Kiprah Yuni Shara dalam dunia hiburan memang tak diragukan lagi. Meskipun sudah berkecimpung selama puluhan tahun, nyatanya karier kakak dari Krisdayanti ini masih melejit hingga kini. Selain menjadi penyanyi, ada beberapa sumber kekayaan Yuni Shara berupa usaha di berbagai lini, mulai dari dunia hiburan hingga pendidikan. Yuk, simak sumber kekayaan sang seleb berikut ini!
Artikel terkait: 4 Sumber Kekayaan Erick Thohir Selain dari Gaji Menteri
Sumber Kekayaan Yuni Shara
1. Penyanyi
Tak bisa dimungkiri bahwa bernyanyi menjadi sumber kekayaan utama bagi Yuni Shara. Kariernya di dunia hiburan memang dirintis dari berbagai festival bintang radio dan televisi pada akhir 80-an. Setelah itu, pada awal tahun 90-an, ia pun mulai masuk dapur rekaman dengan album pertama berjudul Kasmaran.
Setelah itu, kariernya sebagai penyanyi pun kian melejit dan bertahan hingga kini. Ia pun selama kariernya juga dikenal sebagai penyanyi istana. Hampir semua presiden yang pernah memimpin Indonesia pernah mendengar suara merdunya, mulai Soeharto hingga Joko Widodo.
2. Bintang Iklan
Tidak hanya menjadi penyanyi, Yuni Shara juga merambah dunia periklanan. Beberapa produk pernah menjadikan dirinya sebagai brand ambassador (BA). Salah satunya adalah produk kecantikan yang memang berfokus pada pencegahan penuaan dini. Hal ini tak heran, sebab di usianya yang sudah memasuki setengah abad, wajahnya masih tampak begitu cantik.
Artikel terkait: 6 Sumber Kekayaan Maudy Ayunda, Berhasil Sukses di Usia Muda
3. Tambang Batubara
Yuni Shara diketahui ternyata juga memiliki bisnis batubara di daerah Palaran, Kalimantan Timur. Bisnisnya ini sudah berjalan sejak tahun 1999 dan sering kali ia meninjau langsung ke lokasi. Awalnya, ia terjun di dunia pertambangan karena salah satu temannya ada yang menawarinya menjadi investor.
4. Konstruksi
Selain memiliki bisnis di bidang pertambangan, ternyata Yuni Shara juga memiliki bisnis dalma bidang konstruksi. Bisnis tersebut sudah berjalan sejak tahun 2016 dengan nama perusahaan EcoCure. Perusahaan tersebut banyak menggarap proyek pembuatan dan perbaikan jalan. Tak tanggung-tanggung, ia pun harus belajar ke Korea Selatan untuk mempelajari bisnis tersebut.
Artikel terkait: Intip 7 Sumber Kekayaan Sarwendah, Bisnis Daster hingga Jualan Kuaci
5. Produk Kesehatan
Yuni Shara ternyata cukup jeli dalam melihat bisnis. Ketika pandemi COVID-19 yang melanda dunia selama dua tahun terakhir pecah, ia pun mencoba untuk merilis produk kesehatan dengan jenama Yu Spray. Jenama tersebut memproduksi berbagai produk desinfektan dan handsanitizer yang mampu membunuh kuman dan virus.
6. PAUD
Saat ini, Yuni Shara juga memiliki sebuah sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) yang ada di Malang, Jawa Timur. Sekolah tersebut diambil alih oleh Yuni Shara setelah ia mengetahui nasibnya yang ada di ujung tanduk.
Ia pun membangun perlahan-lahan sekolah tersebut hingga akhirnya kini sudah memiliki gedung sendiri. Motivasi lain Yuni mendirikan sekolah ini karena ingin semua anak memiliki akses pendidikan yang layak.
Demikian beberapa sumber kekayaan yang dimiliki oleh Yuni Shara. Selain menjadi penyanyi yang berbakat, nyatanya Yuni memang pebisnis andal.
***
Baca juga:
Jadi Pedangdut Muda Terkaya Indonesia, Ini Sumber Kekayaan Lesti Kejora
10 Sumber Kekayaan Prilly Latuconsina, Tak Hanya Akting dan Bisnis!