Doa Wishnutama sang CEO NET TV di acara nujuh bulan istri ketiganya

Gista Putri dan Wishnutama menggelar acara tasyakuran 7 bulanan yang dihadiri oleh kerabat dan keluarga. Dalam momen ini, Wishnutama berdoa agar sang buah hati bisa lahir dengan selamat dan sehat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kabar gembira datang dari Wishnutama, CEO dari NET.Mediatama Televisi, tak lama lagi ia akan mendapatkan anggota keluarga baru. Pasalnya, Gista Putri, istri Wishnutama, saat ini tengah hamil anak pertama dan usia kandungannya sudah menginjak 7 bulan.

Kehamilan Gista memang tidak terlalu dipamerkan kepada publik, sehingga wajar saja jika banyak khalayak yang tidak mengetahuinya. Akan tetapi, belum lama ini, Wishnutama membagikan kabar acara tasyakuran 7 bulan sang istri melalui akun Instagram pribadi.

Dalam unggahan Instagram, Wishnutama dan Gista tampil kompak dengan balutan busana bernuansa kuning keemasan. Tak luput, terlihat perut Gista yang membuncit, tapi tetap terlihat cantik dan anggun, serta aura kebahagiaan sangat terpancar dari wajahnya.

Artikel terkait : Apa Yang Perlu Diketahui Saat Kehamilan 7 Bulan?

Acara tasyakuran 7 bulanan ini diselenggarakan pada Minggu, 15 September 2019, dihadiri oleh kerabat beserta keluarga besar Wishnutama dan Gista. Bahkan, pada foto yang diunggah, hadir penyanyi Anji dan sang istri, Wina Natalia, yang juga mantan istri Wishnutama.

Doa Wishnutama untuk calon bayinya di acara 7 bulanan Gista Putri

Wishnutama dan Gista Putri menikah pada 20 September 2015, penantian mereka cukup lama untuk anak pertama ini. Kini Wishnutama tentunya sudah tidak sabar menunggu kelahiran jabang bayi dari sang istri. Meskipun, Wishnutama memang sudah memiliki 4 orang anak dari istri sebelumnya.

Dia berharap calon bayinya ini akan lahir dengan selamat tanpa kurang suatu apapun. Serta, dia juga meminta kepada khalayak untuk turut serta mendoakan bayi dan istrinya agar sehat selalu.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Alhamdulillah tadi siang melaksanakan tasyakuran 7 bulan kehamilan istri tercinta. Dengan segala kerendahan hati, kami memohon doa untuk calon bayi dan istri saya, semoga Allah SWT memudahkan kelahirannya, sehat, selamat dan tidak kurang satu apapun,” kata Wishnutama

Semoga kelak tumbuh menjadi anak yang sholeh/sholeha, pintar, cerdas, berahlak mulia, sehat jasmani rohaninya. Bermanfaat dan membanggakan bagi orangtuanya, keluarganya, agamanya, bangsa dan negaranya,” lanjutnya

“Serta, dipanjangkan umurnya agar bisa memberikan keindahan pada dunia ini dan berbuat amal baik untuk sesama umat manusia, Aamiin YRA,” tulis Wishnutama dalam kolom keterangan Instagram.

5 Potret perayaan 7 bulanan Gista Putri

Untuk Parents yang penasaran bagaimana momen 7 bulanan Gista, berikut ini adalah potret yang diambil dari akun Instagram Wishnutama dan kerabat dekat.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

1. Kekompakan Wishnutama dan Gista bersama anak-anak

Sumber : Instagram Wishnutama

2. Wishnutama dan Gista sedang menyalami tamu yang datang

Sumber : Instagram Wishnutama

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

3. Bersama dengan rekan kerja

Sumber : Instagram Twindyrarasati

4. Foto bersama Anji dan Wina beserta kedua anak mereka

Sumber : Instagram Wishnutama

5. Gista tampak bahagia dikelilingi oleh tamu yang hadir di acara 7 bulanannya

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber : Instagram Wishnutama

Kita doakan bersama-sama, ya, Parents semoga Gista Putri dan janinnya selalu diberikan kesehatan. Serta, semoga proses persalinannya nanti diberi kemudahan.

***

Sumber : Instagram @wishnutama

Baca juga :

10 Ceklis untuk Ibu Hamil 7 Bulan yang Jangan Sampai Ketinggalan

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan