Dihadiahi Kuda dari Belanda, Intip 6 Potret Keseruan Rafathar Berkuda

Rafathar mendapatkan kado istimewa dari kedua orang tuanya berupa kuda berwarna putih.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Keren dan menggemaskan, itulah pendapat beberapa netizen saat melihat sosok Rafathar berkuda. Anak sulung pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini pernah mendapat hadiah spesial, yakni kuda putih.

Bukan sembarang hadiah, kuda putih yang dipesan kedua orang tuanya ini dikirim langsung dari Belanda. Seperti apa potret bocah yang satu ini ketika berkuda? Simak foto-fotonya berikut ini.

6 Potret Keseruan Rafathar Berkuda 

Rafathar mendapatkan kado istimewa dari kedua orang tuanya berupa kuda berwarna putih. Namun, tidak dibawa ke rumah, kuda tersebut dititipkan khusus di sebuah stall agar kuda tersebut bisa beradaptasi dengan lingkungan baru.

Ketika kuda tersebut berhasil beradaptasi, maka akan lebih aman untuk ditunggangi. Aturan ini sengaja dilakukan karena memang kuda tersebut akan dikendarai oleh Rafathar.

Lalu, seperti apa, sih, sosok keren Rafathar ketika berkuda? Berikut potret keseruannya yang diunggah di media sosial.

1. Sang Kuda Bernama Elvie

Kunjungan pertama Rafathar untuk bertemu kuda putih ini diabadikan dalam vlog Rans Entertainment. Kuda putih tersebut diberi nama Elvie. Rafathar juga diajak Nagita untuk bertemu dengan Nabila Syakieb, selebritas yang sudah lama menekuni hobi berkuda.

Kuda milik Rafathar ini tiba di Indonesia pada bulan Juni 2021. Jadi sudah sekitar enam bulan Rafathar berlatih berkuda dengan sosok kuda putih yang sangat gagah ini.

2. Momen Perkenalan dengan Elvie

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sosok Rafathar yang masih berusia 6 tahun ini terlihat malu-malu saat hendak berjumpa dengan kuda hadiahnya. Sebelum bisa menunggangi kuda putih ini, Rafathar perlu mengakrabkan diri dengan Elvie.

Tujuannya agar mereka saling terbiasa satu sama lain. Kuda yang terbiasa dengan penunggangnya akan lebih aman untuk ditunggangi karena sudah menaruh kepercayaan.

Artikel terkait: Strong Banget, 8 Artis Cantik Ini Punya Hobi Naik Gunung

3. Rafathar Berpose dengan Elvie

Perkenalan dimulai dengan mencoba menyentuh dan membelai Elvie. Rafathar terlihat malu-malu dan agak menjaga jarak saat melakukannya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Akan tetapi, tidak butuh waktu lama sampai ia mulai terlihat nyaman bersama hewan berukuran besar tersebut. Rafathar bahkan sempat berpose bersama Elvie sambil tersenyum lebar ke arah kamera.

4. Momen Rafathar Belajar Berkuda

Setelah momen perkenalan dengan Elvie selesai, akhirnya tiba juga waktu Rafathar untuk belajar menunggang kuda. Sosok anak laki-laki ini terlihat semakin keren saat mengenakan pakaian berkuda.

Ia tampak mengenakan kaos polo biru, rompi, serta helm untuk keamanan. Walau ekspresi gugup masih terlihat di raut wajahnya, tak dapat dipungkiri kalau Rafathar menikmati momen berkuda tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Jago di Jalanan, Ini 6 Artis Perempuan yang Hobi Motor Trail

5. Semakin Akrab dengan Elvie

Lantaran memiliki kuda sendiri, maka wajar jika Rafathar sudah terlihat nyaman dan terampil saat menunggang kuda. Ia juga cukup tenang dan menikmati saat-saat menunggangi Elvie. Meski begitu, Rafathar masih selalu ditemani oleh pengawas ahli.

Selamat pagi cowok-cowok berkuda. Semangat biar stamina kuat seperti kuda. Rafathar anak kuat,” tulis akun @raffinagita1717.

Artikel terkait: Rafathar Harus Rontgen Usai Jatuh dari Kuda, Bagaimana Kondisinya?

6. Potret Rafathar Berkuda Banjir Pujian Netizen

Sosok Rafathar yang terlihat gagah dan berani saat berkuda mendapat respons positif dari netizen. Ada yang menyebut Rafathar hebat dan ada juga yang memuji penampilan anak laki-laki tersebut. Terlepas dari usianya yang masih belia, saat berkuda sosok Rafathar memang jadi terlihat lebih dewasa.

Mantap bos Rafathar ganteng, tulis @adamrisky69.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Belajar berkuda dari kecil, bukan tidak mungkin jika seiring Rafathar tumbuh besar kegiatan ini akan menjadi hobinya dan membuatnya semakin ahli berkuda. Kita tunggu saja momen-momen Rafathar berkuda lainnya yang diunggah di media sosial. Kalau Parents, tertarik juga untuk mengajak anak-anak menunggang kuda? Selalu utamakan keamanan, ya!

Baca juga:

6 Artis Perempuan Hobi Berkuda, Tak Kenal Takut dan Tampil Percaya Diri

6 Artis Berhijab yang Hobi Olahraga, dari Sepeda hingga Berkuda

Nabila Syakieb Tetap Berkuda saat Hamil Muda, Amankah Dilakukan?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan