10 Makeup Hacks Viral di TikTok 2022, Tertarik Mencoba?

Simak deretan makeup hack yang pernah viral di TikTok berikut ini, yuk.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dalam dua tahun terakhir, TikTok menjadi salah satu aplikasi yang banyak digunakan oleh orang di seluruh dunia. Di aplikasi tersebut, Anda bisa menyaksikan sejumlah konten yang sangat beragam, mulai dari kuliner hingga dunia kecantikan. Beberapa makeup hacks bahkan pernah viral di TikTok.

Hal itu mengingat jumlah beauty content yang ada di TikTok semakin banyak setiap tahunnya. Mereka biasanya membagikan informasi seputar dunia kecantikan, seperti tutorial hingga makeup hacks. Di antara banyaknya makeup hacks yang ada di TikTok, ada beberapa yang bisa Anda ikuti di rumah, lho. Penasaran apa saja? Simak terus ulasan di bawah ini, ya!

10 Makeup Hacks Viral di TikTok

1. Soap Brow

Anda mungkin telah melihat istilah “soap brow” terpampang di seluruh tutorial makeup dan video TikTok dari influencer kecantikan. Tetapi apakah Anda tahu apa arti dari istilah tersebut? Sama seperti namanya, soap brow mengacu pada metode perawatan alis tertentu.

Para influencers kecantikan ini menggunakan sabun khusus untuk menata alisnya. Mungkin terdengar sedikit konyol, tetapi banyak penata rias lebih memilih sabun untuk merawat alis karena cengkeramannya lebih kuat dan memberikan kesan alis yang penuh.

Untuk mengaplikasikan makeup hacks soap brow ini, hal pertama yang perlu Anda siapkan adalah sabun khusus beserta spoolie brush untuk alis. Kemudian, oleskan spoolie pada sabun yang telah dibasahi oleh air terlebih dahulu.

Setelah itu, Anda hanya perlu mengarahkan spoolie ke atas agar alis bisa berdiri dengan sempurna. Lakukan hal ini beberapa kali sampai Anda mendapatkan alis yang sesuai dengan keinginan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Brow Mapping Jadi Makeup Hacks Viral di TikTok

Brow Mapping merupakan teknik pembentukan yang menggunakan rasio emas untuk proporsi wajah agar dapat mencapai bentuk yang paling bagus untuk alis. Dengan berfokus pada area utama wajah, khususnya mata, hidung, dan busur cupid, Anda dapat mencapai simetri kualitas salon di alis Anda. 

Jika Anda mencari alis yang benar-benar rata, maka brow mapping mungkin merupakan cara yang tepat. Filter ‘eyebrow’ oleh @gracemchoi di TikTok dapat membantu Anda mendapatkan alis yang sempurna.

3. Clean Girl Makeup

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Clean girl makeup belakangan ini menjadi tren di berbagai media sosial seperti Instagram, TikTok, hingga YouTube. Memberikan look yang tampak natural dan bersinar, tak heran tren makeup yang satu ini tengah digemari oleh banyak orang di seluruh dunia.

Untuk mengikuti tren clean girl makeup ini, ada lima produk utama yang Anda perlukan. Di antaranya adalah eksfoliator, tabir surya, primer, produk krim, dan gel alis. Namun sebelum mengaplikasikannya, Anda perlu memastikan bahwa kulit wajah Anda sudah bersih dan terhidrasi.

Artikel Terkait: 10 Makeup Artist Termahal di Indonesia, Awali Karier dari Tak Sengaja

4. Tantouring

Makeup hack lainnya yang ramai diperbincangkan di TikTok adalah Tantouring. Ini merupakan tren makeup yang menggunakan self-tanner untuk contour. Bagi orang yang tidak suka menggunakan bronzer saat merias wajahnya, makeup hacks yang satu ini dapat langsung menarik perhatian mereka.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Supaya mendapatkan hasil tantouring yang lebih sempurna dan tahan lama, alangkah lebih baik kalau Anda tidak menggunakan skincare yang mengandung acid atau eksfoliator serta pembersih wajah yang mengandung minyak.

5. Makeup Hacks di TikTok, Half Lashes

Half lashes merupakan tren menggunakan bulu mata palsu yang dipotong menjadi dua bagian. Makeup hacks ini tampaknya sedang naik daun di TikTok. Seperti salah seorang TikToker, Amelia Olivia yang merupakan penggemar bulu mata setengah.

Dalam video tutorial yang dibagikannya, Amelia mengatakan bahwa dirinya akan membuat semua orang menggunakan setengah bulu mata ini. Selain itu, dia juga memberikan tip penting untuk mendapatkan half lashes yang sempurna. 

