Irish Bella Melahirkan, Ini 4 Potret Bayi Laki-Lakinya yang Menggemaskan

Anak pertama Irish Bella dan Ammar Zoni telah lahir di hari Jumat, 18 September 2020. Berikut 4 potretnya yang menggemaskan!

Berita bahagia datang dari pesinetron Irish Bella yang telah melahirkan anak pertama dari pernikahannya dengan Ammar Zoni. Perempuan berusia 24 tahun itu membagikan kabar bahagia ini melalui akun Instagram dan Youtube miliknya bersama sang suami.

Sebelumnya, Irish dan Ammar memang sempat diuji dengan meninggalnya anak kembar mereka di dalam kandungan. Tak lama setelahnya, ia kembali positif hamil dan akhirnya bisa melahirkan seorang bayi laki-laki dengan sehat dan selamat.

Kini, keduanya telah menunjukkan wajah sang bayi ke hadapan publik. Warganet pun langsung jatuh hati dengan bayi berpipi tembam itu. Ucapan selamat dan doa-doa langsung mengalir untuknya. Berikut 5 potret Air Rumi Akbar, anak Irish Bella dan Ammar Zoni.

Artikel Terkait: Irish Bella Hamil Lagi, Ammar Zoni Sujud Syukur!

Irish Bella Melahirkan, Ini 4 Potret Baby Air

1. Hamil lagi setelah anak kembar meninggal

Ammar Zoni dan Irish Bella menikah pada 28 April 2019. Irish Bella pun sempat mengumumkan bahwa dirinya hamil anak kembar perempuan.

Sayangnya pada usia kehamilan 26 minggu, bayi kembar mereka divonis mengalami Twin-to-Twin Transfusion Syndrome (TTS) yang mengakibatkan keduanya terpaksa harus dilahirkan secara caesar dan kehilangan nyawanya.

Bayi kembar yang diberi nama Ayona dan Ayora tersebut dimakamkan di TPU Kalimulya Depok. Dari kejadian ini, Ammar mengaku mendapatkan hikmah yang bisa diambil, yaitu harus lebih giat lagi beribadah dan ikhlas.

Sehari sebelum Irish Bella melahirkan Baby Air, Ammar mengungkapkan rasa kekhawatirannya karena sebelumnya pernah kehilangan si kembar. Untunglah, proses persalinan Irish kali ini berjalan lancar dan bayinya pun lahir dengan selamat.

2. Persalinan yang dipercepat

Pada hari Kamis (17/9) lalu, Irish Bella menyampaikan kabar bahwa jadwal persalinannya dipercepat dan bersama sang suami ia telah berada di Rumah Sakit Ibu dan Anak Bina Medika Bintaro, Tangerang Selatan.

Bismillah… Mohon doanya teman-teman, hari ini aku dan baby Air udah masuk RS @rsiabinamedika. Yang seharusnya persalinan dijadwalin tanggal 23 ini terpaksa dipercepat,” tulisnya di akun Instagram.

Irish menjelaskan bahwa luka operasi caesar dari kehamilan pertamanya semakin menipis dan kondisi tersebut bisa membahayakan sang bayi di dalam perutnya jika mengikuti jadwal sebelumnya.

Ammar Zoni juga mengaku bahwa dirinya sebenarnya memiliki phobia terhadap darah. Namun, aktor berusia 27 tahun itu akhirnya dapat memberanikan diri untuk masuk ke ruang operasi bersama sang istri.

Ia berterimakasih kepada tenaga medis yang telah membangun atmosfer yang menyenangkan di ruang operasi. Menurutnya saat operasi, tim dokter memutar musik dan situasinya pun seru. Operasi Irish Bella pun tidak memakan waktu lama, hanya sekitar 15 menit.

Artikel Terkait: Irish Bella Didiagnosis ISK Saat Hamil, Ini Gejala dan Risiko yang Perlu Diwaspadai

3. Sebelum Irish Bella melahirkan, Ammar Zoni sempat dinyatakan positif COVID-19

Beberapa waktu sebelum jadwal persalinan, Ammar mengungkapkan bahwa dirinya sempat melakukan tes swab di salah satu rumah sakit dan hasilnya, ia positif terinfeksi COVID-19.

Namun setelah melakukan swab test ulang, hasilnya 100% negatif. Oleh karena itu, ia meragukan hasil swab test yang pertama tersebut lantaran ada kemungkinan sampelnya tertukar dengan orang yang positif.

Pria kelahiran 8 Juni 1993 itu pun memberi pesan kepada warganet untuk melakukan swab test di tempat yang menjalankan SOP dengan baik dan benar.

Cerita tersebut memang tak pernah tersebar ke publik sebelumnya, dan ia ungkapkan dalam sebuah vlog yang ia unggah di kanal Youtube Aish TV.

Untuk menyambut kelahiran anak pertamanya, Ammar melakukan swab test untuk seluruh orang di rumahnya dan memastikan semuanya aman.

4. Arti nama Air Rumi Akbar

Bayi laki-laki yang lahir dengan berat 3,4 kilogram dan panjang 48 cm itu diberi nama Air Rumi Akbar. Lahir di tengah pandemi Corona, ia berharap nama bayi laki-lakinya itu bisa menjadi pengingat.

“Secara filosofi pasti sudah bisa dibayangkan, air itu ya seperti itu. Virus COVID-19 berkembang sudah sampai udara, dan anak kami lahir di situasi seperti ini. Mudah-mudahan bisa menjadi pengingat kami bahwa dia lahir di masa seperti ini,” ia menjelaskan.

Pemeran Marcel di sinetron Cinta Suci ini pun mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang sudah memberikan doa serta harapan untuk kelahiran anaknya.

Tentunya kabar Irish Bella sudah melahirkan dengan selamat ini membawa kebahagiaan untuk kita semua. Sekali lagi selamat untuk Ammar dan Irish, semoga Air Rumi Akbar menjadi anak yang baik hatinya, taat agama, dan sehat selalu.

Baca Juga:

Berat Badan Naik 10 Kg saat Hamil, Irish Bella: "Aku Sempat Hilang Percaya Diri"