Disebut Milik Bondan Prakoso, Lagu Linting Daun yang Viral Ternyata Diciptakan Musisi Asal Gorontalo

Lagu Linting Daun ternyata diciptakan dan dipopulerkan oleh musisi asal Gorontalo, Ayi Kreepeek.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Lagu berjudul Linting Daun akhir-akhir ini menjadi viral di media sosial TikTok. Tak sedikit selebriti yang ikut membuat konten dengan menyertakan lagu yang satu ini.

Sayangnya, masih banyak yang kurang paham bahwa sebenarnya lagu Linting Daun bukanlah milik Bondan Prakoso.

Memang selama ini banyak netizen yang menganggap bahwa lagu Linting Daun berasal dari lagu Narkoba yang dipopulerkan oleh Bondan Prakoso & Fade 2 Black. Padahal, faktanya lagu tersebut pertama kali diciptakan dan dipopulerkan oleh musisi asal Gorontalo.

Artikel terkait: 25 Lagu TikTok Terbaru, Referensi Tambahan untuk Playlist Anda!

Lagu Linting Daun Bukan Milik Bondan Prakoso, Melainkan Diciptakan oleh Ayi Kreepeek

Sumber: Instagram @_bondanprakoso_

Viralnya lagu Linting Daun di TikTok membuat lebih banyak netizen yang menyangka jika lagu ini adalah karya Bondan Prakoso.

Namun, rupanya pencipta lagu yang satu ini adalah musisi asal Gorontalo bernama Ayi Kreepeek. Ia merupakan salah satu rapper dari grup musik hiphop asal Gorontalo Kreepeek yang terbentuk pada tahun 2005.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dalam wawancaranya dengan Detik.com, Ayi Kreepeek mengatakan jika lagu Linting Daun pertama kali direkam di salah satu stasiun radio pada tahun 2006 silam.

Sayangnya, saat itu lagu tersebut tidak mendapatkan sambutan yang baik dari publik. Namun kini 16 tahun setelah lagu tersebut pertama kali diputar, akhirnya Linting Daun menjadi viral dan banyak dikenal oleh netizen. 

Lagu tersebut dulunya digarap Ayi bersama temannya yaitu DJ Ferry Breakfunk dan merekamnya di salah satu stasiun radio yang ada di Gorontalo. 

“Saya minta tolong sama teman saya, namanya DJ Ferry Breakfunk untuk melakukan rekaman di bagian produksi radio di Radio Memora Gorontalo,” cerita Ayi.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menurutnya, penggarapan lagu tersebut cukup memakan waktu. Kesulitan yang dialaminya adalah saat take vocal sehingga memakan waktu hingga satu minggu. Akan tetapi, untuk penulisan lirik ia hanya memerlukan waktu satu malam saja.

Linting Daun Awalnya Diikutkan dalam Lomba yang Digelar BKKBN Gorontalo

Sumber: Detik.com

Ada fakta menarik dari lagu Linting Daun. Ternyata lagu ini awalnya diikutsertakan lomba yang digelar oleh BKKBN Gorontalo. Dalam perlombaan tersebut para peserta membuat karya yang berkaitan dengan Narkoba dan AIDS.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sayangnya, Linting Daun gagal memenangkan perlombaan tersebut. Meski begitu, Ayi Kreepeek tidak patah semangat dan membuatnya terus berkarya.

“Linting Daun atau Say No to Drugs merupakan karya cipta saya yang pertama,” jelas Ayi.

Lagu tersebut juga dimasukkan Ayi ke dalam albumnya yang bertajuk Nyiur Lambai. Setelah itu, Linting Daun diaransemen lagi dengan konsep kolaborasi Ayi Kreepeek dan Elza Dalsafah.

Menurut Ayi, lagu tersebut memang awalnya tidak terlalu diprioritaskan dalam album pertamanya tersebut. Jadi, setelah dirilis lagu itu jadi kurang mendapatkan perhatian dari publik. 

Artikel terkait: 5 Artis dengan Follower TikTok Terbanyak, Diikuti Puluhan Juta Orang

Respon Bondan Prakoso Mengenai Lagu Linting Daun yang Disebut Miliknya

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Instagram @_bondanprakoso_

Di tahun 2015 lalu, tiba-tiba lagu ini mulai terkenal di Gorontalo dan disebut sebagai lagu milik Bondan Prakoso. Padahal, lagu ini sebelumnya tidak pernah dinyanyikan oleh Bondan Prakoso. Namun, video musiknya memang terdapat sosok Bondan Prakoso sebagai background cover di YouTube.

Bondan Prakoso sebelumnya juga memposting Instagram Story dari screenshot sebuah pemberitaan seputar fakta lagu Linting Daun yang menjelaskan bahwa lagu tersebut bukan miliknya. Lalu, ia juga membuat postingan lain dengan menuliskan “Jelas yaa Jon?!”

Sepertinya penyanyi tersebut ingin menegaskan bahwa lagu Linting Daun yang kini viral bukanlah miliknya. Melainkan karya dari musisi asal Gorontalo bernama Ayi Kreepeek sesuai yang dijelaskan dalam pemberitaan tersebut.

Ayi Kreepeek sendiri juga akan merilis ulang lagu Linting Daun secepatnya. Ia dikabarkan juga akan segera mengurus perihal hak cipta dari lagu tersebut.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Itulah informasi mengenai lagu Linting Daun yang dianggap milik Bondan Prakoso. Sekarang, Parents jadi tahu kan bahwa lagu yang tengah viral tersebut awalnya dirilis oleh Ayi Kreepeek. 

***

Baca juga:

Parents dan Si Kecil Suka Main TikTok? Ini 6 Cara Agar Video Masuk FYP

Penulis

Trias