Tipsnya adalah memastikan untuk memotong bulu mata sehingga Anda menempatkan sudut dalam di tengah bulu mata dan memotong sudut luarnya. Ini untuk memastikan bagian terpendek dari bulu mata dapat menyatu dengan bulu mata asli Anda.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

6. Concealer Putih

Jika Anda ingin mendapatkan tampilan bawah mata seperti mata Kardashian yang cerah, maka ini mungkin trik kecantikan yang tepat untuk Anda. Hal itu dikarenakan menggunakan concealer berwarna putih akan membantu mencerahkan bagian bawah mata Anda.

Selain itu, concealer putih juga berguna untuk mengangkat fitur wajah Anda. Apabila ingin mengaplikasikan concealer putih ini pastikan untuk menggunakannya sesedikit mungkin.

Artikel Terkait: 10 Urutan Memakai Makeup Agar Flawless dan Tahan Lama

7. Lipstik sebagai Perona Pipi

Makeup hacks yang satu ini sebenarnya sudah ada sejak lama namun akhir-akhir ini kembali viral di TikTok. Trik kecantikan ini melibatkan penggunaan lipstik merah cerah untuk dijadikan sebagai blush on.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Yang perlu Anda lakukan adalah mengoleskan lipstik pilihan Anda ke dahi, tulang pipi, dan bagian tengah hidung Anda. Kemudian gunakan kuas untuk membaurkannya ke kulit Anda. Setelah itu, aplikasikan sedikit concealer sebelum menggunakan alas bedak Anda.

8. Blush On di Bawah Mata

Salah seorang TikToker telah menemukan bahwa mengoleskan sedikit blush on cair berwarna merah muda di bawah mata dengan concealer dapat membuat mereka mendapatkan tampilan riasan bak boneka yang sempurna. Tren makeup ini mulanya dipopulerkan oleh Kim Kardashian dan penata riasnya, Ariel Tejada.

Teknik ini bertujuan untuk mendapatkan bagian bawah mata yang cerah. Perona pipi merah muda ini dapat berfungsi sebagai korektor warna untuk menyembunyikan lingkaran hitam. 

9. Makeup Hacks Viral di TikTok, Contour Dots

Salah satu pengguna TikTok yang berprofesi sebagai ahli tata rias bernama Megan Lavallie ini membagikan trik kecantikan yang sederhana ke salurannya untuk membuat contour menjadi mudah dan sangat efektif.

Megan memulai video dengan membuat bintik berukuran kecil dalam beberapa warna lebih gelap dari kulitnya yang ditempatkan tepat di lekukan pipinya. Setelah itu, dia menggunakan kuas yang lembut untuk membaurkannya. 

Dia juga mengatakan bahwa cara membaurkan contour sangat berdampak pada wajah. Jika Anda melakukannya dengan lembut, maka hasilnya pun tampak lebih alami tanpa garis kasar.

Artikel Terkait: 5 Cara Memilih Shade Makeup Sesuai dengan Warna Kulit

10. Pensil Alis dan Blush On untuk Bibir

Terakhir, makeup hack dari TikToker dengan username @yokenzieb. Dia memberikan trik untuk mendapatkan warna bibir sempurna dengan menggunakan pensil alis dan blush on. Dalam video yang dibagikannya, terlihat perempuan cantik itu menggunakan pensil alis untuk lipliner. 

Sedangkan, blush on dijadikan sebagai lipstik. Kemudian, dia juga menggunakan lip gloss agar memberikan efek shiny dan lebih tahan lama.

Nah, itulah deretan makeup hacks yang viral di TikTok pada tahun 2022. Apakah Anda tertarik mencoba salah satunya di rumah? 

Namun sebelum mencobanya, pastikan kulit Parents dalam keadaan bersih. Caranya,  bisa mencuci muka sebelumnya dengan menggunakan sabun muka yang biasa digunakan. Setelah itu, gunakan beberapa skincare untuk melindungi kulit wajah. Apalagi kalau Anda sedang berjerawat.

Sebab makeup dapat memperparah jerawat atau membuat jerawat makin meradang. Beberapa orang terkadang tidak mengetahui bahwa kulit wajah mereka alergi terhadap bahan tertentu yang terdapat dalam kandungan kosmetik tersebut. Untuk itu, selalu pastikan kebersihan dari kulit wajah Anda, ya!

***

BACA JUGA:

Melebihi PNS, Berikut Ini Gaji Makeup Artist yang Bikin Kaget!

Harganya Bikin Meringis, Ini 10 Makeup Termahal yang Pernah Ada!

Catat! Ini Masa Simpan Makeup Berdasarkan Jenisnya