Beberapa waktu lalu sempat viral aksi seorang warga Grobongan yang membangun jalan sepanjang 1,8 kilometer di kampung halamannya. Aksi tersebut menuai rasa kagum dan pujian dari warga Grobongan. Tak heran, banyak yang penasaran bagaimana tanggapan Bupati Grobongan dan Pemerintah Daerah setempat.
Pembangunan jalan tersebut diprakarsai oleh Joko Suranto (53), seorang pengusaha properti yang berdomisili di Bandung, Jawa Barat, mengeluarkan uang Rp 2,8 miliar untuk membangun jalan sepanjang 1,8 km di Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Apresiasi dari Bupati Grobongan
Berkaitan dengan ha tersebut ini, Sri Sumarni selaku Bupati Grobongan memberikan tanggapan berupa apresiasi atas aksi warganya yang dijuluki warga Crazy Rich Grobongan tersebut.
Sri juga berterima kasih kepada warganya itu, ia menilai aksi Joko sebagai wujud kepedulian masyarakakat untuk pembangunan daerah.
Partisipasi masyarakat dalam penyelenggaraan Pemerintah Daerah bisa dilakukan karena hal itu juga tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 45 Tahun 2017 tentang Partisipasi Masyarakat dalam Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.
Atas partisipasi Joko membantu pemerintah daerah tersebut, banyak masyarakat merespon positif dan kemudian menyambut kepulangannya ke kampung halaman dengan sukacita dan meriah disertai dengan iring iringan musik hingga pengalungan bunga.
Apresiasi “Crazy Rich” Grobogan, Bupati: Kalau Saja Ada 5 Orang Seperti Pak Joko
regional.kompas.com/read/2022/05/01/204532778/apresiasi-crazy-rich-grobogan-bupati-kalau-saja-ada-5-orang-seperti-pak?page=all