Studi dalam jurnal Frontiers in Psychology tahun 2017 menemukan fakta bahwa penglihatan, penciuman, dan pendengaran menjadi indra yang penting untuk menentukan ketertarikan terhadap seseorang. Itulah mengapa parfum pria yang disukai wanita menjadi satu hal penting yang wajib digunakan untuk menarik perhatian lawan jenisnya.
Terdapat beberapa jenis parfum atau aroma pria yang banyak disukai para perempuan, misalnya saja aroma vanilla yang dikenal mampu menciptakan suasana menyenangkan. Serta aroma lavender yang dapat meningkatkan gairah dan ketenangan.
7 Pilihan Aroma Parfum Pria yang Disukai Wanita
Untuk menarik perhatian Bunda, Ayah bisa menggunakan 7 pilihan aroma parfum pria yang disukai wanita berdasarkan studi yang ada.
1. Vanilla
Sumber: Pexels
Vanilla menjadi salah satu aroma yang cukup populer dan banyak digunakan sebagai aroma parfum, baik untuk laki-laki maupun perempuan. Dengan sensasi manis yang menyenangkan, parfum dengan aroma ini akan memberikan kesan seseorang menjadi lebih menyenangkan, menggoda, serta sensual.
Tak hanya memberi kesan menyenangkan karena aroma manis yang dikeluarkan, Pusat Penelitian Masalah Sosial (SIRC) di Inggris menyebutkan bahwa aroma vanilla yang dirasakan seseorang dapat membantu menurunkan tingkat stres dan kecemasan. Maka tak heran jika vanilla menjadi salah satu aroma parfum yang banyak disukai.
Artikel terkait: 12 Rekomendasi Parfum Lokal Kualitas Baik dengan Harga Terjangkau
2. Lavender
Sumber: Pexels
Lavender banyak digunakan sebagai wewangian untuk aromaterapi lantaran penggunanya dapat menghirup aroma yang menenangkan. Hal ini seperti yang ditemukan dalam penelitian Frontiers in Behavioral Neuroscience, aroma lavender disebutkan mampu membantu meredakan rasa stres dan kecemasan seseorang.
Selain aromaterapi, lavender juga digunakan sebagai parfum yang disukai oleh banyak orang, termasuk perempuan. Itulah mengapa banyak laki-laki memilih parfum dengan aroma lavender sebagai bentuk usaha dalam memikat lawan jenisnya.
3. Musk atau Kasturi
Sumber: Pexels
Kemudian ada aroma musk atau kasturi yang menjadi pilihan banyak laki-laki lantaran wanginya yang begitu menarik. Wangi musk sendiri berasal dari kelenjar hewan dan menjadi aroma utama yang dapat membuat seseorang teringat dengan sentuhan fisik atau seksualitas.
Masih dalam penelitian SIRC, disebutkan bahwa perempuan cenderung lebih sensitif terhadap aroma musk dibanding laki-laki. Enggak heran jika parfum dengan aroma satu ini akan membuat perempuan terpesona.
Artikel terkait: 7 Cara Memakai Parfum Supaya Awet dan Tahan Lama Seharian
4. Parfrum Pria dengan Aroma Mint Termasuk yang Disukai Wanita
Sumber: Pexels
Tak hanya digunakan sebagai bahan pelengkap masakan, aroma mint juga banyak digunakan sebagai jenis parfum. Aroma segar dari mint akan membuat seseorang yang menggunakannya terkesan bersih dan menarik bagi banyak orang. Minta juga menjadi aroma yang sangat mudah tercium, maka dijamin aroma ini akan menarik bagi siapa pun.
5. Sandalwood atau Kayu Cendana
Sumber: Pexels
Sama seperti lavender, aroma sandalwood atau kayu cendana juga banyak digunakan untuk aromaterapi. Penelitian yang diterbitkan Planta Medica pada tahun 2006 menyebutkan bahwa aroma ini dapat membantu memperbaiki suasana hati dan meningkatkan gairah seseorang yang menghirupnya.
Selain untuk aromaterapi, penggunaan sandalwood juga banyak dipilih sebagai parfum karena dapat memberikan kesan mewah dan elegan. Kedua sifat tersebut menjadi menjadi sifat laki-laki yang akan membuat kaum hawa terpesona.
6. Buah-buahan
Sumber: Pexels
Studi yang diterbitkan Evolution and Human Behaviour pada tahun 2016 menemukan bahwa orang yang rutin mengonsumsi karotenoid atau kandungan yang ada di buah-buahan dan sayuran berwarna kuning, oranye, atau merah, umumnya cenderung memiliki aroma tubuh yang menarik bagi perempuan. Sehingga tak heran jika pemilihan parfum dengan aroma buah-buahan banyak digemari laki-laki, karena dapat menarik perhatian kaum perempuan.
Artikel terkait: 10 Aroma Parfum Pembangkit Gairah Seksual Suami, Cobain Yuk!
7. Aroma Kue dan Kopi Termasuk Parfum Pria yang Disukai Wanita
Sumber: Pexels
Tahun 2012, studi yang diterbitkan Journal of Environmental Psychology menemukan fakta bahwa laki-laki cenderung mengajak pasangannya untuk kencan ke tempat dengan aroma yang harum. Para peneliti ini juga percaya bahwa aroma menyenangkan mampu meningkatkan suasana hati dan memberikan kesan yang lebih romantis.
Misalnya saja pada cafe yang akan menyajikan aroma kopi maupun kue. Tak heran jika saat ini banyak orang menghabiskan waktu di ruangan beraroma tersebut. Oleh karena itu, aroma kue dan kopi juga bisa dipilih sebagai aroma parfum yang akan Ayah gunakan.
Itulah 7 parfum pria yang disukai wanita berdasarkan beberapa studi yang ada. Semoga informasi di atas bermanfaat bagi Ayah yang tengah mencari aroma parfum untuk menarik perhatian Bunda, ya.
Baca juga:
Parfum Vagina untuk Bercinta, Amankah Bila Digunakan?
5 Parfum untuk Anak Pilihan di 2024, Wanginya Lembut
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.