Inspiratif! 55 Nama bayi dari bahasa Arab bermakna cantik untuk putri Anda

Sedang mencari nama bayi untuk si cantik kesayangan Anda, ini pilihan nama cantik Islami spesial untuk Anda!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menjadi aktivitas yang menyenangkan, memberi nama bayi bisa jadi menantang untuk orangtua. Bukan hanya identitas semata, nama bayi ibarat doa yang akan mengiringi langkah anak seumur hidupnya. Jangan bingung, Parents bisa menjadikan deretan nama cantik islami berikut inspirasi untuk disematkan pada putri kecil Anda.

Bukan sembarang nama, kumpulan nama berikut berasal dari bahasa Arab yang selain indah juga bermakna cantik dan menyejukkan. Ini dia 50 nama cantik islami yang theAsianparent rangkum spesial untuk Anda!

Nama bayi perempuan islami bermakna cantik

Nama cantik islami bermakna indah yang cocok sekali untuk putri rupawan kesayangan Anda.

  1. Alima – Berpendidikan dan intelektual
  2. Ayshah – Dalam bahasa Arab bermakna panjang umur dan kehidupan yang sejahtera. Nama tradisional ini juga merupakan nama istri termuda Nabi Muhammad SAW.
  3. Azalea – Nama bunga berwarna pink yang sangat cantik
  4. Amarilis – Nama bunga berwarna jingga yang indah
  5. Badia – Nama klasik yang berarti kepribadian unik
  6. Batool – Kebajikan dan memiliki hati yang baik, bisa juga berarti sosok penurut
  7. Daneen – Nama klasik yang artinya putri
  8. Dimah – Dalam bahasa Arab artinya ‘penurun hujan’. Nama ini bisa menjadi inspirasi bagi Parent pencinta alam
  9. Elham – Inspirasi bagi yang melihatnya
  10. Esita – Sosok yang diinginkan
  11. Fadilah – Bentuk feminin dari nama Fadil yang berarti murah hati dan berbudi luhur
  12. Faizah – Pemenang sejati

Artikel terkait: 100 Nama bayi laki-laki modern beserta artinya untuk calon jagoan kecil Anda

Nama cantik islami bermakna indah yang cocok sekali untuk putri rupawan kesayangan Anda.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  1. Falak – Langit bersinar terang dan indah, sinar yang mampu menerangi kegelapan
  2. Fariah – Sahabat yang baik
  3. Farrah – Pembawa kebahagiaan
  4. Fatima – Menawan, juga merupakan nama putri tercinta Nabi Muhammad SAW.
  5. Ghusan – Berbeda, indah, nama langka yang artinya cabang pepohonan
  6. Hadiya – Nama yang sangat menyentuh untuk bayi yang baru lahir, maknanya hadiah atau petunjuk menuju kebenaran
  7. Hidaya – Instruksi, petunjuk
  8. Iman – Nama universal yang juga bisa diberikan untuk bayi perempuan bermakna kesetiaan
  9. Inaya – Nama tidak biasa dan eksotis berarti peduli
  10. Jahara – Versi singkat dari Jahan Ara yang bermakna cantik, penghias dunia
  11. Jannat – Surga
  12. Karimah – Merupakan 1 dari 99 nama Allah SWT. yang berarti murah hati
  13. Khadija – Nama istri Nabi Muhammad SAW. yang artinya bisa dipercaya
  14. Kenanga – Nama sebuah bunga yang indah
  15. Krisan – Nama bunga berwarna putih kuning yang cantik dan menyehatkan, sering dijadikan campuran teh herbal.
  16. Lakia – Harta karun paling berharga
  17. Lina – Lembut, berhati hangat, penuh gairah menjalani kehidupan
  18. Lavender – nama bunga berwarna ungu yang cantik dan harum

Nama cantik islami menginspirasi untuk bayi Anda

Nama pilihan bayi Arab bermakna cantik dan indah

  1. Maliha – Artinya anak perempuan yang sangat cantik jelita
  2. Mahala – Bermakna seorang wanita yang kuat
  3. Malala – Bagi Parent yang ingin memberi nama sarat akan sejarah dan perjuangan bisa menamai bayi Anda Malala, pejuang keadilan terkenal yang berhasil selamat setelah tertembus peluru Taliban
  4. Maysa – Seseorang yang memiliki kepercayaan diri
  5. Na’imah – Ketenangan atau kedamaian
  6. Nadia – Berasal dari bahasa Arab sekaligus Rusia, maknanya pembawa berita baik
  7. Naia – Kedamaian dan rasa nyaman
  8. Najwa – Sosok penuh rahasia, pembisik, dan penuh gairah dalam kehidupan
  9. Nazia – Nama yang berasal dari bahasa Arab, Pakistan dan muslim India yang bermakna seseorang yang bisa dibanggakan
  10. Noushin – Kreasi manis ciptaan Tuhan

Artikel terkait: 200+ Nama Bayi Perempuan Islami beserta maknanya yang indah

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nama cantik islami bermakna indah yang cocok sekali untuk putri rupawan kesayangan Anda.

  1. Nura – Cahaya yang terang bersinar
  2. Pegah – Fajar
  3. Qadira – Kuat dan berkapasitas
  4. Rabia – Berhati hangat dan ceria
  5. Sadiya – Keberuntungan yang menaungi anak perempuan
  6. Saida – Yang paling beruntung
  7. Salimah – Aman dan sempurna
  8. Shakira – Perempuan penuh rahmat
  9. Tahira –  Seorang perempuan yang suci dan masih murni
  10. Talibah – Sosok yang haus akan ilmu pengetahuan
  11. Ummid – BermaknaHarapan
  12. Veeda – Jelas, nyata
  13. Yaminah – Baik dan benar
  14. Zaira –  Cantik bagaikan bunga  mawar
  15. Zoya – Kehidupan

Nah, manakah nama favorit Parent?

Referensi : Baby Names Direct

Baca juga : 

Cari Nama Bayi Lengkap dari 5000+ Pilihan dengan Arti Nama Bayi yang Bagus

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan