Ada banyak rekomendasi film Sci Fi atau fiksi ilmiah yang bisa kita tonton.
Film fiksi ilmiah ini adalah sebuah film yang menggunakan tema fiksi sains, penggambaran fenomena berbasis ilmu pengetahuan yang menceritakan tentang bentuk kehidupan yang ada di luar bumi.
Mulai dari dunia asing, perjalanan waktu, ditambah lagi sajian unsur futuristik yang memang baru pertama disaksikan seperti robot, teknologi canggih, pesawat berkecepatan cahaya dan beberapa teknologi lainnya.
Di bawah ini ada beberapa rekomendasi film Sci-Fi terbaik yang bisa Anda nikmati di akhir pekan!
Rekomendasi Film Sci Fi Terbaik Sepanjang Masa
1. Mickey 17

Buat Anda yang suka fiksi ilmiah, Mickey 17 adalah film sci-fi terbaru yang wajib ditonton.
Dirilis pada 5 Maret 2025, Mickey 17 ini disutradarai oleh Bong Joon Hoon yang terkenal lewat film Parasite.
Dibintangi Robert Pattinson, Film Hollywood satu ini mengisahkan tentang seorang pemuda yang menjalani misi menjelajahi planet es berbahaya. Saat dia gagal dan meninggal dalam misinya, dia bisa Kembali hidup dengan cara dikloning.
Selain Robert Pattinson, beberapa bintang Hollywood yang turut membintangi film ini adalah Mark Ruffalo, Toni Collette, Steven Yeun, Naomi Ackie. dan masih banyak lagi.
2. The Butterfly Effect

Film satu ini juga harus masuk list!
Film sci-fi yang dibintangi oleh Ashton Kutcher ini termasuk memiliki alur cerita yang sangat menarik.
Film ini menceritakan sosok Evan yaitu seorang pemuda yang punya penyakit memori jangka pendek.
Kisah perjuangan Evan yang ingin memperbaiki kehidupannya dan kehidupan orang di sekelilingnya dengan cara kembali ke masa lalu lewat sebuah ingatan akan disuguhkan untuk Anda.
3. Interstellar

Menonton film ini sedikit membuka mata kita, jika sebenarnya ada perjalanan waktu yang bisa ditembus lewat lubang cacing di luar angkasa.
Film ini dibintangi oleh Matthew McConaughey yang menceritakan Joseph Cooper yaitu seorang mantan pilot NASA.
Ia terpaksa berpisah dengan anaknya karena harus menjelajahi galaksi demi mencari sebuah planet yang bisa disinggahi oleh umat manusia di masa depan, mengingat bumi sudah tidak bersahabat lagi.
Film fiksi ilmiah ini memiliki cerita yang rumit dengan ilmu-ilmu fisika yang diselipkan di dalamnya yang akan membuat Parents memutar otak ketika menontonnya.
4. The Martian

Agak sedikit membosankan mungkin bagi sebagian orang, tetapi film ini tetap wajib masuk daftar Anda untuk ditonton di akhir pekan.
Film ini diangkat dari novel karya Andy Weir dengan judul yang sama.
Film yang dibintangi oleh Matt Damon ini bercerita tentang Mark Watney, seorang astronot yang terdampar di planet Mars dengan persediaan makanan terbatas.
Dia pun harus bertahan sampai bantuan penyelamatan datang.
5. The Space Between Us

Film ini memang bernuansa romansa. Menceritakan kisah asmara antara Gardner Elliot, orang pertama yang lahir dan tinggal di Mars.
Saat remaja, dirinya pun berkenalan dengan wanita bernama Tulsa secara online yang tinggal di bumi.
Suatu waktu, dia berkesempatan berkunjung ke bumi. Sayangnya, para ilmuwan menemukan hal mengejutkan bagi Elliot.
Ternyata Elliot tidak bisa bertahan lama berada di bumi karena atmosfernya bisa merusak organ-organ tubuhnya.
6. Prometheus

Film besutan Ridley Scott ini adalah sebuah film yang menceritakan sebuah pencarian manusia terhadap sang pencipta.
Para pencipta di sini itu adalah kaum Engineers.
Mereka dipercaya sebagai kaum yang menciptakan manusia. Tetap ada emblem alien mengingat Ridley sangat mencintai karakter monster planet ini.
Jadi dalam pencariannya, mereka juga akan menemukan beberapa makhluk asing selain kaum Engineers.
Selanjutnya pun dilanjutkan dengan film berjudul Alien Covenant.
7. War For The Planet Of The Apes

Film garapan Matt Reeves ini menceritakan tentang perang antara kera melawan manusia. Tetap dengan tokoh yang sama yaitu Caesar sebagai pemimpin kawanan kera.
Pada film ini, Caesar coba balas dendam karena keluarganya terbunuh oleh pasukan tentara manusia.
Ini adalah film yang sangat menakjubkan karena menggunakan teknologi computer-generated imagery (CGI) dan motion capture yang epik sehingga memberi emosi yang nyata pada filmnya.
8. Alien: Romulus

Alien: Romulus adalah film ketujuh dari franchise film Alien. Romulus ini rilis pada 16 Agustus 2024.
Film ini berlatar di tahun 2142. Mengisahkan tentang petualangan Rain Carradine dan kelompoknya untuk mencari planet pengganti yang layak mereka tinggali.
Namun, saat pencarian, mereka malah bertemu makhluk ganas Bernama Xonomorph.
Itulah beberapa rekomendasi film Sci-Fi yang masih menarik untuk ditonton di akhir pekan ini bersama keluarga dan sahabat.
Selamat menonton!
***
Baca Juga:
15 Rekomendasi Film Horor Terbaik di Netflix, Bikin Bulu Kuduk Bergidik!
14 Film Thriller Terbaik Rating Tinggi sampai Paling Baru, Picu Adrenalin!
Kualitas Film Mantap! 14 Aplikasi Nonton Film Streaming Terbaik dan Legal di Indonesia
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.