Tanpa Alas Kaki Sambil Bawa Bunga, Potret Ibu Tunggu Anaknya Wisuda Bikin Haru

Momen wisuda kerap menuai banyak cerita. Ada kisah haru hingga pilu. Potret sepasang ibu dan anak saat wisuda ini salah satunya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Melihat buah hati bisa menyelesaikan pendidikan, tentu saja menjadi sebuah kebanggaan bagi orangtua mana pun juga. Maka tak mengherankan jika salah satu momen bahagia yang ditunggu-tunggu seorang siswa atau mahasiswa adalah kelulusan atau wisuda. Saat ayah dan ibu menghadiri wisuda sang anak, terbayang bahagianya memakai toga kemudian berfoto didampingi oleh keluarga tercinta.

Umumnya, saat menghadiri wisuda sang anak, orangtua akan mengenakan pakaikan terbaiknya agar tampil menawan dan apik saat diabadikan.

Nyatanya, hal ini memang tidak bisa dilakukan oleh semua orangtua. Baru-baru ini salah satu akun di Twitter, @recehtapisayang, membagikan foto candid.  Potret yang memperlihatkan sosok perempuan sederhana, yang diduga tengah menanti anaknya saat wisuda. Foto tersebut juga dilengkangi dengan keterangan "Hadiahkan bunga buat anak dihari wisudanya."

Berpenampilan Sederhana, Potret Ibu dan Anak Saat Wisuda Bikin Haru

Foto: Twitter/RecehTapiSayang

Potret itu membuat siapapun yang melihatnya terharu. Bagaimana tidak, jauh dari gambaran umum ibu-ibu yang menemani anaknya wisuda dengan tampilan glamor dan balutan baju yang indah, penampilan ibu ini justru sangat sederhana. Mengenakan kaus kuning lusuh berpadu kain sarung, bahkan tanpa beralas kaki dan menyelempang tas kain, ia menunggu putri kebanggaannya di luar dengan harap-harap cemas namun tetap sabar. Di tangannya, tergenggam seikat bunga yang dibungkus kertas merah. Buket bunga itu sedianya akan diberikan pada anaknya sebagai hadiah. Dia mengangkat bunga itu tinggi-tinggi, memegangnya dengan sangat hati-hati seolah takut bunganya akan rusak.

Artikel terkait: Menurut Pakar, Ikatan Ibu dan Anak Tidak Hadir Secara Instan

Meski hanya tampak dari samping, wajah lugu ibu itu mencerminkan betapa besar rasa cintanya pada sang buah hati.  Akhirnya yang dinanti pun tiba.  Seorang anak gadis memakai toga berhambur mendatanginya sambil menyungging senyum di wajah. Dengan semringah si ibu sederhana itu menyematkan bunga di kepala putrinya. Sungguh momen yang terlalu sayang untuk dilewatkan. Beruntunglah seseorang sempat mengabadikan dan membagikannya di dunia maya. Foto Ibu dan anak saat wisuda itu diduga bukan berasal dari Indonesia melainkan dari Thailand. Meski begitu tetap saja membuat warganet Indonesia terharu.

Penuh komentar mengharu-biru

Foto: Twitter/RecehTapiSayang

 Postingan potret ibu dan anak saat wisuda itu pun langsung dipenuhi komentar dari warganet. Sebagian besar dari mereka mengaku terharu dibuatnya.

"Bunga yang dibawa hanya sebuah simbol. Karena hadiah yang sesungguhnya adalah CINTA, PERHATIAN, dan KASIH SAYANG dari Mama sepanjang masa untuk anaknya. Terimakasih Mama," tulis akun @july_sm207. "Kasih ibu sepanjang jaman," komentar akun @askos88. "Kasih ibu tak pernah habis," timpal akun @hmuhannan.

Ada pula warganet yang mendoakan sepasang ibu dan anak itu.

"Ya Allah semoga selalu Engkau beri kesehatan & umur yg panjang untuk mereka. Aamiin," tulis akun @birizqxaml.

Juga tidak sedikit yang bersedih dan ingin menangis melihatnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

"Mo nangis," tulis akun @agnez_irvanaa yang tak ingin ketinggalan memberikan komentar. "Siapa yang naruh bawang di sini?" tanya akun @LucyLuk1

Artikel terkait: Penelitian: Inilah alasan ikatan ibu dan anak perempuannya sangat kuat dan istimewa

Ada yang curhat momen serupa, harunya saat wisuda

Selain komentar-komentar di atas, ada juga seseorang yang malah menceritakan kisahnya saat wisuda. Akun bernama teuku Khaiqal mencurahkan isi hatinya ketika ibunya tidak bisa menghadiri wisuda.

"Gue kuliah 7 tahun, 2014 sempet nge-down dan pengen balik ke Aceh, trus nyokap bilang, 'Mamak pengen ngeliat kau wisuda di Jakarta" kalimat itu yang akhirnya menguatkan. Dan masuklah di hari wisuda, 2 minggu sebelum hari H emak akhirnya sudah beli tiket pesawat," tulis akun @Teuku_Khaiqal.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

"Seminggu sebelum wisuda nenek sakit keras, jadi mamak ke Medan dulu. Dan hari H nenek meninggal, mama nggak bisa ngeliat anaknya, gue sama sekali nggak kecewa ke mama, cuma gue menyayangkan diri gue kenapa lulusnya lama pas di hari H nenek meninggal dan nggak bisa wujudin keinginannya," sambungnya.

Ada banyak kisah saat wisuda, mulai dari momen indah berurai air mata bahagia hingga momen sedih dan mengejutkan. Semuanya dicatat sebagai satu langkah dari perjalanan hidup.

Sumber: Twitter/recehtapisayang

Baca juga:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan