Apakah Parents tahu binatang soliter? Binatang soliter adalah binatang penyendiri. Pada dasarnya, cara bertahan hidup binatang berbeda-beda, ada yang mengelompok dan ada yang hidup sendiri. Maka, Parents juga wajib tahu kumpulan hewan yang hidup menyendiri.
Untuk binatang soliter ini hanya akan bertemu dengan binatang sejenis lainnya di waktu tertentu seperti pada saat musim kawin dan ketika membesarkan anak-anaknya, Parents. Lantas, hewan apa saja yang termasuk soliter? Melansir berbagai sumber, berikut penjelasannya yang bisa menjadi edukasi setiap orang.
Daftar Hewan Soliter atau yang Hidup Menyendiri
1. Beruang
Hewan satu ini adalah salah satu binatang imut jika dijadikan boneka untuk anak-anak. Beruang yang memiliki tubuh besar, cakar tajam dan taring yang runcing ini merupakan binatang soliter.
Beruang hanya berkumpul pada saat musim kawin dan setelah melahirkan sampai anak mereka dewasa. Selain di waktu itu, beruang akan kembali melakukan semua aktivitasnya secara mandiri.
Sementara itu, makanan favorit beruang yaitu sesuatu yang manis seperti madu. Namun, mereka juga rutin memangsa ikan dan anjing laut.
Tahukah Parents bahwa beruang memiliki banyak jenisnya, tetapi yang paling terancam punah yaitu beruang madu.
Penyebabnya yaitu tentu saja karena ulah manusia yang kerap kali merusak habitat mereka. Ukuran beruang madu memang relatif kecil namun mereka cukup agresif.
2. Macan Tutul
Selain beruang, hewan karnivora yang termasuk binatang yang hidup menyendiri adalah macan tutul. Ternyata, hewan yang berkerabat dengan kucing ini hanya berkumpul pada saat musim kawin dan membesarkan anaknya.
Kemudian, setelah anaknya dewasa induknya akan meninggalkan anaknya dan hidup mandiri. Tak berbeda dengan jenis kucing lainnya, macan tutul juga merupakan binatang yang aktif di malam hari atau disebut nokturnal.
Kumpulan macan tutul akan menandai wilayahnya dengan urin, kotoran dan juga cakaran di pohon. Mereka akan sangat menjaga wilayahnya dan tidak segan untuk membunuh sesamanya jika wilayahnya terancam.
Selain itu, varian macan tutul yaitu macan kumbang. Mereka sebenarnya satu spesies namun berbeda corak, bahkan macan kumbang yang hidup di hutan tropis yang sangat lebat mempunyai warna hitam gelap.
Maka, macan kumbang dengan warna hitam gelap inilah yang dinamakan “Black Panther”.
3. Harimau
Sumber: pexel
Hewan soliter lainnya adalah harimau, Parents. Si penguasa hutan tersebut hanya berkumpul lagi-lagi pada saat musim kawin dan membesarkan anak saja. Setelah itu harimau akan melanjutkan hidupnya sendiri.
Tak berbeda dengan jenis kucing lainnya, harimau juga sangat teritorial. Wilayahnya akan ditandai dengan urin dan cakarannya. Untuk hewan nokturnal ini bobotnya bisa mencapai 400 kg.
Walau kemampuan bertahan harimau sangat luar biasa, tetapi spesies ini sudah langka bahkan ada yang dianggap punah, di antaranya yakni harimau Jawa.
Tak sedikit orang yang menganggap harimau sama dengan macan, padahal mereka beda spesies. Harimau masuk ke dalam kategori kucing besar atau “big cat”, sedangkan macan termasuk kucing sedang atau “middle cat”.
Selain itu tentu saja mereka memiliki corak berbeda. Corak harimau yaitu bergaris sedangkan macan bercorak totol.
4. Panda Merah
Ternyata panda bukan hanya berwarna hitam dan putih lo, Parents. Panda merah juga ada dan merupakan salah satu binatang soliter.
Binatang yang memiliki wajah imut ini juga lebih suka menyendiri dibandingkan berkumpul dengan sejenisnya. Selain itu, binatang endemik hutan Himalaya ini memiliki ukuran tubuh seperti kucing.
Walau ukuran tubuh si panda merah relatif kecil, tetapi ternyata dalam sehari mereka mampu memakan bambu dalam jumlah besar, yaitu sebanyak 4 kg.
Hal tersebut dilakukan mereka untuk menghasilkan selulosa. Makanan lainnya yang bisa dimakan yaitu buah-buahan, serangga, telur, akar, rumput, dan ikan.
Panda merah ini adalah binatang teritorial. Binatang yang mirip rakun ini menandai wilayahnya dengan urin, kelenjar anal dan aroma yang berada di talapak kakinya.
5. Kungkang
Apakah Parents tahu binatang kungkang? Ternyata, binatang yang suka bergelantungan di pohon tersebut lebih menyukai tidur dari pada berkumpul dengan temannya.
Seperti koala, kungkang juga mempunyai waktu tidur yang panjang meski tidak sepanjang jam tidur binatang asli Australia tersebut. Kukang biasanya tidur selama 15-20 jam per hari, Parents.
Tak beda dengan binatang penyendiri lainnya, kungkang hanya bertemu dengan kungkang lainnya ketika musim kawin tiba. Sedangkan, cara kungkang betina menarik lawan jenisnya yaitu dengan berteriak.
