AyBun, sudah pernahkah mendengar metode tiup tiup yang akhir ini kerap digaungkan di fasilitas melahirkan tempat Bunda memeriksakan kehamilan? Metode tiup tiup nyata adanya menimalisir rasa sakit dan trauma melahirkan lho. Saat gelombang cinta melanda, apakah Bunda pernah berteriak untuk mengalihkan rasa sakit, atau bahkan tak kuasa ingin mengejan agar bayi cepat keluar? Eits buuun, jangan terkecoh dengan rasa sakit ya, karna mengejan sangat memungkinkan untuk perbesar kemungkinan robekan pada jalan lahir.
Dan untuk calon Ibu yang saat ini sedang mempersiapkan kelahiran sang Buah Hati, atau bahkan Bunda yang hendak melahirkan adik bagi anak pertama, pembukaan ini biasanya ditandai dengan gelombang cinta (kontraksi asli) yang teratur dan waktu yang dapat dihitung secara mandiri. Saat pembukaan satu,seringkali memakan waktu sekitar 20-30 menit sekali untuk menambah pembukaan berikutnya lalu berangsur semakin berkurang waktunya sekitar 5menit sekali dengan intensitas yang semakin sering sampai waktu melahirkan tiba. Maka, ada baiknya saat rasa sakit dari kontraksi bertambah melanda, kita sudah mempersiapkan dan meminimalisir agar tidak kehabisan tenaga sebelum waktu melahirkan tiba. Kita bisa mengalirkan rasa sakit dengan metode tiup tiup ini.
Bagaimana caranya? Sama dengan saat latihan pernafasan, Bunda perlu untuk menarik nafas lewat hidung dan mengeluarkannya lewat mulut, lakukan terus menerus selama sakit melanda dan berusaha setenang mungkin sampai pembukaan lengkap dan ini menjadi cara pembuka bayi keluar dari jalan lahir. Selama prosesi pembukaan berlangsung, kehadiran Ayah akan sangat berarti untuk mendapatkan afirmasi positif agar bunda yakin bisa mengantarkan buah hati selamat ke dunia ini.
Berdasar pengalaman melahirkan dua anak, metode tiup tiup ternyata jauh lebih mudah dan efektif mengurangi sakit lebih banyak dibanding dengan kita yang biasanya menghabiskan energi melalui teriakan yang konon memang sering dilakukan oleh banyak calon Ibu saat hendak melahirkan.
Jangan lupa juga untuk tidak mengangkat pinggul dan lakukan metode pernafasan tiup tiup (Buang tiup) ini secara konsisten selama pembukaan jalan lahir hingga prosesi melahirkan telah selesai.
Melahirkan minim trauma dan tanpa robekan!? Pasti Bisa!
Selamat mencoba!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.