Kehilangan anak sendiri tentu dapat menimbulkan luka mendalam bagi para orang tua. Salah satunya, Dinda Hauw. Baru-baru ini, sang aktris mengalami keguguran anak kembar. Melalui sebuah acara, Dina Hauw pun mengungkap penyebab keguguran yang dialaminya.
Kabar keguguran awalnya dibagikan Dinda di Instagram miliknya.
“Sampai ketemu di syurganya Allah Anak-Anakku…” tulis Dinda Hauw lewat caption.
Kabar duka tersebut tentu mendapat ungkapan bela sungkawa dari rekan selebritas dan penggemar. Lantas, apa yang menjadi penyebab Dinda Hauw mengalami keguguran? Simak terus untuk mengetahui jawabannya, Parents.
Artikel terkait: Dinda Hauw Keguguran, Rey Mbayang: “Sampai Ketemu di Surganya Allah, Anak-Anakku!”
Dinda Hauw Ungkap Penyebab Keguguran yang Dialaminya
Awalnya, istri Rey Mbayang ini sempat mengalami perdarahan menggumpal saat berlibur di Paris. Dinda bahkan sempat mengetes kehamilannya lewat test pack. Setibanya di Indonesia, Dinda Hauw menjalani USG. Hasil USG dan pernyataan dokter mengatakan bahwa Dinda memiliki anak kembar.
Sayangnya, satu dari dua kantung janinnya tidak berkembang alias kosong. Seminggu kemudian, perdarahan kembali terjadi. Dokter dengan berat hati mengatakan bahwa janin sudah tak bisa lagi diselamatkan.
Diduga Alami Twin Syndrome
Dalam sebuah kesempatan, Dinda Hauw dan Rey Mbayang pun menjelaskan penyebab keguguran tersebut. Pemeran Keke dalam film Surat Kecil Untuk Tuhan tersebut diduga mengalami Twin Syndrome.
“Yang kosong ini berusaha untuk keluar, sementara yang satu ini masih ada janin. Jadi ya bisa jadi kalau fisik kita enggak kuat, pola makan tidak dijaga ya mau enggak mau ikut. Karena si kantong kosong ini selalu kontraksi kan,” kata Dinda Hauw, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (7/4/2022).
Artikel terkait: Menyentuh! Doa Dinda Hauw untuk Ibunda Bikin Baper
Mengaku Banyak Aktivitas
Para netizen juga berspekulasi bahwa keguguran tersebut terjadi karena Dinda Hauw terlalu lelah akibat liburan di Paris. Dinda Hauw juga mengakui bahwa saat itu dia terlalu banyak beraktivitas. Ditambah lagi, dia telat mengetahui sedang hamil anak kembar.
“Kondisinya memang Dinda kerja, pekerjaan sudah terlanjur diambil sebelum ketahuan hamil. Dokter juga bilang enggak usah berlarut dalam kesedihan karena memang kondisinya kenapa sampai enggak jadi karena pembentukan yang tidak sempurna,” ucap Rey Mbayang.
Dinda Hauw Sempat Dirawat di Rumah Sakit
Dinda Hauw sempat harus menjalani rawat jalan di rumah sakit setelah mendengar kabar bahwa janinnya harus gugur. Dia juga harus segera menjalani pembersihan rahim dengan prosedur kuretase.
Rey Mbayang terlihat sangat sigap dalam merawat Dinda yang terbaring lemah. Dengan penuh perhatian, Rey membantu Dinda minum serta memberinya motivasi.
Setelah itu, sang janin dikubur. Dinda Hauw juga menyertakan potret saat Rey Mbayang menguburkan janin calon anak mereka. Dinda mengungkapkan rasa terima kasih pada calon anaknya yang ia panggil adik.
Artikel terkait: 6 Momen Hangat Akikah Anak Pertama Dinda Hauw dan Rey Mbayang
Tetap Bersyukur Walau Diterpa Ujian
Dinda mengungkapkan rasa terima kasih pada calon anaknya yang ia panggil adik. Meski itu merupakan ujian yang berat, tapi Dinda Hauw dan Rey Mbayang tetap berusaha untuk bersyukur. Bagaimana pun, tetap ada nikmat dari Allah atas ujian tersebut.
“Allah ambil tapi Allah nitipin pelajaran yang kita pegang seumur hidup. Aku selalu ngomong sama dia, apa pun yang kita alami harus disyukuri,” tutur Rey Mbayang.
Dinda dan Rey mengaku bersyukur telah menikmati kebahagiaan dalam menjaga anak kembar mereka, walau hanya sesaat.
“Kayak kita kemarin dapat kabar bahwa Dinda hamil dan kembar itu kan kita sudah bahagia. Jadi itu pasti bakal ngaruh ke kesehatan kita juga, jadi jangan sampai kufur soal itu,” jelas Rey.
Semoga Dinda dan Rey diberikan kekuatan dan kesabaran sehingga bisa pulih dari duka yang mereka rasakan ya, Parents.
***
Baca juga:
https://id.theasianparent.com/dinda-hauw-dan-rey-mbayang-urus-anak
https://id.theasianparent.com/dinda-hauw-umumkan-kehamilan
https://id.theasianparent.com/kehamilan-yang-hilang-secara-misterius