11 Kafe K-Pop di Jakarta Bertema Unik, Kpopers Wajib Merapat!

Ingin merasakan vibes Korea Selatan tapi masih di Jakarta, ini dia jawabannya!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tempat-tempat makan seperti resto dan kafe ala Korea di Jakarta semakin menjamur yang diiringi dengan perkembangan K-Pop dan Drama Korea yang semakin diminati di Indonesia. Tak terkecuali deretan kafe kpop di jakarta yang patut dikunjungi.

Pengaruh budaya Korea Selatan atau Negeri Gingseng di Indonesia menjadi fenomena unik tersendiri sehingga dimanfaatkan oleh para sebagian orang untuk menciptakan wadah untuk para KPopers berkumpul.

Di Jakarta sendiri sudah banyak cafe yang bertemakan K-Pop yang bisa dikunjungi atau hanya sekedar ingin berkumpul dengan orang terkasih dengan suasana berbeda. Saat ini banyak tempat makan atau gerai kopi atau kafe juga memanfaatkan warna atau ornamen yang mencolok sebagai daya tarik utamanya. Baik dari segi interior maupun propertinya.

Nah, Parents jika Anda adalah salah satu K-popers atau pecinta Drama Korea mungkin akan suka dengan beberapa tempat berdesain ala korea berikut ini. Melansir berbagai sumber, berikut 10 kafe bertema K-Pop di Jakarta.

11 Kafe K-Pop di Jakarta

1. Loonami House

Kalau mencari kafe dengan konsep K-pop dan tempat yang Instagramable buat foto-foto? Datang saja ke Loona Cafe, Loonami House di Kedoya. Konsep cafe K-pop yang satu ini sangat lucu. Di dalamnya, Anda bisa melihat berbagai ikon Korea, berbagai boneka, atau lukisan bergambar Krunk yang merupakan maskot dari YG Entertainment. 

Anda bisa memesan berbagai menu ala Korea, seperti ramyeon dan tteokbokki di sini. Tenang, kalau kurang cocok dengan lidah, Anda masih bisa memesan berbagai menu Indonesia di sini. Harga yang ditawarkan untuk semua makanan di kafe ini juga cukup terjangkau untuk kantong. Apalagi untuk pelajar dan mahasiswa. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Hampir semuanya bisa dipesan dengan hanya merogoh kocek tidak lebih dari Rp 50 ribu. Sangat murah, bukan?

2. An.Nyeong Korean Food

Salah satu kafe yang sudah cukup terkenal ini menjadi tempat favorit untuk berburu kuliner khas Korea Selatan. Tidak hanya itu, kafe ini juga tidak jarang mengadakan event K-Pop. An.Nyeong Korean Food Cafe menyajikan berbagai macam menu ala Korea yang cukup lengkap dari hidangan utama, hidangan penutup hingga street food. 

Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 35 ribu hingga Rp 100 ribu dengan porsi yang cukup besar. Kafe ini mempunyai beberapa cabang, salah satunya berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi No. 36 A, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: 6 Restoran Korea di Jakarta yang menawarkan menu halal pada pelanggannya

3. Oppa Korean Food Cafe

Oppa Korean Food Cafe menyajikan menu ala Korea, seperti Topokki, Kimbap, Jajangmyeon dan Bingsu. Harga yang ditawarkan untuk setiap menu berkisaran Rp 40 ribu hingga Rp 50 ribu dengan porsi cukup besar dan dapat dinikmati oleh dua sampai tiga orang. 

Kafe ini cukup sering dijadikan tempat untuk event seperti nonton bersama, perayaan ulang tahun artis Korea dan hari jadi grup K-Pop. Kafe yang cukup dekat dengan Stasiun Tebet ini berlokasi di Jalan KH. Abdullah Syafe’i No. 1, Tebet, Jakarta Selatan. 

4. Kafe Kpop di Jakarta Milik Boyband Korea: Plus Eight Two Cafe

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Plus Eight Two Cafe ternyata merupakan kafe milik penyanyi Seo Eunkwang dari grup boyband K-Pop BTOB. Kafe dengan nuansa putih ini baru membuka cabangnya di Jakarta Mei 2019. Bangunan cafe ini memiliki tiga lantai yang lantai paling atas khusus digunakan untuk pameran atau event. 

Menu yang ditawarkan oleh kafe ini meliputi berbagai macam kopi, latte, teh hingga minuman khas Korea seperti Yuzu dan Sikhye. Roti bakar dan pasta juga ditawarkan sebagai menu makanan kafe ini. 

Harga minuman dan makanan yang dijual mulai dari Rp 25 ribu hingga Rp 75 ribu. Kafe yang namanya diambil dari kode nomor telepon Korea ini berlokasi di Jalan Ruko Kebayoran Baru No. 45 Jakarta Selatan. 

5. Kopi Chuseyo

Cafe yang mengangkat tema Korea Selatan, The Only K-Pop Hub in The Nation ini menghadirkan beragam menu minuman ala Korea Selatan, mulai dari kopi hingga non-kopi Selain itu, semua menu kopi Kopi Chuseyo hanya menggunakan espresso yang fresh brew tanpa proses penampungan, sehingga aman bagi lambung.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk harganya sendiri relatif terjangkau, yakni berkisar antara Rp 19 ribu hingga Rp 29 ribu. Tak hanya cocok buat nongkrong, cafe bertema K-pop ini juga sering digunakan sebagai tempat berkumpulnya komunitas K-pop untuk menyelenggarakan event, seperti event ulang tahun idol K-pop, hingga anniversary group.

Artikel terkait: 15 Restoran Korea di Jakarta yang Tawarkan Cita Rasa Makanan Autentik

6. Imnida Cafe

Imnida Cafe yang berlokasi di kawasan Kelapa Dua, Tangerang ini memang mengusung konsep serba BTS. Kafe kpop di Jakarta satu ini dihias dengan pernak-pernik BTS. Saat masuk ke areanya Anda akan disambut dengan backdrop bergambar BTS. Kafe BTS ini ternyata merupakan milik dari YouTube Edho Zell. 

Tempat ini sebenarnya tidak menawarkan makanan atau minuman, jadi hanya sebagai tempat nongkrong saja. Namun, di lantai bawah kafenya terdapat beberapa tenant makanan dan minuman yang bisa dipesan. Menariknya lagi, di Imnida Cafe Anda bisa membeli merchandise BTS. 

7. Warung Korea Pop

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bagi Anda para pecinta K-Pop sejati, tempat ini bisa jadi dikhususkan untuk Anda. Warung Korea Pop ketika berada di tempat ini Anda akan disuguhi dengan nuansa Korea yang begitu kental mulai dari Musik yang diputar, ornamen-ornamennya hingga makanan yang tentunya ala Korea juga.

Walaupun rasanya tidak seotentik aslinya dari Korea, tetapi rasanya cukup enak dan porsinya mengenyangkan. Berlokasi di Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, restoran ini tidak terlalu luas namun tetap terasa nyaman dengan hiburan dari layar TV besar yang menampilkan BTS, MV Blackpink dan masih banyak lagi.

8. 88 Korean

Jika Anda termasuk penggemar ayam goreng crispy Korea dan senang menikmatinya sembari menonton atau mendengarkan idola K-Pop, ada baiknya Anda perlu berkunjung ke kafe yang satu ini. 

88 Korean Kitchen berada di kawasan Senopati yang memiliki berbagai menu ayam andalan khas Korea seperti Korean fried chicken dan buldak atau fire chicken yang bercita rasa pedas. Kontur tepung yang melapisi permukaan ayamnya juga terasa begitu tipis renyah serta berpadu sempurna dengan bumbu sedikit lengket yang menempel pada ayam. 

Di kafe ini juga memiliki ruangan karaoke yang bisa disewa untuk menikmati santapan sembari bernyanyi ria dengan orang-orang tersayang.

Artikel terkait: 6 Kafe Jamu Hits di Jakarta untuk Alternatif Nongkrong Sehat

9. Caffe Bene, Kafe Kpop di Jakarta untuk Hang Out Bareng Teman Kerja

Caffe Bene merupakan coffee shop terkenal dari Korea Selatan. Kedai dibangun dengan nuansa seperti di rumah dan terdapat interior Sarangbang (ruang belajar tradisional Korea). Dilengkapi dengan alunan musik K-Pop yang diputar di kafe ini membuat suasana terasa seperti di Korea. 

Kafe khas Korea ini menyajikan beragam kopi dan dessert yang bahan-bahannya diimpor langsung. Menu yang terkenal dari kafe ini salah satunya adalah Bingsu. Harga menu yang ditawarkan oleh kafe ini mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 100 ribu.

Berbagai macam event bertema Korea juga sering diadakan di kafe ini. Lokasinya berada di Menara Rajawali Lantai Dasar, Jalan Dr. Ide Anak Agung Gde Agung Lot 51, Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan.

10. iLLua Restaurant

iLLua menjadi tempat yang beberapa orang sebut sebagai restoran atau kafe BBQ pertama di Jakarta Pusat yang sangat direkomendasikan untuk dikunjungi. Tempatnya yang sangat nyaman dan asik digunakan sebagai tempat nongkrong. 

Di samping itu, terdapat berbagai fasilitas yang akan membuat pengunjungnya semakin nyaman. Penyajian makanan di tempat ini juga sedikit berbeda dari makanan Korea Selatan lain. Cocok juga untuk dikunjungi bersama rombongan keluarga ataupun rekan bisnis, apalagi terdapat ruang VIP yang bisa digunakan. 

11. Moonlight Pocha, Kafe Kpop di Jakarta ‘Rasa’ Korea

Moonlight Pocha merupakan salah satu restoran di Jakarta Selatan yang sangat cocok dengan anda para pecinta Korea. Dekorasinya dibuat seakan-akan anda berada di Korea Selatan langsung, terlihat dari tulisan-tulisan serta interior yang terdapat di dalam restoran tersebut.

Selain dekorasi yang dibuat sangat mirip dengan restoran-restoran di Korea Selatan, makanannya pun juga memiliki cita rasa asli khas Korea. Bagaimana tidak, Chef di Moonlight Pocha merupakan orang Korea asli.

Lokasi Moonlight Pocha berada di wilayah Kemang tepatnya Jalan Taman Kemang I No. 6, Kemang, Jakarta Selatan.

Itulah berbagai kafe Kpop di Jakarta yang cocok sebagai tempat nongkrong para penggemar budaya populer dari Korea. Dari semua pilihan di atas yang mana favorit Anda, Parents?

Baca juga:

8 Kafe untuk Bekerja di Jakarta, Pilihan Saat Bosan Kerja di Rumah

16 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Jakarta, Seru dan Instagramable

5 Kafe Kucing di Jabodetabek, Bisa Main Bareng Anabul Gemesin