Raffi Nagita Luncurkan Brand Fashion Anak KYDS, Ini Keistimewaannya!

Merek fesyen ini ditargetkan untuk menjual pakaian yang nyaman, fashionable, dan affordable.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina luncurkan brand fashion anak bernama Kyds pada Senin (6/6/2022) di Scientia Square Park, Tangerang. Bersamaan dengan peluncuran merek fesyen ini, Raffi, Nagita, dan founder lainnya pun memberikan donasi ribuan pakaian anak kepada anak-anak yatim dari Yayasan Desa Hijau dan Panti Aria Putra Utama.

Selain Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, merek fesyen ini juga diprakasai oleh Shiella Pesik, Alexander Setiawan, dan Gaery Undarsa. Kelima orang ini mengaku telah merencanakan peluncuran KYDS sejak kelahiran Rayyanza, putra kedua Raffi dan Nagita yang lahir pada 26 November 2021.

Kegiatan seremonial ini juga ditandai dengan adanya pemotongan pita, hiburan pemukulan pinata, dan pembagian baju-baju untuk anak panti.

Artikel terkait: 7 Artis Indonesia yang Punya Brand Fashion Sendiri, Shandy Aulia hingga Raffi Ahmad

Raffi Nagita Luncurkan Brand Fashion Anak Bersama Founder Little Palmerhaus

Awal terbentuknya merek fesyen ini tidak lepas dari keprihatinan sedikitnya produsen fesyen anak di Indonesia. Banyak diantaranya yang berasal dari luar negeri dengan harga yang mahal. Sebelumnya, Nagita pun diketahui sudah memiliki merek fesyen anak yang disebut MYLK By Rafathar.

“Sejak Rafathar bayi, saya sudah suka belanja baju anak-anak. Hingga membuat brand anak bernama Mylk yang identik dengan printed dan warna-warna cerah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kini setelah Rafathar berusia 7 tahun, kebutuhan baju sehari-hari pun berubah. Maka dari itu KYDS lahir menjawab kebutuhan akan pakaian basic anak usia 4 tahun hingga 12 tahun” ungkap Nagita.

Salah satu founder Little Palmerhaus, Alexander Setiawan mengatakan bahwa pembuatan KYDS juga tidak lepas dari permintaan pelanggan dan banyaknya ibu-ibu yang kebingungan membeli baju anak mereka yang berumur 4 hingga 12 tahun.

“Banyak banget ibu-ibu yang meminta kita bikin brand untuk anak umur 4 tahun sampai 12 tahun. Karena mereka selama ini udah cukup happy dengan produk kita, kemudian begitu anaknya udah gede bingung beli baju dimana.” tukasnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Melalui kolaborasi bersama founder The Little Palmerhaus, merek fesyen KYDS memiliki visi untuk menciptakan pakaian yang nyaman, fashionable, dengan harga yang relatif terjangkau. 

Artikel terkait: Naik Jet Pribadi, Intip 9 Potret Mbak Lala Liburan ke Eropa Bareng Raffi dan Nagita!

Serba Lokal dan Dipasarkan Secara Online

Co-Founder & Business Advisor KYDS, Gaery Undarsa mengungkapkan bahwa untuk produksi merek fesyen KYDS ditargetkan untuk memiliki kualitas global internasional namun semua tahapan produksinya dilakukan lokal.

“Di Indonesia, business fesyen anak nggak banyak produknya. Yang banyak malah brand-brand internasional yah, brand-brand global. Mungkin harganya juga agak sulit dijangkau sama hampir semua ibu-ibu yang ada di Indonesia ini” ujarnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Kenapa kita nggak bisa bikin  (juga), satu brand, sebenarnya brand kita kualitasnya global, internasional, tapi kita bikin disini. Dengan sentuhan lokal, dan workforce semua lokal juga” tambahnya.

Gaery Undarsa juga mengungkapkan bahwa pemasaran produk KYDS akan dilakukan di marketplace online

Shiella Pesik, sebagai kreatif dibalik merek fesyen KYDS mengungkapkan salah satu keunggulan yang dimiliki KYDS adalah melakukan produksi sendiri.

“Dari pembuatan kain, sampai penjahitan barang jadi, itu semua kita produksi in house sendiri di Indonesia. Dari material pun kita bisa memilih dan cocok untuk anak-anak 4 sampai 12 tahun yang masih sangat aktif dan dinamis” uangkapnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Shiella juga menambahkan bahwa material dan produk dibuat senyaman mungkin untuk anak-anak yang dinamis dan terus bergerak. Pakaian pun dibuat untuk memiliki daya serap keringat yang baik.

Ketika ditanyakan jika ada rencana ekspansi untuk keluar Indonesia, kelima founder ini mengamini hal tersebut.

Setelah sesi foto bersama kemeriahan acara dilanjutkan dengan pemukulan pinata, perebutan coklat, dan berbagai rangkaian games untuk menghibur para hadirin. Keseruan rangkaian games ini juga dimeriahkan dengan kehadiran Rafathar, Gempita, Xabiru, Chava dan lainnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca Juga:

Calum Scott Ajak Lyodra Berkolaborasi Lewat Single Berjudul "Heaven"

Christiano Ronaldo Tinggal Bersama Ibu hingga Dewasa, Alasannya bikin Haru!

Shakira dan Gerard Pique Berpisah Setelah 12 Tahun Bersama, Ini Perjalanan Cinta Keduanya

Penulis

Debora Pane