5 Idol Kpop Ini Ternyata Berasal dari China, Mana Favorit Parents?

Tak semua idol Kpop adalah orang asli Korea Selatan. Agensi hiburan di Korea memang membuka peluang untuk talent dari luar negeri, salah satunya China.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Status boleh sebagai idol Kpop, tapi tidak semua berasal dari Korea. Sejumlah idol justru berasal dari negara luar Korea, termasuk salah satunya China. Berikut ini beberapa idol Kpop asal China.

Meski bukan asli warga negeri ginseng, idol Kpop asal China mampu meraih popularitas dan punya banyak penggemar. Mereka mendulang nama besar di Korea sebagaimana di negara asalnya, Tiongkok.

Artikel terkait: 5 Orang Tua Idol Kpop yang Terkenal, Ada yang Dijuluki Michael Jackson Korea

5 Idol Kpop Asal China

1. Tzuyu – Twice

Personel Twice, Tzuyu, memiliki nama lengkap Chou Tzu-yu. Perempuan kelahiran 14 Juni 1999 ini berasal dari distrik timur Tainan, di wilayah Taiwan.

Tzuyu adalah salah satu anggota Twice yang punya banyak penggemar. Pada 2012, bakat Tzuyu dalam menyanyi menarik perhatian agensi di MUSE Performing Arts Workshop di Tainan. Dari sinilah awal mula Tzuyu menjadi bintang Kpop bersama Twice.

2. Lucas NCT

Lucas merupakan termasuk idol Kpop berdarah Tionghoa dan Thailand. Lucas yang bernama asli Wong Yuk Hei, punya banyak sekali fans dari Indonesia. Anggota boyband NCT ini bahkan pernah menjadi bintang iklan salah satu produk kopi di Indonesia.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Mengapa Remaja Menyukai Kpop? Ini 10 Alasan yang Perlu Parents Pahami

3. Lai Guan Lin (Wanna One)

Boyband Wanna One pernah punya member asal China, yaitu Lai Guan Lin. Guan Lin kelahiran Taiwan 23 September 2001. Ia mendapat peran sebagai penyanyi sekaligus rapper di Wanna One, namun sayangnya grup ini sudah dibubarkan. Kini, Guan Lin tetap aktif di panggung hiburan sebagai penyanyi solo. Namanya kerap muncul dalam sorotan media karena kehidupan pribadinya yang penuh kontroversi.

4. Yuqi (G-Idle)

Idol dari Tiongkok lainnya, yaitu member girlband G-Idle yang bernama Yuqi. Pemilik nama lengkap Song Yuqi ini lahir di Beijing pada tanggal 23 September 1999. Yuqi debut sebagai idol Kpop di bawah label Cube Entertainment pada tahun 2018 bersama girlband, G-Idle.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel terkait: Kisah 5 Idol Kpop yang Sudah Pensiun, Ada yang Jadi Chef hingga Pengacara!

5. Jun Seventeen

Member Seventeen, Jun, termasuk idol Kpop asal China. Jun kelahiran Tiongkok 10 Juni 1996. Pemilik nama lengkap Wen Junhui ini, selain menjadi seorang idol, ia juga melebarkan kariernya sebagai aktor dan pernah berakting di film The Legend Is Born: Ip Man pada tahun 2010.

Jun debut sebagai idol bersama Seventeen pada tahun 2015. Album mini pertama mereka 17 Carat dirilis dalam bentuk digital pada 29 Mei.

Pada 2018, Jun diumumkan akan merilis album Tionghoa solo pertamanya, “Can You Sit Next to Me?”, yang menampilkan sisi emosional dan sentimental dirinya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Itulah beberapa idol Kpop asal China. Meski bukan di negara asal, mereka bisa terkenal sebagai bintang. Adakah di antara mereka idola Parents?

 

Baca juga:

Fakta Huening Bahiyyih, Idol K-Pop Campuran yang Tengah Jadi Sorotan

6 Idol Korea yang Jadi Ayah di Usia Muda, Ada Taeyang BigBang dan Chen EXO

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

6 Idol K-Pop Asal Thailand yang Punya Karier Cemerlang, Lisa Blackpink hingga Nichkhun 2PM

 

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

alikarukhan