10 Parfum Evangeline yang Paling Wangi, Pilihan Terbaik di Tahun 2023!

Apa saja rekomendasi parfum Evangeline yang aromanya paling memikat? Ketahui di bawah ini!

Jika membicarakan soal brand parfum yang kini sedang digemari remaja hingga wanita dewasa, tentunya merek Evangeline tak boleh dilupakan. Parfum Evangeline disebut memiliki aroma yang paling wangi dan tahan lama hingga 8 jam. Tak heran, jika parfum dari brand ini selalu menjadi incaran. 

Selain menawarkan parfum berkualitas terbaik, Evangeline juga disukai karena harganya yang terjangkau dan ramah kantong. Varian aromanya pun bermacam-macam mulai dari yang manis hingga menyegarkan, sehingga Parents pun dapat memilih dengan mudah mana aroma yang paling sesuai selera. 

Jangan khawatir soal keamanan dari produk-produk parfum Evangeline. Pasalnya, mereka telah mendapatkan sertifikat Halal dari MUI dan dijamin semua produknya aman digunakan, lho.

Nah, jika Parents tertarik membeli parfum yang satu ini dengan cara online, baca dulu tips memilih produknya yang telah kami siapkan. Setelah itu, cek juga rekomendasi produk-produk parfum Evangeline yang aromanya paling wangi di bawah ini, ya!

Artikel terkait: 10 Parfum Termahal di Dunia, Dari Belasan Juta hingga Milyaran Rupiah!

Tips Membeli Parfum Secara Online Biar Tak Salah Pilih

Apabila Parents tidak memiliki waktu untuk membeli parfum ke toko secara langsung, pastinya bisa mencoba untuk membeli secara online saja. Produk-produk Evangeline tersedia di banyak e-commerce dan mudah untuk didapatkan.

Namun, sebelum menentukan akan membeli parfum yang mana, sebaiknya ikuti dulu tips-tips yang sudah kami siapkan di bawah ini, yuk!

1. Lakukan Riset Sebanyak Mungkin

Hal pertama yang harus dilakukan sebelum belanja online tentunya adalah mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai barang yang akan dibeli. Lakukanlah riset mulai dari mencari tahu mengenai informasi barang hingga toko yang menjualnya.

Parents bisa mengecek akun media sosial dari brand produk yang diminati. Biasanya di kolom komentar terdapat banyak testimoni yang langsung diberikan oleh para konsumen setia mereka.

Coba cek apakah komentar-komentar tersebut bersifat positif dan produknya memang benar-benar layak untuk dibeli. Selain itu, Parents juga dapat mengecek testimoni pembeli dari e-commerce yang menjual produk tersebut. Perlu dipastikan baik produk dan toko online yang menjual sama-sama memiliki testimoni yang baik, ya.

2. Cek Harga Pasaran

Umumnya harga produk yang dijual online cenderung lebih murah daripada yang dijual di toko-toko offline. Hal itu yang menjadi salah satu alasan mengapa banyak orang lebih menyukai belanja online di luar kemudahan dan kepraktisannya.

Nah, sebelum membeli parfum yang diinginkan, Parents bisa mencoba cari tahu harga pasaran dari produk-produk tersebut. Tak ada salahnya untuk cek tiap-tiap e-commerce dan membandingkan harga sampai Parents bertemu dengan harga produk yang paling pas di kantong. 

3. Ketahui Karakteristik Aroma Parfum

Saat akan membeli parfum secara online, tentunya Parents tidak akan bisa mencoba mencium aromanya secara langsung. Memang tidak mudah menentukan karena belum terbayang seperti apa aroma dari parfum incaran. Kekhawatiran akan tidak cocok dengan aromanya pun bisa muncul di pikiran.

Nah, supaya bisa terhindar dari kekecewaan saat akan membeli parfum online, tak ada salahnya untuk mengetahui karakteristik dari aroma parfum yang akan dibeli. Biasanya produk parfum akan memberikan keterangan seperti apa aroma yang dimilikinya, apakah itu aroma yang menyegarkan, manis, atau kalem. 

4. Beli Parfum Berkonsentrasi Rendah Terlebih Dahulu

Saat masih ragu-ragu memilih mana aroma yang paling pas, tak ada salahnya untuk mencoba membeli parfum dengan konsentrasi rendah terlebih dahulu. Maksud dari konsentrasi rendah ialah parfum yang memiliki kandungan minyak esensial terendah. 

Parfum dibedakan menjadi beberapa golongan dari kandungan minyak esensial yang dimilikinya. Berikut ini beberapa di antaranya: 

  • Body mist: memiliki 1-2% minyak esensial dan ketahanan aroma sekitar 1-2 jam.
  • Eau de Cologne (EDC): mengandung 2-4% minyak esensial dan aromanya bertahan 3-4 jam.
  • Eau de Toilette (EDT): kandungan minyak esensial 5-15% sehingga dapat bertahan selama 4-6 jam.
  • Eau de Parfum (EDP): mengandung 15-20% minyak esensial dan ketahanan aromanya sampai 6-8 jam.
  • Extrait de Parfum: memiliki kandungan minyak esensial hingga 20-40% sehingga aromanya bertahan paling lama sekitar 8-12 jam.

5. Minta Rekomendasi Kenalan

Meminta rekomendasi parfum dari kenalan juga tidak ada salahnya untuk dicoba agar nantinya Parents tak salah pilih produk. Coba tanyakan kepada teman atau kerabat yang sudah pernah menggunakan parfum Evangeline dan tanyakan mana varian yang paling wangi. 

Selain itu, Parents juga bisa bertanya langsung kepada seller di e-commerce untuk menanyakan rekomendasi produk yang paling sesuai dengan kebutuhan. Seller pastinya sudah mengetahui seluk-beluk mengenai produknya sehingga bisa memberikan rekomendasi parfum sesuai dengan karakteristik aroma yang Parents sukai. 

Artikel terkait: 10 Aroma Parfum Pembangkit Gairah Seksual Suami, Cobain Yuk!

10 Rekomendasi Parfum Evangeline yang Paling Wangi

Sudah tahu kan apa saja yang perlu diperhatikan saat akan membeli parfum secara online? Nah, kini coba cek dulu rekomendasi parfum dari brand Evangeline yang paling wangi dan kini sedang diperbincangkan di bawah ini.

Rekomendasi Parfum Evangeline yang Paling Wangi
Evangeline EDP Black Sakura 100 ml
Wangi menyegarkan yang tahan lama
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Black Vanilla 100 ml
Memiliki aroma yang manis dan lembut
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Black Musk 100 ml
Memiliki aroma musk atau powdery yang lembut
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Sweet Strawberry 100 ml
Kesegaran aroma strawberry yang bertahan lama
Beli Sekarang
Evangeline Parfum Wanita EDP Hijab Hana 100 ml
Parfum hijab dengan aroma yang menyegarkan
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Red Sakura 100 ml
Rasakan keharuman aroma red sakura
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Sugar Biscuit 100 ml
Penggemar dessert harus coba parfum ini!
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Elle 100 ml
Memiliki aroma yang elegan dan mewah
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Green Tea 100 ml
Keharuman green tea yang menenangkan
Beli Sekarang
Evangeline Eau de Parfum Evolve 100 ml
Wanginya kalem tak akan menyengat di hidung
Beli Sekarang

1. Evangeline EDP Black Sakura 100 ml

Wangi menyegarkan yang tahan lama

Rekomendasi pertama parfum Evangeline yang aromanya paling wangi adalah Evangeline EDP Black Sakura 100 ml. Produk yang satu ini menjadi salah satu best seller karena aromanya yang menyegarkan dan dapat membuat ketagihan. 

Aroma parfum ini tak akan mudah hilang meskipun Parents sibuk menjalankan banyak aktivitas seharian. Jika penasaran dengan aromanya, parfum ini memiliki campuran wangi dari lime blossom, spearmint, dan strawberry yang pastinya terasa segar. 

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: lime blossom, spearmint, strawberry
  • Middle notes: fruity, green apple
  • Bottom notes: musk, vanilla, amber

2. Evangeline Eau de Parfum Black Vanilla 100 ml

Memiliki aroma yang manis dan lembut 

Evangeline Eau de Parfum Black Vanilla 100 ml sangat cocok buat Parents yang menyukai aroma yang manis dan lembut. Varian parfum ini juga menjadi salah satu produk yang paling populer dan diburu oleh banyak wanita karena keharuman yang ditawarkannya. 

Keharuman yang ditawarkan juga cukup unik karena memiliki top notes campuran vanila, coconut, dan citrus. Jadi jika Parents ingin tampil beda, bisa mencoba menggunakan parfum ini karena aromanya yang unik dan manis.

Detail produk: 

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: vanilla, coconut, citrus
  • Middle notes: vanilla, peach, floral
  • Bottom notes: vanilla, ambery

3. Evangeline Eau de Parfum Black Musk 100 ml

Memiliki aroma musk atau powdery yang lembut

Parents menyukai aroma musk? Produk Evangeline EDP Black Musk 100 ml bisa dicoba karena memiliki aroma musk atau powdery yang lembut. Aromanya pun bisa bertahan lama hingga 7-8 jam sehingga Parents tak perlu khawatir jika akan beraktivitas seharian.

Parfum ini juga tidak akan meninggalkan noda di pakaian. Jadi tetap aman meskipun menyemprotkan parfum di pakaian beberapa kali. Meskipun memberikan kualitas yang premium, harga parfum ini tetap terjangkau, mulai dari Rp30.000-an saja.

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: pear, pink pepper, bergamo
  • Middle notes: heliotrope, marzipan, almond, ylang ylang, licorice
  • Bottom notes: musky, patchouli, vetiver, chocolate

4. Evangeline Eau de Parfum Sweet Strawberry 100 ml

Kesegaran aroma strawberry yang bertahan lama

Rekomendasi parfum Evangeline yang paling wangi satu ini ditujukan buat Parents yang menyukai aroma kesegaran buah strawberry. Evangeline Eau de Parfum Sweet Strawberry 100 ml memiliki keharuman khas strawberry dan beberapa buah lain yang menyegarkan.

Produk ini sangat tepat digunakan untuk penggunaan sehari-hari dan menemani aktivitas Parents seharian. Wanginya juga tahan lama sehingga tak perlu khawatir harus sering-sering menyemprotkan parfum lagi. Para pecinta buah strawberry wajib banget mencoba parfum yang satu ini!

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: strawberry, pineapple, kiwi
  • Middle notes: blueberry, plum, violet
  • Bottom notes: caramel, vanilla beans

5. Evangeline Parfum Wanita EDP Hijab Hana 100 ml

Parfum hijab dengan aroma yang menyegarkan

Evangeline memiliki beberapa varian dan salah satu yang populer adalah varian hijab. Buat penyuka wangi floral, bisa mencoba membeli produk Evangeline Parfum Wanita EDP Hijab Hana 100 ml. Aroma parfum menggabungkan kesegaran wangi floral dan citrus yang menyegarkan.

Produk ini juga telah lulus sertifikasi Halal, jadi Parents tak perlu khawatir soal keamanannya. Untuk penggunaannya, bisa langsung disemprotkan ke kulit atau permukaan pakaian dan hijab. Dijamin aroma kesegarannya akan bertahan sepanjang hari,

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: green apple
  • Middle notes: white flower
  • Bottom notes: amber, vanilla

6. Evangeline Eau de Parfum Red Sakura 100 ml

Rasakan keharuman aroma red sakura

Evangeline Eau de Parfum Red Sakura 100 ml Rp30.000

Evangeline Eau de Parfum Red Sakura 100 ml memiliki aroma yang menonjolkan kesegaran dari red sakura. Terdiri dari kombinasi segarnya aroma lemon, orange, hingga caramel, membuat parfum ini begitu disukai.

Varian ini juga memiliki ketahanan yang lama hingga 7-8 jam. Meskipun digunakan untuk kegiatan seharian, pasti aromanya masih menempel di tubuh Parents. Jika penasaran dengan aromanya, jangan ragu lagi untuk membelinya, ya!

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: lemon, orange, bergamot
  • Middle notes: caramel, strawberry, jasmine
  • Bottom notes: musk, vanilla, tonka bean

7. Evangeline Eau de Parfum Sugar Biscuit 100 ml

Penggemar dessert harus coba parfum ini!

Rekomendasi parfum Evangeline dengan aroma yang paling wangi satu ini cukup unik. Pasalnya, Evangeline Eau de Parfum Sugar Biscuit 100 ml memiliki aroma seperti biskuit yang manis. Buat penyuka dessert, tentunya varian ini harus dicoba.

Produk ini memiliki aroma campuran dari almond dan cinnamon. Membayangkannya saja, pasti Parents sudah paham seperti apa aroma manis dari parfum ini, kan? Jadi, jangan ragu untuk mencoba membelinya, ya!

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: almond, cinnamon
  • Middle notes: coconut, butter cookies
  • Bottom notes: vanilla beans, musks

8. Evangeline Eau de Parfum Elle 100 ml

Memiliki aroma yang elegan dan mewah

Evangeline Eau de Parfum Elle 100 ml memiliki aroma mewah yang cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari maupun saat menghadiri acara spesial. Aroma parfum ini begitu segar karena menggabungkan wangi buah-buahan serta floral. Terdapat sedikit unsur aroma white musk yang lembut.

Tak hanya memiliki keharuman yang khas, botol parfum ini juga begitu anggun karena memiliki motif batik khas Indonesia. Tampilannya terlihat autentik serta keharuman anggun membuat varian ini selalu menjadi incaran dan best seller

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: fruity
  • Middle notes: floral green
  • Bottom notes: vanilla, white musk

9. Evangeline Eau de Parfum Green Tea 100 ml

Keharuman green tea yang menenangkan

Green tea memang memiliki banyak manfaat untuk tubuh, salah satunya sebagai antioksidan dan penangkal radikal bebas. Nah, buat Parents yang menyukai aroma teh hijau, bisa mencoba produk Evangeline Eau de Parfum Green Tea 100 ml. Memiliki keharuman yang lembut dan pastinya cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari.

Produk yang satu ini diketahui dapat bertahan lama hingga 8-12 jam pemakaian. Kombinasi aroma teh, tangerine, dan jasmine pastinya akan membuat aroma Parents tetap segar sepanjang hari. 

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: tea accord, bergamot, tangerine
  • Middle notes: muguet, jasmine, fig leaves
  • Bottom notes: lemon, musks, amber

10. Evangeline Eau de Parfum Evolve 100 ml

Wanginya kalem tak akan menyengat di hidung

Terakhir, rekomendasi parfum Evangeline yang aromanya paling wangi adalah salah satu varian dari batik series. Evangeline Eau de Parfum Evolve 100 ml memiliki keharuman dari campuran raspberry, rose, hingga jasmine yang menyegarkan. Tak perlu khawatir karena aromanya kalem dan tidak akan menyengat hidung.

Aroma dari varian parfum ini juga sangat tahan lama sampai 7-8 jam pemakaian. Parents pun bisa lebih percaya diri saat beraktivitas sepanjang hari. Penasaran dengan aromanya? Yuk, segera miliki parfum ini sekarang juga, ya!

Detail produk:

  • Ukuran: 100 ml
  • Top notes: mandarin, raspberry, peach
  • Middle notes: rose, fruity
  • Bottom notes: jasmine, strawberry

Tabel Perbandingan Harga

Produk 

Aroma

Harga

Evangeline EDP Black Sakura 100 ml

Lime blossom

Rp30.000

Evangeline Eau de Parfum Black Vanilla 100 ml 

Vanilla

Rp39.000

Evangeline Eau de Parfum Black Musk 100 ml

Pear

Rp30.000

Evangeline Eau de Parfum Sweet Strawberry 100 ml

Strawberry

Rp39.400

Evangeline Parfum Wanita EDP Hijab Hana 100 ml

Green apple

Rp30.000

Evangeline Eau de Parfum Red Sakura 100 ml

Lemon

Rp30.000

Evangeline Eau de Parfum Sugar Biscuit 100 ml

Almond

Rp39.000

Evangeline Eau de Parfum Elle 100 ml

Fruity

Rp30.000

Evangeline Eau de Parfum Green Tea 100 ml

Tea accord

Rp39.000

Evangeline Eau de Parfum Evolve 100 ml

Mandarin orange

Rp30.000

Cara Menggunakan Parfum agar Tahan Lama

Supaya parfum aromanya bisa bertahan lama di tubuh, Parents tidak boleh asal-asalan saat memakainya. Ada beberapa trik yang perlu diketahui saat menggunakan parfum agar wanginya tak mudah hilang. Yuk, intip tipsnya berikut ini:

  • Aplikasikan Parfum di Titik Nadi

Semprotkan parfum pada titik nadi tubuh seperti pergelangan tangan, leher, belakang telinga, atau di bagian dalam siku. Suhu hangat pada titik nadi dapat membantu menyebarkan wewangian dari parfum.

  • Pastikan Kulit Telah Lembap

Kulit yang lembap juga dapat menahan aroma parfum bertahan lebih lama. Karena itu, Parents bisa mencoba menggunakan body lotion terlebih dahulu sebelum mulai menyemprotkan parfum di titik-titik tertentu tubuh.

  • Semprotkan dari Jarak yang Tepat

Menyemprotkan parfum dengan jarak tertentu rupanya juga mempengaruhi ketahanan aromanya. Dianjurkan menyemprot parfum dari jarak 15 sampai 25 cm dari permukaan kulit. Hal tersebut dilakukan agar parfum dapat menyebar secara merata pada permukaan kulit.

  • Semprotkan Lebih dari 1 Kali

Aroma parfum juga akan menempel dengan baik saat disemprotkan sebanyak 2 hingga 3 kali. Jika hanya menyemprotkan 1 kali biasanya aromanya hanya bertahan sebentar saja. Lebih awet saat menyemprotkan parfum 2 hingga 3 kali di titik yang sama.

  • Gunakan di Pakaian

Selain menyemprotkan di permukaan kulit, parfum juga bisa diaplikasikan pada pakaian. Alasannya, serat kain pada pakaian dapat menahan aroma parfum lebih lama. Bahkan, ada parfum yang tetap bisa menempel di pakaian meskipun telah dicuci.

Artikel terkait: 7 Parfum Aroma Teraneh di Dunia, Ada yang Bikin Lapar!

Itulah rekomendasi parfum dari Evangeline yang dikatakan paling wangi yang bisa Parents coba. Jadi, setelah melihat daftar di atas, apakah Parents sudah menemukan parfum dengan aroma incaran? 

Semoga tips dan rekomendasi di atas bisa bermanfaat, ya!

***

Baca Juga:

7 Parfum yang Aman untuk Ibu Hamil Pilihan di 2023, Wangi Sepanjang Hari

12 Rekomendasi Parfum Lokal Favorit di 2023, Kualitas Terbaik dengan Harga Terjangkau

10 Parfum Anak Sekolah Rekomendasi di 2022, Wangi Sepanjang Hari

Penulis

Trias