahu ada banyak orang yang mengkritisinya karena pandangan agama membuat beberapa orang tak setuju dengan bentuk keluarga berformat dua ibu tersebut. Namun, mereka ingin menjadi contoh bagi kelompok LGBT lain yang juga berjuang untuk punya anak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Di Amerika, beberapa negara Eropa, dan Asia seperti Jepang serta Thailand, pernikahan LGBT sudah jadi hal yang biasa. Sehingga donor sperma rahim, dan metode IVF adalah hal yang biasa dilakukan.

Apapun di balik kisah foto dua pasang kakak beradik kembar ini, kita sepakat bahwa foto-foto tersebut sangat indah bukan?

 

Baca juga:

35 Foto Proses Melahirkan Bayi Kembar di Rumah yang didampingi Keluarga

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

 

Penulis

Syahar Banu