6 Potret Modis Geng Glowing, Tempat Perempuan Kuat Berkumpul

Geng beranggotakan perempuan yang tersakiti karena adanya orang ketiga.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tak ada perempuan manapun yang ingin pernikahannya berakhir, apalagi bila penyebabnya adalah orang ketiga. Namun, bukan berarti perempuan yang bercerai tidak bisa menjadi kuat. Sederet potret Geng Glowing berikut ini adalah buktinya.

Berawal dari Mawar AFI yang membentuk sebuah geng bernama Genk Glowing, geng ini mendapat dukungan dari netizen. Yuk intip potretnya!

Potret Geng Glowing, Berisi Perempuan yang Tersakiti

1. Awal Terbentuknya Geng

Mawar AFI mengisahkan awal terbentuknya Geng yang beranggotakan dirinya, Inara Rusli, dan Ririe Fairus. Bila disimak, ketiganya memiliki kisah cinta yang sama yakni menjadi korban perselingkuhan mantan suaminya.

Tak hanya sekedar berkumpul tanpa makna, ketiganya saling menguatkan menjalani perannya sebagai single parent. “Terus setelah itu saya sudah tahun lalu. Sekarang Ina yang lagi masih berproses (cerai). Kita sama-sama ‘Ina kuat, Ina kuat’,” tambah Mawar.

Artikel Terkait: 10 Potret Mawar AFI, Sudah Lama Tak Terdengar Kabarnya Kini Jadi Single Mom 3 Anak

2. Ritie Fairus Dijuluki Janda Senior

Dalam kebersamaan mereka, Ririe Fairus dijuluki janda senior. Mungkin karena ia yang bercerai lebih dulu ketika suaminya, Ayus Sabyan diduga bermain api dengan Nissa Sabyan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Adapun Mawar sudah resmi bercerai sejak 11 Januari 2022 dari Steno Ricardo berdasarkan hasil putusan Pengadilan Agama Depok. Kini, Inara Rusli yang masih berproses dengan Virgoun.

“Kalau itu (saling menguatkan) sih sampai sekarang. Mungkin kayak yang paling senior kan di antara kita bertiga Ririe nih, jadi Ririe yang kita sebut janda senior kita,” kelakar Mawar.

3. Dipertemukan Tanpa Sengaja

Lanjut Mawar, geng Glowing terbentuk tanpa  disengaja. Kebetulan, mereka bertiga sama-sama dipertemukan dalam sebuah acara brand kecantikan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Kalau geng Glowing itu karena ada salah satu brand, kita dikontrak sama-sama. Jadi ya sebatas pekerjaan ya. Bukan karena kita (yang bikin geng), itu tercetus karena ada salah satu brand,” jelas Mawar.

Nampak dalam foto tersebut ada  Inara Rusli, Ririe Fairus (mantan Ayus Sabyan), Marissya Icha, Nadia Alaydrus, dan Fahmi Aditian. saat menghadiri ebent Beauty Fes beberapa waktu lalu.

Artikel Terkait: Berurai Tangis, Riri Fairus Ungkap Sakit Hati Diselingkuhi Ayus “Sabyan”

4. Sudah Saling Mengenal

Jauh sebelum geng Glowing tercetus, Mawar sudah cukup mengenal Ririe Fairus. Sementara dengan Inara Rusli, ia baru bertemu beberapa kali di sebuah event.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Kalau aku dan Ririe sudah ketemu dari setahun lalu. Kalau sama Ina ada beberapa kali event ketemu bareng juga. Ya obrolan biasa kapan kita arisan,” ujar Mawar.

5. Didukung Netizen

Belum diketahui apakah Genk Glowing nantinya akan berlanjut ke keseharian mereka, tidak hanya terbatas pada event ini saja. Namun, netizen kompak mendukung circle baru ini. Mereka menyebut bahwa para perempuan kuat dipertemukan dalam satu circle yang sama. 

Di kolom komentar, tak sedikit juga netizen yang menilai bahwa mantan suami akan menyesal karena telah menyakiti bidadari. Netizen menilai geng ini adalah korban suami yang tidak bersyukur. Waduh!

6. Anggota Geng Spek Bidadari

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dalam postingan Nadia Ladyrus yang juga berfoto bersama Genk Glowing, tampak ia dan Inara berfoto selfie. Ia menyematkan caption, “Laki-Laki maunya apa sih, cantik-cantik begini kok disakitin?”.

Caption tersebut langsung dibanjiri komentar yang menyebut bahwa tidak seharusnya Inara, yang dijuluki “spek bidadari” oleh netizen, disakiti oleh laki-laki dalam sebuah kasus perselingkuhan.

Semoga geng ini bertahan lama dan saling menguatkan ya!

Baca juga: 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan