Pasti Parents sangat kenal dengan sosok Erick Thohir. Selain sudah menjadi salah satu menteri terkaya Presiden Joko Widodo, ia juga seorang pebisnis yang andal. Rumah Erick Thohir sendiri juga super mewah, dengan berbagai sudut bak rumah bangsawan.
Kekayaan Erick Thohir sendiri tercatat mencapai Rp2,3 triliun. Selain dunia bisnis, Erick juga masuk ke dunia politik praktis.
Saat ini, Erick Thohir adalah menteri BUMN di era pemerintahan Joko Widodo – Ma’ruf Amin. Dikenal luas sebagai pengusaha dan menteri membuat kehidupannya kerap jadi sorotan publik.
Namun, Erick jarang mempelihatkan kegiatan pribadinya di luar urusan pekerjaan. Maka, tak banyak yang tahu rumah Erick yang ternyata sangat modern dan mewah minimalis.
Yuk, diintip rumah Erick Thohir, Parents!
Artikel terkait: Intip Jumlah Kekayaan Zulkifli Hasan, Menteri Perdagangan yang Baru
6 Sudut Rumah Erick Thohir
1. Berkonsep Mewah dan Elegan
Rumah menteri dengan kekayaan perkiraan 2,3 triliun ini terlihat mewah dengan mengusung konsep modern elegan bernuansa krem dan coklat.
Tampak dinding rumah menggunakan material marmer berwarna krem, pintu kayu berwarna coklat dan sebuah lahan kecil untuk tanaman hijau. Lalu pada langit terdapat plafon terbuka dengan tembok berwarna putih.
2. Ruang Tamu yang Mewah
Beralih ke dalam. Rumah Erick Thohir ini tampak bergaya aesthetic yang super mewah. Selain itu, ruangan ini dipadukan dengan dekorasi seperti sofa, lampu gantung dan lainnya yang elegan.
3. Teras Depan Rumah
Sebelumnya juga teras depan rumah Erick Thohir tampak elegan. Desain teras tersebut yang dipenuhi dengan material kayu coklat di sekeliling ruangan.
Hal ini membuat teras terasa lebih natural dan menyatu dengan alam. Selanjutnya juga ada lampu taman berwarna hitam dan emas di dekat pintu teras yang berfungsi sebagai penerang dan hiasan sudut rumah.
Artikel terkait: 10 Potret Rumah Mewah Nikita Mirzani, Harga Tangga 700 Juta!
4. Dipenuhi Tanaman Hijau
Tak berhenti sampai situ saja, Parents juga harus tahu bahwa di sekeliling rumah Erick Thohir juga terdapat lahan yang dipenuhi tanaman hijau berukuran kecil hingga besar.
Semua tanaman hijau ini memiliki kegunaan sebagai perindang rumah dan membuat suasana outdoor lebih asri dan tentu saja nyaman untuk berkumpul bersama keluarga dan kerabat.
5. Memiliki Tirai Besar untuk Penutup
Layaknya hotel bintang lima, di rumah menter BUMN ini juga memiliki tirai besar penutup interior, dan untuk meningkatkan privasi penghuni rumah.
Tirai ini memang terlihat cukup besar dan memiliki corak warna gelap yang bikin suasana lebih nyaman dan private.
6. Ornamen Kayu Sebagai Pelengkap Rumah
The last but not least, tak jauh dari halaman, terdapat salah satu area yang berukuran tak terlalu besar. Area tersebut tampak bermaterial kayu dengan desain yang minimalis.
Hanya saja, area tersebut bisa jadi sebagai tempat untuk petugas kesehatan memeriksa tamu yang masuk. Selain itu, bisa pula sebagai tempat menunggu para tamu yang berkunjung ke rumah menter satu ini.
Itu dia Parents seluk beluk rumah Erick Thohir yang mewah dan elegan.
Baca juga:
12 Rumah Artis Paling Mewah dengan Gaya Berbeda, Ada yang Seperti Istana!
Lebih Mirip Istana Ketimbang Rumah! 11 Kediaman Mewah Artis Indonesia Berharga Selangit