Kabar duka datang dari Koes Hendratmo yang ditemukan meninggal dunia saat sedang sendirian di rumahnya, hari ini, Selasa (7/9/2021).
Kabar meninggalnya penyanyi senior tersebut di usia 79 tahun telah dikonfirmasi oleh presenter kondang Tantowi Yahya.
Meski belum mengetahui penyebab Koes Hendratmo meninggal dunia, Tantowi memberi kabar mendiang presenter Berpacu dalam Melodi itu ditemukan sudah tak bernyawa oleh asisten rumah tangga yang biasa mengurus rumah.
“Pembantu yang biasa datang pagi, tekan bel dan telepon, tapi enggak ada jawaban. Setelah pintu dibuka paksa, ditemukan Mas Koes sudah tidak ada,” jelas Tantowi, seperti dilansir dari Kumparan.
Sementara itu, Tantowi belum bisa memastikan terkait pemakaman sang presenter senior tersebut karena masih harus menunggu kabar dari keluarga mendiang.
Meninggalnya Koes Hendratmo tentu saja mengejutkan semua pihak. Betapa tidak, mendiang baru saja ditinggal selamanya oleh istri tercinta, Aprilia Puspitawati pada 20 Mei lalu.
6 Fakta Menarik Koes Hendratmo
Kepergian untuk selamanya Koes Hendratmo membuat banyak yang ingin mengetahui fakta menarik penyanyi dan pembawa acara musik yang melegenda di Indonesia itu.
Berikut ini adalah rangkumannya seperti dilansir dari berbagai sumber:
1. Koes Hendratmo Awali Karier Dunia Hiburan sebagai Penyanyi
Koes Hendratmo mulai merintis karier di dunia hiburan Tanah Air sebagai seorang penyanyi sejak memasuki era tahun 1960-an.
Pria kelahiran Yogyakarta, 9 Februari 1942 itu memulai debut kariernya saat menyanyikan lagu berjudul “Lambaian Bunga” pada tahun 1959. Kemudian, Koes menyanyikan lagu Pop Minang berjudul “Sansaro” pada tahun 1968.
Selain dua lagu tersebut, Koes juga menyanyikan “Wanita Wanita” tahun 1970, Pop Batak Legendaris 2000, dan “My Love for You” pada tahun 2011.
Beberapa album yang berhasil dirilis yakni album Pop Indonesia Vol 1 pada 1970 di bawah label Virgo Ramayana Records. Dalam album ini terdapat single populer “Lambaian Bunga” dan “Wanita-wanita”.
Album berikutnya yakni Gordon Tobing Special Edition Vol 2. Album ini berisi lagu Indonesia dan sejumlah lagu rakyat yang diaransemen ulang, seperti lagu “Rasa Sayange” dan “Bengawan Solo”. Dalam album ini Koes Hendratmo duet bersama vokalis Hakim Tobing.
Di awal tahun 1980-an Koes kembali merilis sebuah album bertajuk “Pop Batak Legendaris-o..Tano Batak” di bawah label Romora Record dan Virgo Ramayana reords. Album ini berisi kompilasi lagu daerah tradisional Batak.
Koes kemudian menjadi salah satu artis non Batak paling populer dan tampil di banyak acara dan Festival di Sumatera Utara dan di luar negeri.
Artikel terkait: 18 Artis Indonesia Keturunan Belanda, Sosoknya Menawan dan Berbakat
2. Namanya Melejit Setelah Menjadi Pembawa Acara
Namanya semakin melejit setelah membawakan acara kuis musik fenomenal Berpacu Dalam Melodi, pada tahun 1988.
Koes membawakan acara tersebut sejak 1988 hingga 2014 lalu. Menariknya, acara musik yang saat ini dipandu pembawa acara Armand Maulana masih bertahan hingga tahun 2021.
Artikel terkait: 10 Potret Naja Dewi Maulana, Anak Armand Maulana yang Kuliah di Inggris
3. Menjadi Pembawa Acara PESTA Indosiar
Sukses memandu acara musik Berpacu Dalam Melodi, Koes didaulat menjadi pembawa acara ‘PESTA’ Indosiar.
Saat masa jayanya, PESTA merupakan salah satu acara unggulan di Tanah Air.
Artikel terkait: Bintang Sinetron “Tukang Bubur Naik Haji” Edy Oglek Meninggal Dunia Akibat COVID-19
4. Baru Memperingati HUT ke-14 Pernikahan
Selain baru saja ditinggal sang istri tercinta untuk selamanya, Koes juga baru saja memperingati hari jadi yang ke-14 pernikahan mereka, pada Januari lalu.
Sementara itu, sebelum menikah dengan Aprilia, Koes diketahui pernah menikah dengan Herdawati Bakrie. Namun, rumah tangga mereka berakhir dengan perceraian.
5. Menyusul Istri yang Lebih Dulu Meninggal Dunia
Meninggalnya Koes tentu saja mengejutkan. Pasalnya, mendiang baru saja ditinggal untuk selamanya oleh sang istri tercinta, Aprilia Puspitawati, pada 20 Mei lalu.
Aprilia Puspitawati diketahui menghembuskan napas terakhirnya di usia 52 tahun.
Koes diketahui telah membina rumah tangga bersama Aprilia sejak 14 Januari 2007. Dari pernikahan tersebut, Koes dikaruniai tiga orang anak, yaitu Anda Perdana, Bonita, dan Candisa.
6. Koes Hendratmo Tutup Usia Saat Umur 79 tahun
Koes menghembuskan napas terakhirnya di usia 79 tahun. Untuk penyebab kematian Koes sendiri, pihak keluarga belum memberikan keterangan resminya.
Itu dia beberapa fakta menarik sosok Koes Hendratmo, musisi senior Indonesia yang baru saja tutup usia. Semoga amal ibadah almarhum diterima Tuhan YME dan keluarga yang ditinggalkan diberi keikhlasan ya Parents!
Baca juga:
Lama tak terdengar, ini kabar Jono Bule dan putranya yang sudah dewasa
Lahir dari Orangtua yang Beda Agama, Desta Mahendra: "Terbiasa Saling Menghargai"
Pesona Khas Serambi Mekah! Inilah 18 Artis Berdarah Aceh yang Sungguh Menawan Hati