Pada usia Batita, salah satu hal yang menarik bagi si kecil adalah mengetahui siapa dirinya. Dan nama adalah salah satu hal yang penting untuk mereka. Beberapa anak bahkan mampu menumbuhkan self-awarenness (kesadaran tentang siap diri mereka) melalui huruf pertama nama mereka. Jadi cobalah untuk mengajak si kecil menuliskan nama meraka pada sebuah buku, papan tulis atau apa saja yang menjadi barang pribadi si kecil.
Saat sedang berbelanja atau beraktivitas lainnya dan bertemu dengan huruf yang sama dengan huruf pertama nama anak; tunjukkan padanya, bahwa huruf tersebut sama dengan huruf pada nama depannya. Misalkan: “Lihatlah, tulisan ini bertuliskan Macaroni. Macaroni dimulai huruf “M”. dan M seperti namamu, Martini.