[Video] Perkembangan janin trimester satu, ini yang perlu bumil ketahui

Kira-kira apa yang terjadi pada janin di trimester satu kehamilan? Tonton videonya...

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Saat mengetahui dirinya hamil, seorang ibu pasti penasaran ingin mengetahui apa saja yang terjadi pada janinnya dari waktu ke waktu, apalagi perkembangan janin trimester pertama.

Seperti Astari (29) yang sedang berbunga-bunga setelah dokter mengatakan dirinya hamil. Ini adalah kehamilan pertamanya sehingga banyak sekali yang membuatnya penasaran dan bertanya-tanya.

Berikut ini kami berikan panduan perkembangan janin trimester pertama sehingga Bunda bisa memahami apa saja yang terjadi selama masa pembentukan ini.

Perkembangan janin trimester pertama

Usia kehamilan 1 bulan (minggu ke-4)

Sumber: WebMD.

  • Sudah muncul embrio (sel kecil yang sudah dibuahi sperma). Embrio terdiri dari tiga lapisan yang akan berkembang menjadi organ-organ tubuh.
  • Kantung ketuban juga mulai terbentuk di sekitar embrio. Begitu pula dengan plasenta yang akan menyalurkan nutrisi dan oksigen bagi janin.
  • Wajah primitf mulai terbentuk dengan lingkaran hitam besar untuk mata. Mulut, rahang bawah, dan tenggorokan mulai berkembang.
  • Sel darah mulai terbentuk dan sirkulasi akan dimulai.
  • Pada akhir bulan pertama kehamilan, bayi Anda berukuran sekitar 6 – 7 mm – sepanjang sebutir beras!
  • Jantung embrio mulai berdetak.

Usia kehamilan 2 bulan (minggu ke-5 sampai dengan minggu ke-8)

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: WebMD.

  • Fitur wajah bayi terus mengalami perkembangan. Cikal bakal telinga berupa lipatan kulit kecil di sisi kepala mulai terlihat.
  • Tunas kecil yang nantinya akan tumbuh menjadi lengan dan kaki mulai terbentuk.
  • Jari-jari tangan dan kaki serta mata juga mulai terbentuk di bulan kedua kehamilan.
  • Tabung saraf (otak, sumsum tulang belakang, dan jaringan saraf lain dari sistem saraf pusat) terbentuk dengan baik.
  • Saluran pencernaan dan panca indera mulai berkembang.
  • Embrio mulai bergerak meski Bunda belum bisa merasakannya.
  • Di akhir bulan kedua, bayi Anda berkembang menjadi fetus. Ukurannya sekitar 2,54 cm dengan berat 9,45 gram.
  • Sepertiga bayi Anda adalah bagian kepalanya.

Usia kehamilan 3 bulan (minggu ke-9 sampai dengan minggu ke-12)

Sumber: WebMD.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • Di akhir bulan ketiga kehamilan, bayi Anda sepenuhnya terbentuk.
  • Bayi Anda mulai  memiliki lengan, tangan, kaki, dan jari-jari. Ia sudah mulai dapat membuka-menutup kepalan tangan serta mulutnya.
  • Kuku di jari tangan dan kaki mulai berkembang.
  • Daun telinga mulai terbentuk.
  • Cikal bakal gigi mulai terlihat.
  • Organ reproduksi juga berkembang namun masih sulit membedakan jenis kelaminnya dengan USG.
  • Sistem sirkulasi darah dan juga urine mulai bekerja.
  • Hati mulai menghasilkan empedu.
  • Berat bayi Anda sekitar 28  gram dengan panjang kurang lebih 7,6 – 10 cm.

Agar lebih jelas, Bunda bisa menyaksikan video perkembangan janin berikut ini.

Video perkembangan janin trimester pertama

Bunda, kasus keguguran banyak terjadi pada trimester pertama kehamilan. Oleh sebab itu, Anda diharapkan berhati-hati dalam menjaga kandungan Anda.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Konsultasikan dengan dokter kandungan jika memang ada masalah serius yang perlu penanganan.

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
Referensi: WebMD

Baca juga:

[Video] Perkembangan janin trimester kedua, ini yang perlu Bumil tahu!