Yuk Intip Isi Rumah Maudy Ayunda, Mewah dan Berkelas

Dibuat dengan konsep serba putih, Maudy menghadirkan sentuhan minimalis untuk huniannya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents yang sedang merencanakan renovasi rumah wajib banget melihat potret rumah Maudy Ayunda ini. Dibuat dengan konsep serba putih, Maudy menghadirkan sentuhan minimalis dan mewah untuk huniannya. Rumah tersebut memang sangat mencerminkan sosok Maudy yang cerdas dan berkelas. Seperti apa potret rumah Maudy Ayunda? Simak foto-fotonya berikut ini.

7 Potret Rumah Maudy Ayunda yang Mewah dan Berkelas

Setelah membuat kagum para penggemarnya karena berhasil lulus dari universitas bergengsi di dunia, satu lagi yang membanggakan dari sosok Maudy Ayunda. Di usianya yang masih muda, ia sudah punya rumah sendiri yang dibangun dari hasil jerih payahnya. Yuk simak potret rumah artis yang serba bisa ini!

1. Terlihat Mewah dari Luar

Cukup dari luar saja, Anda sudah bisa melihat kemewahan rumah Maudy Ayunda. Dengan gaya bangunan yang sederhana namun klasik, Maudy mengecat rumahnya dengan warna dominan putih dan hitam. Perpaduan yang minimalis tapi juga elegan. Aksen besi pada pintu rumah juga memberikan kesan megah. Melihat bangunan rumah Maudy, serasa sedang berkunjung ke luar negeri.

2. Halaman Depan yang Asri

Melengkapi bangunan rumah yang minimalis dan elegan, Maudy memiliki halaman depan yang menarik perhatian. Ada tangga yang diapit oleh tembok-tembok yang tidak dicat. Tanaman rambat dibiarkan menggantung menutupi tembok tersebut bak tirai. Suasana asri dan sejuk langsung terasa saat melintas di halaman depan rumahnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca juga: Intip 9 Potret Rumah Syahnaz Sadiqah yang Mewah, Ada Kamar Bermain Anak!

3. Warna yang Selaras

Tidak hanya dari luar, seluruh sudut rumah Maudy juga didominasi warna putih dan hitam. Dominasi warna putih ini membuat setiap ruang yang ada di dalam rumahnya menjadi terasa lebih luas dan lengang. Sementara, warna hitam yang menghiasi pintu dan beberapa perabot memberikan sentuhan modern dalam setiap ruang.

4. Perpaduan Ornamen Kayu

Sebagian besar perabot di rumah Maudy terbuat dari kayu. Begitu juga dengan perabot yang ada di dalam kamar Maudy. Namun, tidak seperti perabotan lainnya yang didominasi warna hitam, perabotan di kamar Maudy justru memakai warna asli, yakni coklat kayu yang dipernis dan kuning gading untuk beberapa perabot yang terbuat dari rotan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca juga: 10 Potret Rumah Parto Patrio yang Bergaya Minimalis, Ada Ruangan Khusus Koleksi Senapan!

5. Walk-in Closet di Kamar

Selain tempat tidur, rak buku, lemari, dan meja belajar ada elemen lain yang tidak kalah menarik di kamar Maudy. Terdapat walk-in closet yang menyimpan pakaian dan aksesoris milik Maudy. Terdapat juga sebuah meja rias bergaya klasik di dalam walk-in closet tersebut. Bisa ditebak, pasti meja rias tersebut berisi perlengkapan skincare dan kosmetik Maudy.

6. Dinding Penuh Kolase

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Alih-alih foto keluarga, salah satu dinding kosong di kamar Maudy justru dipenuhi kolase. Bukan sembarang kolase, ini adalah kolase foto cover koran dan majalah yang menampilkan sosok Maudy. Anda bisa melihat potret Maudy saat awal debut dulu, dan beberapa foto cover yang lebih baru.

Baca juga: Sederhana dan Nyaman, Inilah 10 Potret Sudut Rumah Eross Candra yang Apik di Jogjakarta

7. Ruang Bersantai untuk Keluarga

Sedikit berbeda dari ruangan lainnya di dalam rumah, ruang bersantai milik keluarga Maudy ini dindingnya dipasang wallpaper dengan corak bunga berwarna abu. Terlihat serasi setelah dipadu-padankan dengan pintu berwarna putih serta perabot lainnya yang ada di dalam ruangan. Membuat ruangan ini jadi terasa berbeda namun tetap terlihat membaur dengan interior rumah secara keseluruhan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selain itu, ruangan ini juga cukup luas dan dilengkapi dengan sofa yang empuk serta karpet yang nyaman. Rumah ini sering dijadikan Maudy sebagai tempat ia berfoto. Nah, Parents, itulah potret rumah Maudy Ayunda, artis muda yang dikenal cerdas dan mandiri. Bagaimana? Tertarik membuat rumah seperti Maudy?

Baca juga:

Maudy Ayunda Lulus Kuliah dari Stanford, Intip 11 Potretnya selama Kuliah!

Sukses di Usia Muda, Ternyata Ini 6 Sumber Kekayaan Maudy Ayunda

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Maudy Ayunda jadi sosok inspiratif, begini pola asuh yang dilakukan orangtuanya