Rasa Bahagia hingga Umur Panjang, Ini 8 Manfaat Berdoa bagi Kesehatan

Berdoa bisa menjadi salah satu sarana untuk mengatasi kecemasan, stres, hingga depresi pada seseorang.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Berdoa adalah bagian yang tidak terpisahkan dari umat beragama. Selain karena kewajiban, berdoa juga diyakini bisa membuat perasaan menjadi lebih tenang, apalagi jika sedang dalam masa-masa sulit. Nah, dari segi kesehatan, berdoa juga memiliki banyak manfaat lho Parents. Apa saja manfaat berdoa bagi kesehatan? Yuk simak manfaatnya berikut ini.

8 Manfaat Berdoa bagi Kesehatan, Bikin Bahagia hingga Umur Lebih Panjang

Pernahkah Parents merasa lebih tenang selepas berdoa? Setiap orang bisa merasakan pengalaman yang berbeda-beda ketika berdoa namun, satu hal yang menjadi benang merah adalah bahwa berdoa membantu meringankan beban emosional seseorang.

Aktivitas berdoa ternyata juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan yang bahkan telah dibuktikan secara ilmiah melalui sejumlah penelitian. Berikut beberapa manfaat luar biasa bagi kesehatan yang diperoleh setelah berdoa:

1. Umur Lebih Panjang

Sebab kematian datang kapan saja maka tak ada yang bisa menebak umur seseorang. Namun, bukan berarti kita boleh mengabaikan hal-hal yang membahayakan kesehatan tubuh. Sebagai ciptaan Tuhan, kita wajib menjaga tubuh yang merupakan titipan dari Sang Ilahi. Nah, salah satu caranya bisa dengan berdoa.

Tahukah Parents jika berdoa ternyata mampu membuat umur kita menjadi lebih panjang? Laporan yang dimuat dalam Health Psychology pada September 2015 menyatakan bahwa dari 191 orang yang divonis menderita gagal jantung, mereka yang menerapkan gaya hidup sehat dan spiritual bisa bertahan hidup lebih lama dibanding yang lain.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Berdoa mampu membuat seseorang menjadi lebih tenang sehingga menurunkan tekanan darah. Denyut nadi pun menurun sehingga dapat membantu sinkronisasi sistem jantung.

2. Menjadi Lebih Optimis adalah Salah Satu Manfaat Berdoa

Sumber: Shutterstock

Dalam banyak kasus, kesehatan fisik seringkali berhubungan erat dengan kesehatan mental seseorang. Mereka yang sedang dilanda stres hingga depresi cenderung rentan terkena berbagai macam penyakit.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Berdoa bisa menjadi salah satu sarana untuk mengatasi kecemasan, stres, hingga depresi pada seseorang. Penelitian yang diterbitkan dalam Depression and Anxiety pada bulan Juli 2015 menyebutkan bahwa penderita depresi atau penyakit kronis yang melakukan aktivitas religius setiap harinya dilaporkan menjadi lebih optimis dibanding yang lain.

Baca juga: Ingin anak tumbuh jadi sholeh? Jangan lupa baca doa dan lakukan 7 tips ini

3. Membantu Proses Rehabilitasi Pecandu Narkoba

Sumber: Shutterstock

Kecanduan narkotika dan obat-obatan terlarang serta alkohol bisa mengancam nyawa seseorang. Sudah banyak kasus baik di dalam maupun di luar negeri yang membuktikan hal ini. Persoalannya, sekali seseorang kecanduan maka akan sangat susah untuk lepas. Berbagai cara pun ditempuh dalam proses rehabilitasi seseorang mulai dari terapi hingga berdoa.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Reward Deficiency Syndrome pada Juni 2015, berdoa setiap hari mampu mencegah pecandu narkoba maupun alkohol kembali terjerumus. Berdoa juga dapat menurunkan rasa cemas dan nyeri yang sering dirasakan ketika seseorang berhenti mengkonsumsi obat-obatan terlarang.

4. Manfaat Berdoa: Menjadi Lebih Bahagia

Sumber: Shutterstock

Tidak mudah menjadi bahagia sebab setiap hari kita menghadapi berbagai masalah yang datang silih berganti. Berbagai cara kerap ditempuh agar memperoleh kebahagiaan di dunia. Nah, tahukah Parents jika berdoa bisa membuat diri kita menjadi lebih bahagia?

Sebuah penelitian menyatakan, ketika seseorang berdoa, ia akan melepaskan hormon oksitosin yang membantunya menjadi lebih bahagia. Selain itu, ada perasaan nyaman ketika seseorang berdoa sebab ia merasa bisa menggantungkan segala kesulitan hidup pada Tuhan Yang Maha Esa.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kadar hormon serotonin dan melatonin dalam darah juga menjadi lebih seimbang ketika seseorang diselimuti perasaan bahagia. Dengan demikian, berdoa bisa membantu seseorang lebih bahagia dan mengurangi level stres atau kecemasan.

5. Tekanan Darah Lebih Stabil

Sumber: Shutterstock

Berdoa membantu seseorang merilis stres dan perasaan negatif. Hal ini kemudian berdampak pada tekanan darah seseorang. Sebuah studi yang dilakukan olehNational Institutes of Health di Amerika Serikat menemukan bahwa orang yang berdoa setiap hari memiliki risiko 40 persen lebih rendah terkena hipertensi dibanding mereka yang tidak rutin berdoa.

Berdoa mampu menurunkan tekanan darah sehingga denyut nadi menjadi lebih seimbang dan irama jantung lebih selaras.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca juga: Doa Masuk Rumah dan Keluar Rumah Lengkap dengan Artinya

6. Mencegah Demensia

Sumber: Shutterstock

Andrew Newberg, seorang ketua penelitian di Marcus Institute of Integrative Health, Amerika Serikat mengatakan bahwa ada kaitan antara berdoa dengan fungsi otak. Menurutnya, saat berdoa, otak manusia bekerja menggunakan area otak yang biasa digunakan untuk membaca, berbicara, dan berpikir.

"Konsepnya, makin sering Anda gunakan otak, akan makin baik pula fungsinya. Anda pun dapat mencegah penuaan dan demensia. Otak dan tubuh kita diciptakan untuk digunakan. Makin sering kita menggunakannya, kita akan menjadi lebih baik," jelasnya seperti dikutip dari Klik dokter.

7. Manfaat Berdoa dapat Membantu Berpikir Jernih

Sumber: Shutterstock

Saat sedang dilanda masalah, kita sering tak bisa berpikir dengan jernih. Pikiran kita kalut hingga tak jarang membuat kita marah dan sedih. Nah, berdoa bisa membantu Anda untuk kembali berpikir dengan jernih. Ketika berdoa, seseorang akan lebih fokus pada pikiran yang bersifat positif.

Selain itu, berdoa mengaktifkan area korteks prefrontal, yaitu bagian otak yang mengatur fungsi eksekutif. Bagian ini berfungsi sebagai pengendalian diri dan sangat mempengaruhi seseorang ketika mengambil keputusan.

8. Meredakan Stres

Sumber: Shutterstock

Andrew Newberg mengatakan, berdoa pada dasarnya hampir sama dengan meditasi. Keduanya memiliki manfaat untuk meredakan stres. Newberg bahkan mengatakan, orang yang melakukan meditasi akan merasakan manfaat yang sama seperti orang yang rutin berdoa.

Namun, ia menekankan agar tetap memperhatikan makanan serta jam tidur yang cukup supaya bisa benar-benar meredakan stres.

Ternyata banyak sekali manfaat berdoa bagi kesehatan tubuh ya Parents. Yuk lebih sering berdoa dan mendekatkan diri kepada Tuhan. Semoga selalu sehat ya!

Baca juga: