Parents, gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dikenal sebagai pribadi yang aktif dan pekerja keras. Sejak muda, laki-laki berdarah Sunda ini tak bergantung kepada orang tuanya secara finansial.
Siapa sangka selain menjabat sebagai gubernur, Ridwan Kamil juga bekerja sebagai arsitek dan memiliki usaha. Dia diketahui memiliki aset berupa bangunan yang disewakan. Mantan wali kota Bandung ini juga memiliki tanah yang harganya meningkat setiap tahun.
Parents mungkin bertanya-tanya dari mana sumber kekayaan Ridwan Kamil? Simak infonya bersama yuk!
Artikel terkait: Mengulik Fakta dan Profil Lengkap Ridwan Kamil
Sumber Kekayaan Ridwan Kamil
Total Kekayaan Ridwan Kamil
Mengutip dari sindonews (24/06/22), Ridwan Kamil tercatat memiliki total harta kekayaan dengan jumlah fantastis. Berdasarkan informasi dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang disampaikan pada 31 Maret 2021 untuk periodik 2020, total kekayaan Ridwan Kamil mencapai Rp20.185.109.678.
Tak lupa, Ridwan Kamil meminta masyarakat untuk tidak curiga dengan penghasilannya. Sebab, dia mengaku memiliki usaha.
“Jadi jangan curiga kalau harta meningkat dengan macam-macam. Pertama saya itu sebelum jadi wali kota, gubernur, saya kan punya usaha. Usahanya sangat menyejahterakan dibanding sekarang, masih ada,” kata pria yang akrab disapa Emil ini, di gedung DPRD Jabar, Kamis (9/9/2021), dikutip Tribun Jabar.
Artikel terkait: 5 Potret Rumah Ridwan Kamil yang Unik, Terbuat dari Botol Bekas!
Sumber Harta dari Tanah dan Bangunan
Selain itu, dia juga memiliki aset berupa bangunan yang disewakan. Mantan wali kota Bandung ini juga memiliki tanah yang harganya meningkat setiap tahun.
“Ada bangunan-bangunan yang sifatnya disewakan kemudian apresiasi lahan kan naik bertahun-tahun. Itulah dasar kenaikan harta kami, karena dulunya kan saya pengusaha. Yang penting mah wajar aja,” ucap Ridwan Kamil.
Dikutip dari data e-LHKPN KPK yang dilihat pada Minggu 23 Januari 2022, Ridwan Kamil punya harta berupa tanah dan bangunan senilai Rp18.449.622.015.
Harta tersebut di antaranya berupa tanah seluas 636 m2 di Kabupaten / Kota Bandung Barat senilai Rp40.000.000, bangunan seluas 26 m2 di Kabupaten / Kota Bandung senilai Rp276.270.000, bangunan seluas 34 m2 di Kabupaten / Kota Jakarta Selatan senilai Rp610.000.000, dan tanah seluas 330 m2 di Kabupaten / Kota Gianyar senilai Rp210.000.000.
Artikel terkait: 9 Masjid Unik Karya Ridwan Kamil, Ada yang Disebut Mirip PS 5
Aset Kendaraan
Rincian kekayaan ayah tiga anak ini juga meliputi aset berupa berbagai jenis kendaraan. Ridwan Kamil tercatat memiliki mobil Hyundai Santa Fe Jeep tahun 2017 senilai Rp400.000.000, motor Royal Enfield Classic 500 Battle Green tahun 2017 senilai Rp82.900.000, motor Honda Beat matic 108 – D1BO2N2GL2 tahun 2018 senilai Rp9.900.000, dan motor Kawasaki W175 tahun 2019 senilai Rp32.700.000.
Harta bergerak lainnya senilai Rp347.180.000, surat berharga senilai Rp720.000.000, kas dan setara kas senilai Rp4.117.115.214, dan harta lainnya senilai Rp388.285.237.
Kabarnya dengan nilai kekayaannya tersebut, Kang Emil sudah menyatakan siap maju di pertarungan Pemilihan Umum Presiden 2024 mendatang.
Itulah jumlah kekayaan Ridwan Kamil beserta sumber penghasilannya. Walau memiliki penghasilan fantastis, keramahan dan gaya hidup senderhana Ridwan Kamil dan keluarganya tentu patut ditiru ya, Parents.