10 SD Swasta di Bogor dan Rincian Biaya Masuk Tahun 2022

Parents bisa menjadikan beberapa SD swasta di Bogor ini sebagai pertimbangan sekolah untuk si kecil.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Saat ini masih banyak orang tua yang disibukkan mencari sekolah untuk putra putri mereka. Terlebih lagi tahun ajaran baru sebentar lagi akan dimulai. Dari beberapa tingkatan sekolah, ada SD Swasta di Bogor yang menawarkan kurikulum terbaik dengan segudang prestasi membanggakan.

Bagi Ayah dan Bunda yang tinggal di kawasan Bogor dan tengah mencari sekolah SD untuk si Kecil, artikel berikut ini mungkin bisa jadi referensi yang tepat.

10 SD Swasta di Bogor

1. Al-Azhar Syifa Budi

SD Swasta di Bogor pertama adalah Al-Azhar Syifa Budi. Sekolah ini sudah didirikan di beberapa kota mulai dari Bogor, Bekasi, hingga Jakarta. Selain SD, sekolah ini juga memiliki tingkatan lainnya mulai dari taman kanak-kanak (TK) hingga menengah pertama (SMP).

Melansir dari situs resmi mereka, sekolah Al-Azhar Syifa Budi merupakan sekolah yang berbasis Qur’anic Character, Life Skills and Knowledge. Mereka memberikan pembekalan khusus berupa keterampilan hidup aplikatif di beberapa bidang yang menjadi tumpuan masa depan dunia.

Dengan kurikulum memadai untuk menunjang akademik dan akhlak anak, Parents yang ingin mendaftarkan si Kecil ke sekolah ini perlu merogoh kocek sekitar Rp 30 jutaan. Berikut daftar biaya selengkapnya:

  • Biaya formulir dan pendaftaran: Rp 600 ribu
  • Biaya SPP perbulan: Rp 1,7 juta
  • Biaya pengembangan/gedung: Rp. 30,7 juta

Serta biaya keperluan lain seperti buku, seragam, dan kegiatan yang dilakukan para peserta didik dalam menuntut ilmu di sana.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk biaya tersebut, nantinya anak sudah bisa mendapatkan kurikulum bertaraf internasional dengan tetap mengedepankan akhlak mulia berbasis ilmu agama.

Nah, bagi Ayah dan Bunda yang berminat, bisa langsung mendatangi alamat SD Al-Azhar Syifa Budi Bogor di Jalan Nirwana Residence, Mulyaharja, Bogor, Jawa Barat. Atau langsung mengunjungi wesbite mereka di: bgr.syifabudi.sch.id/sd-bgr/ atau melalui telepon di: +628561873551 untuk informasi lebih lanjut terkait pendaftaran.

2. SDIT Insantama

Selanjutnya adalah SDIT Insantama yang juga masuk dalam jajaran sekolah favorit para orang tua yang ada di kawasan Bogor. Sekolah ini beralamat di Jalan Hegarmanah IV Gunung Batu Kota Bogor Jawa Barat.

Sekolah ini mengusung konsep Islamic Boarding School. Nantinya para peserta didik akan dibina secara menyeluruh terkait aspek akademik, kepribadian, mau pun kepemimpinan. Nantinya juga tersedia berbagai program pembinaan siswa yang diterapkan guna menyiapkan calon pemimpin umat masa depan yang tangguh dan handal.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk biaya yang harus Parents keluarkan jika si kecil ingin didaftarkan di sekolah ini adalah sebagai berikut:

  • Biaya formulir pendaftaran: Rp 800 ribu
  • Biaya SPP perbulan: Rp 1 juta
  • Biaya gedung: Rp 19 juta

Serta biaya lainnya yang meliputi buku, seragam, serta uang kegiatan para peserta didik dalam menunjang pembelajaran. 

Nah, bagi Ayah dan Bunda yang tertarik mendaftarkan si Kecil di SDIT Insantama, yuk langsung kunjungi website resmi mereka untuk informasi lebih lanjut. Website resmi di: insantama.sch.id/sdit/ serta hotline: 0251-7581011 dan WhatsApp:  082120002020.

3. Knowledge Link Intercultural School (KLIS)

SD Swasta di Bogor berikutnya adalah Knowledge Link Intercultural School (KLIS). Dengan kurikulum bertaraf internasional untuk jenjang pendidikan sekolah dasar, sekolah ini juga masuk dalam jajaran sekolah favorit di Bogor.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selain menerapkan sistem akademik yang memadai, di KLIS juga berusaha untuk mencetak siswa Muslim yang terbaik. Siswa sekolah dasar akan mengikuti silabus Cambridge International dengan tes Cambridge Primary Checkpoint yang digunakan sebagai tolok ukur penilaian. Kurikulum juga diimbangi dengan ilmu agama untuk tetap mengedepankan akhlak mulia.

Sekolah ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas. Mulai dari laboratorium yang memadai untuk berbagai pelajaran, hingga adanya kolam renang sebagai penunjang kegiatan fisik anak selama di sekolah.

Nah, berikut adalah gambaran biaya yang bisa Parents persiapkan untuk mendaftarkan si kecil di sekolah ini, antara lain:

  • Biaya pengembangan gedung: Rp. 60 juta per tahun
  • Biaya seragam: Rp 1 jutaan
  • Biaya makan siang: Rp 500 ribuan
  • Buku pertahun: Rp 1 jutaan

Serta biaya keperluan lainnya seperti kegiatan yang anak ikuti untuk mengembangkan kemampuan dan keterampilannya.

Bagi Ayah dan Bunda yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut, bisa langsung mengunjungi alamat KLIS di Jalan Pintu III Sirkuit Sentul, Babakan Madang, Kab. Bogor, Jawa Barat. Atau bisa juga melihat dari website mereka di: klis.sch.id/ dan juga melalui WhatsApp yang tertera di: 081380476853.

Baca juga: 10 SD Swasta di Jakarta Barat Lengkap dengan Rincian Biaya

4. SD Salman Alfarisi

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sekolah terbaik selanjutnya yang banyak dipilih para orang tua adalah SD Salman Alfarisi. Sekolah ini terletak di Jalan Raya Setu Cikaret, Cibinong-Bogor, Jawa Barat. Tak hanya jenjang sekolah dasar, sekolah ini juga menyediakan jenjang pendidikan lain seperti TK dan juga SMP.

Untuk gambaran harga yang perlu Parents persiapkan, sekolah ini merogoh kocek sekitar Rp 18 jutaan dengan daftar rincian sebagai berikut:

  • Biaya pendaftaran: Rp 250 ribu
  • SPP perbulan: Rp 740 ribu
  • Biaya pengembangan: Rp. 15,5 juta
  • Kegiatan tahunan: Rp 1,5 juta

Biaya tersebut belum termasuk seragam, buku, dan kegiatan lain yang anak ikuti.

Ada pun fasilitas yang dimiliki adalah gedung milik sendiri, berbagai ruang laboratorium, area outbond, ruang musik, dan lainnya.

Tertarik mendaftarkan si Kecil di SD Salman Alfarisi? Parents bisa langsung mengunjungi website resmi mereka di: sekolahsalman.sch.id/sd dan juga melalui WhatsApp di: 0895366308900 untuk informasi lebih lanjut.

5. SDIT Al Hidayah Cibinong

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Melansir dari website milik Sekolah Al Hidayah Cibinong, sekolah ini memadukan Pengetahuan Umum dengan Pengetahuan Agama Islam yang berpedoman pada prinsip-prinsip Ahlussunnah wal jamaah. Selain itu juga memadukan pola pendidikan keluarga dan sekolah untuk menciptakan generasi handal dan tetap berakhlak mulia.

Sekolah ini juga ingin memberikan pelajaran pada anak untuk bisa bersikap mandiri, bertanggung jawab, serta peduli akan sesama.

Untuk mendaftarkan si Kecil ke sekolah ini, total biaya yang diperlukan adalah sekitar Rp 13 jutaan dengan rincian sebagai berikut:

  • Biaya bangunan: Rp 7,5 juta
  • Biaya sarpras: Rp 2,7 juta
  • Pengembangan pendidikan 1 tahun: Rp 1,8 juta
  • SPP: Rp 625 ribu perbulan
  • Seragam putra: Rp 420 ribu
  • Seragam putri: Rp 785 ribu
  • Biaya buku : Rp 900 ribu.

Untuk informasi selengkapnya terkait SD Al Hidayah Cibinong, Parents bisa langsung mengunjungi sekolah ini yang beralamat di Jalan KSR Dadi Kusmayadi, Cibinong, Kab Bogor, Jawa Barat. Serta website mereka di: sekolahalhidayah.com/  dan juga WhatsApp di: +6281288533710.

Baca juga: 10 SD Swasta di Tangerang dan Biaya Masuk Tahun 2022, Bisa Jadi Pilihan Orang Tua

6. An-Nahl Islamic School

SD Swasta di Bogor selanjutnya adalah An-Nahl Islamic School. Sesuai dengan namanya, sekolah ini mengusung pendidikan yang berbasis ilmu agama. Sekolah ini akan membentuk calon pemimpin Qurani yang memiliki landasan iman, Al-Quran, adab, berwawasan lingkungan dan global.

Tak hanya itu, sekolah ini juga memiliki segudang kegiatan di luar sekolah agar anak lebih aktif dalam mengembangkan kreativitas dan kemampuan mereka. Mulai dari outing, hingga camping.

Sekolah yang letaknya di Jalan Raya Ciangsana KM 7, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat ini memiliki rincian biaya sebagai berikut:

  • Uang pangkal: Rp 30 juta
  • Buku: Rp 700 ribu hingga Rp 1 juta
  • Seragam: Rp 1,4 juta
  • Kegiatan tahunan: Rp 2,3 juta
  • Program parenting: Rp 200 ribu
  • Kegiatan orang tua: Rp 150 ribu
  • SPP per bulan: Rp 1,9 juta

Tertarik mencari tau lebih lengkap tentang sekolah ini? Parents bisa langsung mengunjungi website resmi mereka di: annahl-islamic.sch.id/school/primary/ dan juga melalui WhatsApp di: +6281222228046.

7. Kinderfield Highfield

Selanjutnya ada Kinderfield Highfield Bogor yang beralamat di Jalan Lawang Gintung, Bogor, Jawa Barat. Sekolah bertaraf internasional ini masuk dalam jajaran sekolah favorit para orang tua yang ada di kawasan Bogor.

Mengikuti perkembangan zaman, sekolah ini ingin mengembangkan potensi para peserta didik untuk membangun keterampilan di abad ke-21 melalui kurikulum yang inovatif dan komprehensif. Melalui Pembelajaran Berbasis Masalah, siswa terus berlatih pengambilan keputusan, penelitian, dan keterampilan kolaboratif.

Parents perlu merogoh kocek hingga sekitar Rp 30 jutaan untuk mendaftarkan si Kecil di sekolah ini. Berikut gambaran untuk biaya sekolah di SD Kinderfield Highfield:

  • Uang tes pendaftaran: Rp 500 ribu
  • Uang pangkal: Rp 32,5 juta
  • Uang penerimaan (sudah termasuk uang seragam): Rp 2 juta
  • Uang buku dan kegiatan per tahun: Rp 4 juta hingga Rp 5 juta
  • SPP per 3 bulan: Rp 7,8 juta

Tertarik mendaftarkan si Kecil? Ayah dan Bunda bisa mencari tahu informasi selengkapnya melalui website resmi mereka di: kinderfieldhighfield.sch.id/primary, serta hotline di nomor: (0251) 8575737, dan juga WhatsApp di: 081298158668.

Baca juga: 7 Rekomendasi dan Biaya Masuk SD Swasta Terpopuler di Area Surabaya

8. SDIT Al-Madinah

Sekolah favorit selanjutnya yang bisa jadi pilihan referensi untuk Ayah dan Bunda adalah SDIT Al-Madinah. Sekolah Islam Terpadu ini memiliki ragam tingkat pendidikan mulai dari TK, hingga menengah atas atau SMA. Sekolah ini beralamat di Jalan Sukahati, Karadenan, Cibinong-Bogor, Jawa Barat.

Sekolah ini memadukan Ilmu Pengetahuan Umum Teknologi (IPTEK) dengan pengetahuan agama, yaitu Iman dan Taqwa (IMTAQ). Sebagai penunjang pembelajaran, sekolah ini memiliki segudang fasilitas yang nyaman dan memadai untuk anak gunakan.

