Siapa di antara Bunda yang sering merasa khawatir saat si kecil main di luar rumah? Khawatir memang boleh saja, asal tidak menghambat manfaat bermain diperoleh si kecil, ya!
Saat anak main panas-panasan di lapangan, dilarang. Saat anak mau main air di sambil menyiram tanaman, dilarang. Saat lari-larian mengejar kucing di jalan, juga dilarang. Iya, rasa khawatir atau was-was akan keselamatan anak memang wajar saja. Bahkan perlu dilakukan.
Tapi kalau si kecil ingin bermain di luar rumah terus menerus dilarang, kapan ia punya kesempatan untuk berekplorasi? Bukankah kondisi ini justru bisa menghambat si kecil untuk belajar? Kapan si kecil bisa merasakan manfaat bermain?
Pakar psikologi selalu mengingatkan bahwa ada banyak manfaat bermain yang bisa didapatkan oleh si kecil. Seperti belajar mengenal orang lain dan mengerti lebih dekat tentang lingkungannya. Artinya, lewat bermain, kecerdasan intelektual, koginitif, bahasa, emosional, dam kecerdasan sosial anak-anak semua bisa dikembangkan.
Bahkan, dengan bermain khususnya di area luar ruangan, anak-anak juga bisa melepas rasa stres. Soalnya, saat anak bergerak bebas di luar ruangan bisa membantu melepaskan emosinya.
Sebuah penelitian terkait manfaat bermain di luar ruangan telah dipublikasikan dalam British Journal of Sports Medicine. Anak yang gemar beraktivitas fisik di luar ruangan telah terbukti dapat meningkatkan kemampuan otak dan prestasi akademiknya. Penelitian ini melibatkan anak-anak sekolah yang berusia usia 6-18 tahun.
Dalam survei tersebut peneliti menganalisis 21 laporan yang berisi empat tema yaitu kebugaran dan kesehatan; kemampuan intelektual; keterlibatan; motivasi dan kesejahteraan. Hasilnya, peneliti menyimpulkan bahwa aktivitas fisik dan kebugaran di luar ruangan baik untuk perkembangan dan fungsi otak anak.
Sergio Pellis, peneliti di University of Lethbridge di Alberta, Kanada, juga mengatakan kalau pengalaman bermain yang dilakukan anak bisa mengubah koneksi neuron di ujung depan otak. “Tanpa pengalaman bermain, neuron tersebut tidak berubah,” kata Sergio.
Lakukan ini agar anak bisa dapatkan manfaat bermain, tanpa bikin Bunda khawatir:
Hal utama tentu saja dengan memberikan pengawasan yang ketat. Maksudnya, saat Bunda membesakan si kecil bermain di luar ruangan, pastikan ia masih dalam jangkauan. Bunda tentu saja wajib mengawasinya.
Jangan pernah melewatkan pandangan mata dari anak-anak, apalagi meninggalkan mereka berjam-jam saat sedang bermain di luar ruangan.
Selain itu, tentu saja berikan perlindungan yang tepat. Tak hanya memberikan nutrisi yang baik agar daya tahan tubuh si kecil baik, Bunda pun perlu memerhatikan produk yang tepat digunakan untuk si kecil. Misalnya, perlindungan dan perawatan kulit dan rambut yang tepat. Untuk sabun dan shampoo, Bunda bisa menggunakan Zwitsal Kids. Saat ini Zwitsal memang varian Zwitsal Kids yang diformulasikan khusus untuk anak usia 3 hingga 10 tahun.
Shampoo dan Sabun Zwitsal ini memang telah dibuat secara khusus untuk membantu para orangtua menjaga buah hatinya untuk tetap bersih dan wangi sepanjang hari tanpa perlu khawatir si kecil jadi bau matahari. Artinya, si kecil bisa tetap aktif seharian.
Varian Zwitsal Kids Shampoo ini juga sudah mengandung pro-vitamin B5 sehingga mampu menjaga rambut si kecil tetap lembut, halus dan gampang diatur.
Satu hal yang tidak kalah menarik adalah terkait kemasannya, di mana Zwitsal Kids Active dikemas dalam botol biru bergambar Boboi Boy, Zwitsal Kids Beauty dikemas dengan botol pink bergambar Princess Beauty dan juga Zwitsal Kids Natural yang dikemas dengan botol warna hijau. Jadi, bisa disesuaikan dengan karakter kegemaran si kecil.
Meriahkan Hari Anak Nasianal lewat acara seru Zwitsal Kids Karnival
Sadar akan kebutuhan anak untuk bermain bebas di luar ruangan, akhir pekan lalu, 22 Juli 2018, Zwitsal Indonesia baru saja menggelar acara seru di di Waterbom Pantai Indah Kapuk Jakarta. Acara Zwitsal Kids Karnival ini dilangsungkan dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional yang diperingati setiap tanggal 23 Juli.
Ada 700 siswa SD se-Jabodetabek yang diundang Zwitsal Indonesia untuk bermain dan melakukan beragam aktivitas fisik. Mulai dari permainan seru seperti mencari bola di kolam busa atau pun bermain yang bisa melatih kekompakan bersama teman-temannya.
Ratusan anak-anak terlihat antusias untuk mencari bola untuk mendapatkan nilai tertinggi tanpa perlu khawatir kotor dan bau matahari.
Di acara Zwitsal Kids Karnival, karakter Boboi Boy juga hadir, lho! Tidak mengherankan jika anak-anak yang hadir berebutan untuk foto bersama karakter jagoan mereka.
Acara Zwitsal Kids Karnival ini juga dimeriahkan dengan penampilan seni tari dari berbagai sekolah serta hadirnya bintang tamu Romaria Simbolon dan YouTubers idola anak Keira dan Charma. Selain itu acara hiburan juga diramaikan dengan aksi sulap dari Kak Maulana dan juga penampilan special dari Zara Leola serta Sharoon Idol.
Lewat acara acara yang digagas Zwitsal ini, harapannya bisa mengingatkan kita semua, para orangtua untuk terus memberikan kesempatan anak bebas bermain dan melakukan aktivitas fisik di luar ruangan.
Jadi, sudahkah anak bermain dan melakukan aktivitas fisik di luar ruangan?