Inilah Penyebab Pekerjaan Ibu Tidak Pernah Selesai

Hampir setiap ibu akan terbahak melihat video ini, dan tidak setiap ayah menyadari apa yang membuat pekerjaan ibu tak pernah selesai!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mencuci, menyapu, mengepel, memasak … pekerjaan rumah tangga yang seabrek bikin para ibu frustasi. Tapi ketika menyadari penyebabnya, Anda mungkin akan tersenyum dan tidak jadi frustasi.

Untuk video lucu, edukatif, atau mengharukan, klik saja di sini.

Seorang wanita yang telah menikah dan berubah menjadi seseorang yang dipanggil bunda, dituntut mampu melakukan berbagai aktifitas terutama yang berkaitan dengan tugas rumah. Mulai dari mencuci, menyapu, hingga mengasuh anak dilakukan setiap hari seakan tidak mengenal kata lelah. Mungkin bunda menyadari bila, pekerjaan rumah seakan tak pernah usai meski telah dikerjakan. Kira kira apa penyebabnya ? Coba simak video berikut.

Dibalik Alasan Pekerjaan Rumah Tak Pernah Selesai

Maksud hati ingin membantu Anda menyelesaikan pekerjaan rumah, namun keterbatasan gerak dan rasa keingintahuannya yang tinggi justru menimbulkan masalah baru. Seperti yang diilustrasikan di dalam video berdurasi 1 menit 21 detik ini, yang memperlihatkan bagaimana kehidupan sehari hari menjadi orang tua yang mengurus segala tugas rumah. Sejak awal video, sudah tampak alasan kenapa pekerjaan bunda tak pernah usai dikerjakan.

Pada adegan pertama terlihat seorang bayi perempuan yang mengenakan pakaian serba merah muda ini tampak mengambil pakaiannya di dalam lemari dan mengeluarkannya. Padahal ada wanita muda yang sepertinya Mamanya tengah sibuk melipat baju untuk ditata rapi ke dalam lemari. Melakukan aktifitas yang saling berlawanan, dimana ada pakaian masuk dan ada pula pakaian yang dikeluarkan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Melihat ilustrasi keseharian tersebut, siapapun yang melihatnya mungkin akan tertawa terpingkal pingkal. Aksi keduanya seakan kutub utara dan selatan pada magnet yang tidak bisa disatukan, si kecil terus saja asyik mengeluarkan pakaian dalam lemari hingga rak bawahnya kosong. Tingkah laku menggemaskannya tak sampai disitu, yang mana terlihat si kecil mulai masuk ke dalam rak lemari bawah seakan menjadi arena bermainnya.

Melihat ada rak berisikan penuh pakaian yang telah terlipat rapi berada di atas rak yang telah dipijaknya, si kecil ini perlahan mengeluarkan isi lemari tersebut ke dalam rak yang dipijaknya. Tampaknya hal tersebut terus dilakukannya hingga lemari bagian atas tidak tersisa pakaian sedikitpun seperti aksi sebelumnya. Mirisnya, di sisi lain terlihat sang ibu masih saja sibuk melipat pakaian putrinya tanpa menyadari apa yang dilakukan sang buah hati.

Adegan mengeluarkan dan memasukkan baju nampaknya bagian dari salah satu pekerjaan rumah yang mungkin tak pernah usai dilakukan. Sebab pada adegan selanjutnya terlihat seorang wanita yang telah asyik menyapu lantai dan menumpuk kotoran dalam satu titik. Pada scene selanjutnya, ternyata si kecil justru bermain dengan debu dan kotoran yang sebelumnya sudah dibersihkan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Ternyata si kecil menganggap bila debu tersebut bisa menjadi permainan seru yang tidak boleh dilewatkannya. Sedangkan di ruangan yang berbeda, terlihat wanita itu masih berusaha menyapu bersih lantai tanpa menyadari bila si kecil telah mengacau di ruangan sebelumnya. Ketika melihatnya, mungkin bunda merasa gemas sekaligus jengkel dengan tingkah lakunya tersebut.

Ada pula adegan yang memperlihatkan ibu yang tengah memasukkan pakaian ke dalam mesin pencuci. Melihat kesibukan bundanya, si kecil menghampiri dan mulai menutup pintu mesin cuci. Disaat bersamaan, wanita tersebut terlihat menggenggam beberapa potong pakaian yang akan dimasukkan ke dalam mesin tersebut. Harus membuka kembali pintu mesin untuk memasukkan pakaian kotor, yang ternyata dibawa kabur ketika wanita tersebut memalingkan pandangan.

Berulang Kali Memandikan Si Kecil

Begitu pula ketika bunda berusaha membereskan mainan kesukaannya, dimana si kecil justru membuat onar dengan membongkar mainan yang telah diletakkan di tempatnya. Tak sampai disana, si kecil juga mengeluarkan piring yang baru saja dicuci bersih dari rak dan melemparnya ke lantai. Pekerjaan bunda belum selesai, karena si kecil kemudian asyik bermain tanah yang membuatnya kotor dan harus dimandikan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baru saja tubuhnya bersih dari tanah yang menempel di badannya, si kecil kembali membuat bunda harus bekerja ekstra lantaran makanan yang disantapnya melumuri hampir seluruh bagian tubuhnya. Tentu saja si kecil harus mandi kembali untuk membersihkan sisa makanan yang mungkin menempel. Bahkan si kecil terlihat bermain dengan kaca, ketika bunda mengelap kaca.

Setiap pasangan yang telah menikah, tentu saja mengharapkan kedatangan buah hati sebagai pelengkap di kehidupan mereka. Namun perlu diingat bila, memiliki buah hati berarti parents harus siap bertanggung jawab dan menyelesaikan pekerjaan rumah sesuai dengan peran masing masing. Menjadi orang tua yang merawat anaknya sendiri, tentu saja membutuhkan tenaga ekstra karena si kecil menirukan apa yang dilakukan orang dewasa.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Theva Nithy