Ssttt.. Tanpa Penetrasi, Begini Caranya Mencapai Orgasme Puting

Tak kalah menyenangkan, ini caranya mendapatkan orgasme puting pada perempuan.

Selain area genital, ada beberapa bagian tubuh yang sensitif terhadap rangsangan yang bisa menimbulkan sensasi serta kepuasan seksual. Salah satu area yang sebaiknya tidak Anda lewatkan kala foreplay atau bercinta ialah puting. Bahkan, menurut penelitian, nipple orgasm atau orgasme puting bisa terjadi tanpa harus menstimulasi area genital.

Apa itu nipple orgasm atau orgasme puting?

Bila selama ini sudah lumrah terdengar orgasme karena stimulasi area genital, rupanya orgasme ini bisa terjadi kala pasangan menstimulasi area puting. Hal ini karena bagian tubuh satu ini merupakan bagian yang sensitif terhadap rangsangan.

Pakar seks dan hubungan Dr. Megan Stubbs mengungkapkan bahwa beberapa perempuan bisa merasakan orgasme dari stimulasi puting, walaupun persentasenya kecil.

Di sisi lain, sebuah studi mengungkapkan bahwa setidaknya 29 persen perempuan bisa mengalami orgasme payudara sekali selama masa hidup, menurut pakar seks dan pendiri Good For Her, Carlyle Jansen.

Nipple orgasm atau puncak kenikmatan seksual melalui rangsangan puting bisa terjadi karena merupakan salah satu bagian tubuh yang sensitif.

Menurut Journal of Sexual Medicine, Volume 8, 2011, stimulasi puting ini sama sensitifnya dengan klitoris, vagina, dan serviks. Eksperimen mengenai hal ini pun pernah dilakukan.

Para responden perempuan diminta untuk berbaring dalam mesin MRI dan merangsang area klitoris, vagina, leher rahim, dan puting. Rangsangan dilakukan di beberapa area berbeda dengan jeda waktu 30 detik.

Dari penelitian tersebut diketahui bahwa rangsangan pada area puting bisa mengaktifkan area otak bagian korteks sensorik genital. Area otak ini pun merupakan wilayah yang sama aktifnya ketika stimulasi di area klitoris, vagina, leher, dan rahim. Oleh karena itu, orgasme puting menjadi hal yang sangat mungkin terjadi.

Artikel Terkait : Harus coba! 12 Posisi seks untuk penetrasi lebih dalam, agar aktivitas bercinta makin memuaskan

Nipple orgasm pada setiap perempuan bisa berbeda

Setiap perempuan memiliki kondisi yang berbeda-beda terkait dengan sensitivitas di beberapa bagian tubuhnya.

Pada dasarnya ketika seorang perempuan terangsang, payudara bisa membesar hingga 25 persen. Hal ini membuat payudara pun bisa semakin sensitif.

Menurut ahli kesehatan perempuan yakni Dr. Jennifer Wider, pada kondisi ini puting pun bisa berubah. Saya terangsang, aliran darah akan lebih meningkat sehingga puting akan berwarna lebih pekat.

Seperti halnya bentuk, ukuran, dan warna puting dan payudara yang bisa berbeda pada setiap perempuan, cara untuk mencapai orgasme puting pun bisa beragam.

Ada perempuan yang lebih suka putingnya dipelintir, digigit ringan, dihisap, atau sekadar dibelai. Di sisi lain, sensitivitasnya pun bisa berbeda-beda. Siklus menstruasi bisa menjadi salah satu hal yang menyebabkannya.

Apakah laki-laki bisa mengalami nipple orgasm?

Pada laki-laki, area puting juga merupakan titik sensitif. Namun, belum ada penelitian lebih lanjut terkait dengan orgasme di area ini pada laki-laki.

Bisa jadi, pasangan Anda bisa sampai mengalaminya. Melakukan eksplorasi adalah cara terbaik untuk mengetahui sekaligus memvariasikan gaya bercinta.

Tips agar bisa mencapai orgasme puting

Mencapai orgasme puting bisa menjadi salah satu variasi Anda dan pasangan dalam melakukan hubungan seks. Saat melakukan foreplay misalnya, Anda bisa lebih intens menstimulasi di area puting.

Jansen mengungkapkan bahwa orgasme ini bisa terjadi karena rangsangan sensoris. Anda bisa memberikan stimulasi oral maupun rangsangan puting.

Dr Stubbs menambahkan bahwa agar pasangan bisa merasakan orgasme ini, sebaiknya mulai dengan cara perlahan. Mulailah dengan sedikit membelai atau memilin ringan.

Anda dan pasangan bisa menggunakan losion atau pelumas untuk meminimalisasi gesekan yang bisa menyebabkan lecet karena rangsangan. Sebagai variasi lainnya, Anda bisa menggunakan stimulasi oral mulai dari menghisap dan melingkari puting.

Cara ini bisa Anda praktikkan dengan berbagai eksplorasi lainnya. Namu ingat, tubuh setiap orang itu unik. Cobalah berbagai cara dan komunikasikan dengan pasangan mengenai hal disukai ketika melakukan foreplay.

Artikel Terkait : Ingin hilangkan stres dengan cepat? Lakukan 7 gaya seks malam ini bersama pasangan

Nah Parents itulah penjelasan selengkapnya dari nipple orgasm atau orgasme di area puting. Tertarik untuk mempraktikkan tipsnya malam ini?

Baca Juga :

5 Tips agar lebih cepat orgasme, untuk hubungan intim lebih memuaskan

 

 

Penulis

nisya