Teriakannya itu menandakan bahwa si betina siap kawin. Kungkang atau sloth dikenal dengan kelambatannya ketika berjalan, namun siapa sangka ternyata kungkang adalah perenang yang handal.
Terlebih untuk tangannya yang panjang menambah kecepatan mereka ketika berenang.
Artikel terkait: 8 Binatang Ini Disebut Paling Jelek Sedunia, Apa Saja Ya?
6. Sigung
Hewan yang hidup menyendiri selanjutnya adalah sigung, Parents. Sigung memiliki warna hitam dan putih pada bulunya.
Binatang satu ini akan mengeluarkan bau ketika mereka dalam keadaan terancam. Karena bau inilah sigung mendapatkan julukan sebagai binatang paling bau. Nah, bau yang dikeluarkan mereka bernama tiol.
Tiol ini mengandung zat sulfur yang memicu bau tidak sedap.Mungkin saja inilah sebabnya sigung dijauhi oleh hewan lain sehingga menjadi penyendiri.
7. Elang
Siapa yang tidak tahu salah satu burung pemakan daging, elang? Selain itu, elang juga dijadikan maskot oleh negara “Super Power” Amerika serikat ini ternyata tidak suka keramaian.
Elang lebih suka menyendiri bahkan ketika harus menerjang badai untuk sampai ke tujuannya.
Keberanian burung satu itu membuatnya ditakuti oleh binatang lain. Predator puncak ini dikenal burung yang liar dan juga bebas.
Terlebih lagi, elang dikenal mempunyai mata yang begitu tajam. Mata elang mampu melihat mangsanya dari ketinggian 100 kaki.
Elang juga memiliki paruh dan cengkraman yang tajam. Hal tersebut memudahkan mereka untuk mengoyak mangsanya. Namun, walau terlihat mengerikan burung elang merupakan burung yang setia pada pasangannya lo, Parents. Mereka hanya memiliki satu pasangan dalam hidupnya.
Sekadar informasi, bahwa burng elang jantan akan membangun sarang untuk bertelur betinanya dan juga sebagai rumah mereka. Sementara itu, usia elang cukup panjang yaitu mencapai 60 tahun.
8. Hiu Putih Besar
Sekarang saatnya beralih ke binatang yang hidup di laut. Hiu putih atau biasa dikenal dengan penguasa lautan ini tidak membutuhkan siapa pun untuk menjalani kehidupannya. Hal tersebut dikarenakan hiu putih besar adalah hewan yang hidup menyendiri.
Predator terganas di lautan ini memiliki penciuman yang sangat luar biasa. Indra penciumannya mampu mendeteksi urine dari jarak dan 100 liter darah yang menetes di lautan.
Sedangkan, untuk mangsa utama hiu putih besar dewasa adalah anjing laut, singa laut dan paus kecil. Dengan bantuan 300 gigi tajam dan kecepatan berenang mencapai 60 km/jam, hiu jenis ini mampu dengan mudah melahap mangsanya.
Artikel terkait: 4 Manfaat Punya Binatang Peliharaan di Rumah untuk Tumbuh Kembang Anak
9. Koala
Binatang asli Australia ini juga ternyata masuk dalam daftar binatang yang hidup menyendiri. Binatang menggemaskan ini kerap juga disebut sebagai hewan pemalas.
Tentu saja dikenal pemalas, karena koala mampu tidur selama 18 hingga 22 jam. Koala hanya bangun untuk mencari makan. Jika tidak menemukan makanannya mereka akan kembali ke pohon tempat tinggalnya dan kembali melanjutkan tidurnya.
Wajahnya yang kalem itu ternyata tidak dengan urusan makanan. Koala sangat pemilih terhadap makanan. Mereka hanya mau memakan daun kayu putih dai wilayah tinggal mereka. Selain dari itu mereka tidak mau memakannya.
Tidak banyak yang tahu juga nih, bahwa koala pandai berenang. Mereka akan berenang dengan tujuan mencari pohon baru sebagai tempat tinggal mereka.
Sama seperti binatang asli Ausralia lainnya, kanguru, koala memiliki kantong yang berfungsi untuk menyimpan anaknya. Bayi koala berukuran sangat kecil yaitu sebesar kacang.
10. Ular King Kobra
Terakhir, binatang yang hidup menyendiri adalah ular jenis king kobra. Binatang yang terkenal dengan bisa yang sangat mematikan ini merupakan makhluk penyendiri lo, Parents.
Raja ular ini hidup mengembara dan mencari mangsa sendirian. Selain itu, king kobra juga akan membangun sarangnya di hutan.
Tempat favorit ular satu ini adalah di sekitaran pohon bambu, tepi sungai,dan tempat yang lembab. Mereka juga biasanya suka bersembunyi diantara dedaunan kering.
Sekadar informasi, ular yang panjangnya bisa mencapai 6 meter ini mendapat julukan ular paling berbahaya di dunia karena memiliki empat jenis racun mematikan.
Faktanya, satu racun King Kobra sudah mampu melumpuhkan mangsanya hingga meninggal termasuk manusia. Oleh sebab itu jika kita menemukan ular jenis ini lebih baik kita tidak mengusiknya dan segera menjauh.
Itu dia informasi mengenai binatang yang ternyata hidup menyendiri atau biasa dikenal dengan binatang soliter. Semoga bermanfaat untuk keluarga ya, Parents.
***
Baca juga:
Ingin Memelihara Anjing? Ini 7 Manfaat bagi Kesehatan Tubuh
6 Perbedaan Hamster dan Marmut yang Perlu Diketahui, Serupa Tapi Tak Sama!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.