Untuk biaya masuknya sendiri, sekiranya membutuhkan biaya sebesar:

  • Uang pendaftaran: Rp 250 ribu
  • Uang pangkal (sudah termasuk uang buku dan uang bahan seragam): Rp 20,8 juta
  • SPP per bulan (sudah termasuk makan siang): Rp 1,2 juta

Bagaimana, tertarik mendaftarkan si Kecil di sekolah ini? Parents bisa langsung mencari tahu informasi selengkapnya melalui website di: sekolahalmadinah.com/ dan juga nomor telepon di: 0822-6063-4940, serta email: sekolahmadinah@gmail.com.

9. SD Labs School Kaizen

SD Labs School Kaizen juga bisa jadi pilihan selanjutnya bagi Ayah dan Bunda yang sedang mencari sekolah dasar swasta untuk si Kecil. Sekolah ini beralamat di Perumahan Bumi Mutiara, Bojong Kulur, Gn Putri, Bogor, Jawa Barat.

Melansir dari website resmi mereka, SD Labs School Kaizen merupakan sekolah dasar Islam terpadu yang membawa Visi “Paradigma Islam Berwawasan Global.”  Sekolah ini menerapkan kurikulum 2013 yang dipadukan dengan ajaran agama untuk mengedepankan akhlak mulia dan mencetak peserta didik yang sholih-sholihah, berwawasan luas, dan berkarakter.

Sebagai gambaran Parents, berikut rincian biaya yang diperlukan untuk mendaftarkan si kecil di sekolah ini, antara lain:

  • Uang formulir: Rp 300 ribu
  • Uang pangkal (sudah termasuk seragam, infaq gedung, buku paket 1 tahun, dan psikotes): Rp 15 juta
  • Uang daftar ulang: Rp 3 juta
  • SPP per bulan: Rp 850 ribu

Bagi Ayah dan Bunda yang ingin mencari informasi lebih lanjut terkait SD Labs School Kaizen, berikut website yang bisa dikunjungi: labsschoolkaizen.sch.id/ dan bisa juga melalui WhatsApp di nomor: 081388800290.

10. Sekolah Kesatuan

Last but not least, Sekolah Kesatuan Bogor bisa jadi pilihan lain untuk Ayah dan Bunda yang sedang mencari SD Swasta di Bogor. Sekolah ini beralamat di Kompleks Pulo Armen, Jl. Raya Pajajaran, Baranangsiang, Bogor, Jawa Barat.

Sekolah ini ingin mencetak peserta didik berkualitas yang mampu berprestasi di bidang akademik maupun non-akademik. Selain itu juga menjadikan lulusan yang cerdas, berkarakter dan berdaya saing tinggi di tingkat lokal dan juga global.

Untuk biaya yang diperlukan, berikut gambaran dari beberapa pilihan yang bisa Ayah dan Bunda persiapkan jika ingin mendaftarkan si kecil di sekolah ini. Antara lain:

  • Pilihan 1 dengan uang pangkal: Rp 8,4 juta dan SPP perbulan sebesar Rp 985 ribu
  • Pilihan 2 dengan uang pangkal: Rp 9,9 juta dan SPP perbulan sebesar Rp 935 ribu
  • Pilihan 3 dengan uang pangkal: Rp 11,5 juta dan SPP perbulan sebesar Rp 875 ribu

Berbagai pilihan di atas bisa didiskusikan dengan pihak sekolah untuk menentukan mana yang lebih cocok dengan anak Parents. Namun perlu diingat, harga di atas hanya keperluan biaya masuk dan SPP bulanan, belum termasuk dengan biaya seragam dan keperluan lainnya.

Untuk mengetahui informasi selengkapnya terkait pendaftaran, Parents bisa langsung mengunjungi wesbite resmi mereka di: sekolah-kesatuan.sch.id/sd-kesatuan/, serta melalui hotline di nomor: (0251) 8345030 dan WhatsApp di nomor: 6281290495969.

Demikianlah sederet pilihan SD Swasta di Bogor beserta gambaran biaya yang bisa Ayah dan Bunda persiapkan. Semoga informasi di atas bermanfaat dan bisa jadi referensi dalam pencarian sekolah untuk si Kecil, ya.

Baca juga:

15 SD Swasta di Jakarta Timur Beserta Biaya dan Fasilitas

Catat! 9 Daftar SD Swasta di Yogyakarta beserta Uang Pangkal 2022

9 SD Swasta di Jakarta Pusat Berkualitas Baik Tahun 2022

 

Penulis

Rianti