Inilah 7 Potret Rumah Artis di Jogjakarta! Dari yang Sederhana hingga Mewah

Jogja memang kota yang menawarkan sejuta keindahan sehingga banyak orang betah menetap di sana. Inilah potret rumah artis yang ada di Jogja!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Yogyakarta memang menjadi tempat favorit untuk tinggal karena suasanya yang damai dan asri. Tak salah lagi jika beberapa selebriti memilih untuk menetap di Jogja karena kelebihannya ini. Yuk, intip potret rumah artis yang ada di Jogja berikut ini.

Membangun rumah haruslah nyaman untuk ditempati karena rumah adalah tempat untuk pulang. Rumah juga menjadi tempat untuk berkumpul bersama orang-orang tercinta dan melepas penat.

Seperti apa saja gaya rumah artis yang ada di Jogjakarta? Ternyata, ada yang mewah bergaya modern hingga yang sederhana seperti rakyat biasa.

Artikel Terkait: Intip 5 Potret Rumah Elegan dan Minimalis Artis di Bali

7 Potret Rumah Artis di Jogja

1. Zaskia Adya Mecca

Sumber: Harian Jogja dan Brilio

Sejak pandemi, pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo memboyong keluarganya untuk tinggal di Jogjakarta. Keputusan tersebut mereka ambil karena merasa sudah terlalu kewalahan tinggal di Jakarta.

Di kota Gudeg itu, bintang sinetron Kiamat Sudah Dekat tersebut menghuni sebuah villa dengan gaya Jawa Klasik. Rumah Zaskia Adya Mecca di Jogja ini dipercantik dengan aksen kayu, mulai dari kusen, pintu, jendela, hingga furniturnya. Zaskia juga memajang hiasan-hiasan antik di dalamnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Rumah Zaskia dan Hanung ini kemudian menjadi viral di media sosial TikTok setelah dikunjungi oleh salah satu warganet. Banyak yang menyebut rumah Zaskia sederhana tetapi nyaman dan sangat asri, beberapa malah menjulukinya sebagai rumah idaman.

2. Cella Kotak

Sumber: Home dan Lifepal

Gitaris grup band Kotak, Cella, punya cerita tersendiri mengapa ia dan keluarganya memilih untuk pindah ke Jogja dari hiruk pikuk ibu kota. Karena kesibukannya dan gaya hidup yang serba cepat di Jakarta, Cella mengalami gangguan kecemasan berlebih.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Oleh karena itu, dokternya menyarankan agar ia pergi berlibur. Cella pun akhirnya mengunjungi beberapa kota termasuk Jogja. Usai liburan tersebut berakhir, pemilik nama lengkap Mario Marcella Handika itu pun akhirnya memutuskan untuk pindah ke Jogja bersama istri dan anaknya.

Rumah Cella Kotak di Jogja bisa dibilang cukup unik. Ia memilih lokasi yang sangat asri, yaitu di tengah-tengah hamparan sawah. Menariknya, rumah yang ia bangun tersebut memiliki konsep industrial yang cukup kontras dengan pemandangan di luar rumahnya.

Hunian yang ia beri nama ‘Omah Tentrem Adem’ itu ia jadikan hadiah untuk ulang tahun pernikahannya bersama sang istri.

Artikel Terkait: 5 Artis yang Punya Rumah di Kawasan Elite Pondok Indah, Siapa Saja?

3. Rumah Artis di Jogja Milik Rio Febrian

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Liputan6 dan Merdeka

Bersama dengan istri dan kedua anaknya, penyanyi Rio Febrian menetap di Jogjakarta. Ia membangun sebuah hunian mewah bergaya modern di Mlati, Sleman. Sejak tahun 2016, keluarga kecilnya telah tinggal di rumah tersebut.

Awalnya pelantun lagu Aku Bertahan itu mengaku masih sering bolak-balik Jakarta-Jogja untuk urusan pekerjaan karena ia memiliki bisnis di Jogja. Namun melihat anak-anaknya kerasan dan betah tinggal di Jogja, maka ia pun memutuskan utnuk pindah.

Sudut-sudut rumah Rio Febrian di Jogja sering ia tampilkan lewat akun Instagram pribadinya. Rumah tersebut didominasi warna abu-abu, namun dipercantik dengan sentuhan aksen kayu. Uniknya, ia memiliki sebuah taman indoor di dalam rumah sebagai tempat keluarga dan tamu untuk bercengkrama serta sebuah studio musik di kediamannya.

4. Rumah Artis Soimah di Jogja

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Kumparan dan Suara

Sukses menjadi selebriti di ibu kota, tak membuat Soimah melupakan tanah kelahirannya. Pesinden yang populer lewat acara OVJ itu memiliki sebuah rumah megah yang terletak di Bantul, Yogyakarta.

Hunian milik Soimah tersebut sangat kental dengan budaya Jawa. Istri dari Herwan Prandoko itu memiliki banyak koleksi karakter wayang dan lukisan berkonsep etnik di rumahnya. Ia juga dikabarkan menjalankan bisnis tanaman hias dari kediamannya tersebut.

Tak hanya rumah mewah, Soimah juga memiliki sebuah pendopo yang dibangun di atas tanah seluas 4000 meter. Pendopo tersebut kerap digunakan untuk kegiatan kesenian.

5. Duta Sheila On 7

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Kapanlagi

Sempat menjadi salah satu musisi terpopuler di Indonesia tak lantas membuat Duta Sheila On 7 menjadi bermewah-mewahan. Buktinya, rumahnya yang terletak di Condongcatur, Slemah, jauh dari kata mewah.

Duta yang lahir di Kentucky, Amerika Serikat itu memang dikenal bukan sebagai musisi yang hobi mencari popularitas dengan mengumbar kehidupan pribadi. Ia memilih untuk hidup serba berkecukupan di tanah kelahirannya.

Dilansir dari vlog Youtube yang diunggah oleh Youtuber Nicky Christi, rumah Duta Sheila On 7 di Jogja tampak sederhana meski memiliki halaman yang sangat luas. Pagarnya sendiri terbuat dari besi sederhana berwarna hijau dan tampak sudah dicoret-coret oleh grafitti.

Artikel Terkait: Raffi Ahmad hingga Ariel NOAH, Intip 5 Potret Rumah Mewah Artis di Bandung Ini!

6. Eross Sheila On 7

Sumber: 99.co dan Liputan6

Sama seperti Duta dan beberapa anggota grup Sheila On 7 lainnya, Eross Candra juga menetap di Jogjakarta. Rumahnya berada di kawasan Ngaglik, Sleman. Huniannya tersebut tampak sederhana dan seperti rumah masyarakat biasa pada umumnya.

Namun di kediamannya ini, Eross memiliki sebuah studio musik tempat untuknya menciptakan berbagai karya. Bersama sang istri, Sarah Diorita, dan anak-anaknya, Eross hidup sederhana dan bahagia di kota kelahirannya itu.

7. Nanda NDX AKA

Penyanyi lokal Jogja yang namanya sudah populer di Indonesia yaitu Nanda NDX AKA juga memiliki rumah di kawasan Imogiri, Yogyakarta. Rumah tersebut digunakan sebagai basecamp sekaligus studio musik NDX AKA. Rupanya rumah milik Nanda berdiri di tengah sawah dan jauh dari kata mewah.

Rumah milik Nanda memiliki dua lantai yang didominasi warna abu-abu dan putih. Rumah tersebut juga memiliki desain modern dengan gerbang berwarna hitam dan putih.

***
Itulah beberapa potret rumah artis yang ada di Jogjakarta, dari yang sederhana hingga mewah. Kira-kira yang mana yang menjadi favorit Parents?

Baca Juga:

Masih Berusia Muda, 7 Artis Sukses Ini Punya Rumah Bernilai Puluhan Miliar

12 Rumah Artis Paling Mewah dengan Gaya Berbeda, Ada yang Seperti Istana!

Lebih Mirip Istana Ketimbang Rumah! 11 Kediaman Mewah Artis Indonesia Berharga Selangit