Kehamilan Trimester Kedua : Minggu ke 21-26

Pada kehamilan trimester kedua sejak minggu ke 21-24, bayi semakin membesar. Apa saja perkembangan lainnya di dalam rahim? Simaklah video berikut ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kehamilan Trimester Kedua

 

Pada kehamilan trimester kedua, minggu ke-21 hingga ke-24, bayi Anda sudah makin besar. Bagaimana ia bisa mencapai berat 0.5  kg di minggu ke 25? Apalagi yang terjadi? Simaklah informasinya pada video ini para.

Untuk perkembangan selanjutnya, silakah klik artikel ini : Kehamilan Trimester Kedua : Minggu ke 25-28

Hamil merupakan hal yang sangat dinantikan oleh beberapa orang. Para pasangan baru menantikan kehadiran buah hati di tengah tengah keluarga barunya. Menginginkan adanya sosok yang dapat dijadikan sebuah harapan untuk masa depannya. Anak merupakan titipan dan anugerah. Menjadi orang tua memang tidak mudah, memiliki anak berarti memiliki tanggung jawab untuk mendidik dan membesarkannya. Bagi wanita hamil yuk simak perkembangan kehamilan trimester kedua.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Perkembangan Janin dalam Kandungan Ibu di Minggu ke 21 hingga 24

1. Ukuran Bayi

Bayi telah bertambah berat bahkan telah melebihi ukuran plasentanya. Ukuran bayi sekitar 340 gram dan panjangnya sekitar 25 cm atau 8 inci. Ukuran ini sebesar amplop surat. Bayi yang bertambah besar menandakan kondisinya yang sehat. Makanan yang dikonsumsi sang ibu juga dapat diserap bayi dengan baik melalui plasenta. Pada usia ini, organ usus mulai berkembang sehingga sedikit cairan dapat masuk melalui usus. Akan tetapi, sebagian besar makanan masuk melalui plasenta.

2. Kelopak Mata Telah Terbentuk

Bayi dalam kandungan usia 21 sampai 24 minggu telah memiliki kelopak. Pada usia ini, bayi telah mampu berkedip. Tidak hanya itu, ia telah dapat melihat dalam kondisi terang ataupun gelap. Pada saat ini melatih saraf sensorik yang dimiliki bayi sehingga nantinya ia bisa mudah beradaptasi saat telah lahir dengan berbagai kondisi cahaya. Bayi telah belajar untuk membedakan terang dan gelap yang berarti juga membedakan siang dan malam untuk membedakan waktu tidur.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Bayi Dapat Merasakan Makanan yang Dimakan Oleh Ibu

Pada saat kehamilan, ibu biasanya banyak mengkonsumsi makanan yang sehat dan disukai. Porsi makanan pun kadang bertambah dan dapat makan beberapa kali dalam sehari. Hal ini dikarenakan terdapat makhluk yang ikut menyerap nutrisi yang masuk ke dalam tubuh. Ketika memasuki usia kehamilan 21 hingga 24 minggu, sebaiknya perhatikan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Bayi Anda sudah dapat merasakan makanan yang dikonsumsi.

Jika ibu menginginkan seorang anak suka terhadap suatu makanan, dapat dimulai pada usia kehamilan ini. Bayi sudah dapat merasakan makanan yang masuk, sehingga ia akan terbiasa dengan rasa makanan tersebut. Hal ini merupakan hal positif yang dapat mempengaruhi makanan favoritnya nanti. Ibu dapat mengkonsumsi sayur dan protein yang seimbang agar nutrisi yang diperoleh maksimal. Selain itu, mengajarkan bayi agar menyukai sayur dan protein.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Gunakan Benda Benda yang Nyaman

Ketika hamil, penting bagi wanita untuk menjaga kenyamananya. Hamil di trimester ini merupakan kehamilan yang paling nyaman karena ukuran perut belum terlalu besar. akan tetapi, Ibu hamil tidak boleh terlalu kelelahan. Gantilah high heels Anda dengan sepatu yang nyaman. Hamil terkadang membuat ukuran kaki menjadi lebih besar atau bengkak di beberapa bagian. High heels kesayangan Anda tidak muat? Gantilah dengan sepatu yang aman dan nyaman tentunya.

5. Linea Nigra

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penampilan adalah hal yang penting bagi wanita. Untuk kehamilan trimester kedua, hal tersebut dapat diabaikan sesaat. Wanita hamil dapat memiliki linea nigra atau garis hitam. Garis ini merupakan garis memanjang pada perut ibu hamil dan akan semakin menghitam semakin bertambahnya usia kehamilan. Hal ini merupakan sesuatu yang wajar terjadi. Oleh karena itu, ibu tidak perlu khawatir karena garis tersebut akan hilang setelah bayi lahir. Linea nigra dapat menghilang dengan sendirinya.

6. Stretch Marks

Wanita yang memperhatikan penampilannya, baik sebelum menikah dan sesudah menikah. Menjadi cantik dengan kulit mulus merupakan idaman semua orang. Akan tetapi, relakan tubuh Anda pada saat hamil karena sebagian besar akan memiliki stretch marks. Stretch marks atau gurat peregangan biasa terjadi pada perempuan baik yang hamil maupun tidak. Hal ini dikarenakan fenomena bertambahnya berat badan dan perubahan bentuk tubuh dalam kurun waktu tertentu.

Hamil merupakan hal yang ditunggu tunggu oleh sebagian orang. Beberapa orang sangat mengharapkan memiliki buah hati. Kehamilan merupakan nikmat yang tidak dialami oleh semua perempuan. Oleh karena itu, perlunya menjaga kehamilan dengan menjaga kesehatan ibu dan bayinya. Bagi perempuan, nikmatilah masa kehamilan dan jangan terlalu takut dengan perubahan bentuk tubuh karena hal tersebut sangatlah wajar terjadi.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan