8 Momen Resepsi Pernikahan Joy Tobing, Upacara Pemberian Marga hingga Pedang Pora

Sebelum resepsi, upacara pemberkatan Joy Tobing sudah digelar pada September lalu.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kabar bahagia datang dari penyanyi Joy Tobing. Lama tidak terdengar kabarnya, jebolan Indonesian Idol itu menggelar resepsi pernikahannya dengan Cahyo Permono pada pada Minggu (31/10/2021). Dari foto-foto yang tersebar di media sosial, resepsi pernikahan Joy Tobing berlangsung meriah tetapi tetap mengikuti protokol kesehatan. 

Dalam resepsi tersebut digelar juga prosesi pedang pora. Diketahui sang suami merupakan anggota  Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) berpangkat kolonel. Sehari sebelum resepsi, Joy Tobing menggelar pesta adat Batak untuk pemberian marga kepada sang suami. 

Pernikahan mereka sebenarnya telah digelar bulan September lalu. Namun, resepsi pernikahan mereka baru digelar bulan ini. Berikut momen kemeriahan rangkaian resepsi Joy Tobing. 

Artikel Terkait:  Menikah Setelah 3 Hari Kenal Kolonel TNI, Joy Tobing: "Tuhan Sudah Mengatur"

Momen Resepsi Pernikahan Joy Tobing

1. Pemberkatan Sudah Digelar Sebelum Resepsi Pernikahan Joy Tobing

Sumber: Instagram

Joy Tobing sempat tidak menyangka bisa kembali membina rumah tangga setelah kurang lebih delapan tahun menjanda. Pelantun lagu "Karena Cinta" itu resmi menikah dengan Cahyo Permono pada Sabtu 25 September 2021. 

2. Resmi Menikah Setelah Sewindu Menjanda 

Sumber: Instagram

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sebelumnya, Joy Tobing menikah Daniel Sinambela pada 1 Maret 2010. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai seorang anak yang bernama Joshua Miracle Hati Goran Bonagabe Sinambela.

Akan tetapi, rumah tangga mereka hanya bertahan tiga tahun sebelum memutuskan bercerai. Kini, ia dinikahi Cahyo Permono yang juga merupakan seorang duda. 

Artikel Terkait: Segera Menikah, Ini 6 Potret Joy Tobing dan Calon Suami yang Bukan Orang Sembarangan

3. Upacara Adat Pemberian Nama 

Sumber: Instagram

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Setelah mengikat janji suci, Joy Tobing dan Cahyo Permono melengkapi kebahagiaan mereka dengan menggelar pesta adat Batak atau Sumatra Utara. Dalam prosesi tersebut sang suami akan mendapatkan gelar marga dari keluarga Joy Tobing. Setelah upacara selesai, marga Purba akan tersemat di belakang nama Cahyo Permono. 

4. Tampak Cantik dalam Balutan Busana Adat Batak 

Sumber: Instagram

Meski ini pernikahan keduanya, rangkaian pernikahan Joy Tobing tetap sangat berkesan baginya. Berbalut busana adat Batak bernuansa merah, perempuan berusia 41 tahun itu tampak bersinar saat upacara pemberian marga

5. Resepsi Pernikahan Joy Tobing

Sumber: YouTube

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Setrelah menggelar pesta adat Batak, Joy Tobing dan Cahyo Permono juga menggelar resepsi pada 31 Oktober 2021. Resepsi tersebut digelar di gedung Balai Sudirman, kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

6. Prosesi Pedang Pora di Resepsi Pernikahan Joy Tobing dan Cahyo Permono

Sumber: YouTube

Suasana resepsi pernikahan Joy Tobing dan cahyo Permono berlangsung cukup meriah. Terlebih saat digelar prosesi pedang pora. Upacara pedang pora merupakan tradisi militer yang biasa dilakukan pada setiap pernikahan prajurit militer.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Joy Tobing yang mengenakan kebaya warna hijau memegang buket bunga warna putih. Di sekelilingnya ada beberapa prajurit berseragam yang menghunuskan pedang ke atas. 

Artikel Terkait: Misteri Semesta, 8 Artis Ini Temukan Cinta Sejati di Usia 40 Tahun

7. Berfoto di Pelaminan

Sumber: Instagram

Setelah semua prosesi selesai, Joy Tobing dan sang suami naik ke pelaminan untuk berfoto bersama keluarga dan para tamu undangan yang hadir. 

8. Resepsi Pernikahan Joy Tobing dan Cahyo Permono Dihadiri Rekan-Rekan Selebritas

Sumber: Instagram

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sejumlah  selebritas pun tampak menghadiri pernikahannya, seperti Regina Ivanona, Nowela, Ingrid Kansil, Annisa Pohan, dan Agus Harimurti Yudhoyono. Kehadiran rekan-rekannya melengkapi kebahagiaan Joy dan Cahyo. 

9. Dipertemukan oleh Pendeta

Sumber: Instagram

Ada cerita menarik, pasangan ini mengenal satu sama lain justru diperkenalkan oleh seorang pendeta kenalan mereka. Setelah lima bulan masa perkenalan, keduanya pun memutuskan untuk menjalin kasih hingga menikah.

Cahyo Permono merupakan duda dua anak dan seorang perwira TNI AD yang berpangkat Kolonel Cpn yang bekerja di Korps Penerbangan TNI AD.

Itulah serangkaian momen resepsi pernikahan Joy Tobing dan Cahyo Permono. Meski ini sama-sama pernikahan kedua bagi mereka, pasangan tersebut berharap mampu membentuk keluarga yang harmonis. Terlebih keduanya sama-sama memiliki anak dari pernikahan sebelumya. 

Baca Juga: