Mulai dibuka pada tahun 2020, wisata Pantai Pasir Putih PIK 2 langsung diserbu masyarakat sebagai destinasi berlibur dari suasana perkotaan Jakarta. Selain menyajikan pemandangan yang indah, kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 di Jakarta Utara ini juga menyediakan sejumlah tempat menarik lain yang dapat dikunjungi bersama keluarga.
Tidak jauh dari pantai, terdapat food street sampai dengan wisata hutan mangrove yang bisa jadi pilihan Parents ketika hendak mengunjungi kawasan PIK 2 ini. Hanya membutuhkan waktu kurang lebih 5 menit untuk sampai ke lokasi dengan akses jembatan penghubung Riverwalk dari kawasan PIK 1.
Sebelum mengunjunginya, yuk simak informasi seputar Pantai Pasir Putih PIK 2 berikut!
Pantai Pasir Putih PIK 2
Salah satu wisata di kawasan PIK 2 yang laris menarik perhatian masyarakat adalah Pantai Pasir Putih. Tempat ini dinilai cocok untuk para pengunjung yang ingin menyaksikan suasana tenang sekaligus menyuguhkan pemandangan yang elok. Tak heran banyak orang mengabadikan momen di setiap sudut wilayah pantai tersebut.
Bisa dibilang, kawasan Pantai Indah Kapuk 2 ini merupakan salah satu destinasi wisata yang tergolong hits bagi kalangan warga Jakarta. Pasalnya ada banyak hal-hal dan tempat menarik yang tersaji di sepanjang pantai. Bahkan, sekitar kawasan wisatanya pun sudah dilengkapi beragam fasilitas modern.
Selain keindahan pemandangan Pantai Pasir Putih, area sekitar lokasi tersebut juga menghadirkan berbagai macam wisata kuliner dan tempat untuk berolahraga. Saking lengkapnya, area tersebut terbilang mirip dengan sebuah kota tersendiri karena ada banyak fasilitas yang tersedia.
Artikel terkait: Taman Wisata Alam Angke Kapuk Punya Fasilitas Melimpah, Ini Harga Tiketnya
Harga Tiket dan Jam Operasional
Lokasinya yang tidak jauh dari pusat kota menjadikan Pantai Pasir Putih PIK 2 alternatif wisata luar ruang bagi masyarakat yang hendak mencari angin segar. Hal ini dikarenakan area di sekitar PIK 2 banyak dihiasi area terbuka hijau seperti pohon palem yang berjejeran di sepinggir pantai.
- Harga Tiket Masuk: Gratis
- Jam Buka: 15.00 WIB – 21.00 WIB
- Alamat: Golf Island, Jl. Pantai Indah Kapuk, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, DKI Jakarta, Indonesia, 14470
- Fasilitas dan Sarana: area parkir, musala, toilet umum, live music, dan food court.
Artikel terkait: 11 Tempat Wisata Tawangmangu di Jawa Tengah, Wajib Banget Dikunjungi!
Rute KRL atau Transjakarta
Melansir dari detik, kalian bisa mengunjungi Pantai Pasir Putih PIK 2 dengan menggunakan transportasi umum. Sehingga tak perlu khawatir apabila Parents tidak mengendarai kendaraan pribadi saat menuju ke area pantai reklamasi ini.
Berikut adalah rute jalur KRL dan Transjakarta menuju kawasan Pantai Indah Kapuk:
Cara ke PIK via KRL
- Bagi yang datang dari arah Bekasi, Depok dan Bogor maka bisa langsung naik KRL tujuan Jakarta Kota. Lalu turun di Stasiun Jakarta Kota.
- Dari Stasiun Jakarta Kota jalan kaki menyeberang lewat underpass ke halte busway Kota yang mengarah ke utara di seberang Museum Bank Mandiri.
- Naik bis TransJakarta 1A (Balai Kota – Pantai Maju) arah Pantai Indah Kapuk (PIK).
- Turun di halte busway Pluit, Pantai Indah Kapuk (PIK), atau Pantai Maju.
- Bila datang dari Tangerang bisa turun di Stasiun Rawa Buaya lalu melanjutkan dengan moda transportasi lain. Stasiun Rawa Buaya adalah stasiun terdekat dengan PIK.
Cara ke PIK via Transjakarta
- PIK dilewati oleh bus Transjakarta 1A (Balai Kota – Pantai Maju).
- Bagi penumpang dari Jakarta Selatan dan sekitarnya bisa naik bus Transjakarta koridor 1 dan transit di Halte Kota lalu naik bus 1A.
- Bila datang dari arah Jakarta Barat, langsung naik bus TransJakarta koridor 9 arah Pluit. Turun di halte busway Penjaringan untuk transit naik bis TransJakarta 1A.
- Atau bisa juga turun di halte Transjakarta Pluit Village Mall. Dari sana bisa menggunakan transportasi online (Gojek/Grab) atau bisa juga dengan naik angkot merah nomor B01 jurusan Grogol-Angke dan turun di gerbang Pantai Indah Kapuk.
- Bila dari Tangerang, naik bus TransJakarta arah Grogol turun di halte busway Grogol 2. Kemudian jalan menyeberang ke halte busway Grogol 1.
- Lanjut naik bis TransJakarta Busway koridor 3 arah Harmoni. Dari halte busway Harmoni naik bus TransJakarta 1A.
Artikel terkait: 7 Rekomendasi Gelato Jakarta, Hidangan Manis Temani Akhir Pekan
Aktivitas di Pantai Pasir Putih PIK 2
Pengunjung Pantai Pasir Putih PIK 2 tidak hanya dipuaskan oleh keindahan pemandangan lautan saja, ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan saat mengunjungi lokasi ini, loh. Misalnya saja melakukan kegiatan olahraga seperti joging atau bersepeda. Tak perlu khawatir, kawasan pantai sudah disediakan jogging track sehingga aman untuk para pesepeda.
Untuk memaksimalkan kualitas liburan, Anda juga bisa membawa beberapa makanan dan minuman dari rumah untuk berpiknik di area pantai. Sejauh ini informasi yang tertera membolehkan pengunjung berbekal persediaan makanan saat mendatangi Pantai Pasir Putih PIK 2.
Namun, hal penting yang perlu dicatat adalah pantai ini tidak disediakan untuk para pengunjung yang ingin berenang. Kalian hanya bisa menikmati lewat deburan pesisir ombak pantai saja. Oleh karena itu, jaga buah hati kalian jangan sampai tercebur ya, Parents!
Wisata Kuliner Pantai Pasir Putih PIK 2
Belakangan, wisata kuliner di kawasan PIK 2 sedang ramai diperbincangkan dan menjadi list destinasi masyarakat karena suguhan berbagai macam hidangan sekaligus mendapatkan pemandangan yang memanjakan mata. Salah satunya yang khas di area dekat pantai adalah food street.
Ada banyak tenda yang berjejer sepanjang are food street dengan berbagai macam jenis kuliner mulai dari Indonesia sampai dengan korea. Tak perlu khawatir, beberapa makanan khas luar yang dijual juga masih berkategori halal. Misalnya saja ada “Hikari Ramen” yang menyediakan aneka menu ramen Jepang yang halal tanpa kandungan daging atau lemak babi.
***
Bagaimana? Parents sudah siap berlibur dengan keluarga?
Baca juga:
10 Rekomendasi Tempat Wisata di Jabodetabek di 2023 untuk Keluarga, Cek!
9 Tempat Wisata di Bandung, Ada Wisata Alam dan Tempat Rekreasi Sambil Belajar
26 Tempat Wisata di Cirebon Terhits yang Seru Buat Liburan Keluarga