Dari mana saja sumber kekayaan Raul Lemos? Pertanyaan terkait sumber kekayaan yang dimiliki suami Krisdayanti, Raul Lemos memang menarik untuk dibahas.
Seperti diketahui, suami penyanyi yang menyandang sebagai Diva Indonesia itu merupakan pengusaha sukses yang sering bolak balik Indonesia-Timor Leste untuk menjalani berbagai lini bisnisnya.
Dikenal sebagai pebisnis sukses dari Timor Leste membuat penampilan dan gaya hidup ayah sambung Aurel Hermansyah itu kerap mewah.
Raul Lemos diketahui dikenal sebagai pengusaha yang tidak hanya menjalankan bisnis dalam suatu bidang saja. Melainkan, beberapa bidang industri, mulai dari kontraktor hingga kuliner.
Ayah Amora dan Kellen ini diketahui merupakan pimpinan dari perusahaan Atramor Group, perusahaan yang bergerak di bidang kontraktor, perdagangan, dan pemasokan yang beroperasi di Timor Leste.
Bekerja sama dengan Pemerintah Timor Leste, Atramor telah beberapa kali didapuk untuk memimpin proyek, mulai dari pengerjaan jalan dan trotoar, pemasangan paving di kantor perdana menteri, kantor parlemen, dan Mercado Municipal di Caikoli.
Membangun perusahaan tersebut sejak 2003, tak heran jika pria 51 tahun itu memiliki banyak koneksi dengan pejabat dan orang-orang penting dari Timor Leste.
Terbukti, kantor Atramor itu pernah didatangi Dr. Jose Ramos-Horta, mantan perdana menteri sekaligus salah satu pendiri Republik Timor Leste.
Selain Atramor Group, dari mana saja sumber kekayaan Raul Lemos? Mari ketahui lengkapnya dalam pembahasan berikut!
Sumber Kekayaan Raul Lemos
1. Sumber Kekayaan Raul Lemos dari Bisnis Kemiri
Sebelum memiliki bisnis-bisnis yang besar, perjuangan Raul Lemos sebagai pebisnis tidaklah mudah. Ia mengawali perjalanan kariernya dengan menjalankan bisnis kemiri dan harus bolak-balik dari Dili ke Surabaya.
Berawal dari usaha itulah akhirnya Raul Lemos bisa menjadi sponsor dalam acara 10 tahun referendum Timor Leste. Hal itu membuat hubungan antara Raul dan Krisdayanti semakin dekat.
Saat itu, ia rela mengeluarkan uang hingga Rp 1 miliar hanya untuk mendatangkan Krisdayanti sebagai pengisi acara yang saat itu belum menjadi istri sahnya.
Artikel terkait: 5 Potret Kebersamaan Krisdayanti dan Raul Lemos, Setahun Berpisah karena Pandemi
2. Pemilik Raya Music Entertainment
Selain bisnis kemiri, Raul Lemos sebagai seorang pebisnis tentunya memiliki banyak sekali bidang usaha. Di antaranya ada bisnis hiburan yang diberi nama Raya Music Entertainment.
Jebolan dari perusahaan ini salah satunya adalah album solo Krisdayanti yang bertajuk Persembahan Ratu Cinta pada tahun 2013.
Artikel terkait: Curhat Raul Lemos Tak Bisa Rayakan Idul Adha bareng Istri dan Anak Tercinta
3. Pemilik Raya Tex Timor Leste
Raul Lemos dan Krisdayanti juga memiliki usaha dalam bidang fashion. Ia mengembangkan sebuah merk bernama Raya Tex Timor Leste.
Melalui Raya Tex Timor Leste, Raul dan Krisdayanti mempromosikan baju batik khas Timor Leste. Keduanya juga sering mengunggah foto saat sedang menggunakan batik mereka di media sosial.
4. Pemilik Makobu Cake
Makobu Cake, tidak ingin ketinggalan dengan artis-artis lain yang juga memiliki bisnis kuliner. Raul Lemos dan Krisdayanti membuka toko kuet yang diberi nama Makobu Cake.
Produk yang dijual di Makobu Cake adalah kue dan oleh-oleh khas Malang, Jawa Timur yang merupakan kota kelahiran sang istri, Krisdayanti.
Artikel terkait: Krisdayanti dan Raul Lemos Berharap Bisa Dekat dengan Aurel dan Azriel
Seperti diketahui, Raul Lemos menikahi Krisdayanti pada 20 Maret 2011. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai dua orang anak bernama Ariannha Amora Lemos dan Kellen Alexander Lemos.
Sebelum menikah dengan Raul, Krisdayanti menikah dengan Anang Hermansyah pada tahun 1996 dan bercerai pada 2009.
Sementara itu, sebelum menikah dengan KD, Raul pernah membangun rumah tangga dengan Shechah Sagran atau Silvalay Noor Athalia yang biasa disapa Atha.
Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai empat orang anak, yaitu Fariz Ricardo, Syeilla Ricardo, Dillah Daesslow, dan Noor Athalia.
Itulah sumber kekayaan Raul Lemos, suami Krisdayanti, yang berasal dari berbagai bidang. Bahagia selalu, ya, Raul Lemos dan keluarga!
***
Baca juga:
Mengapa Atta Halilintar Disebut Menantu Pemersatu Keluarga? Ini 4 Faktanya